Apakah ada cara nabung emas yang mudah bagi pemula di jaman yang serba teknologi ini? Ada! Begini caranya!

Yuk, cari tahu jawabannya di artikel Finansialku satu ini!

 

Summary

  • Sebelum mulai nabung emas, kita harus tahu tujuan kita menabung emas supaya kita tidak hanya fokus pada melipatgandakan uang kita.
  • Dari beberapa pilihan cara menabung emas, baik offline atau online, harus kita pilih yang sesuai dengan tujuan keuangan kita.

 

Cara Menabung Emas yang Mudah Bagi Pemula

Sobat Finansialku, kita tentu sudah tidak lagi asing dengan istilah menabung emas yang sejak beberapa tahun ke belakang ini banyak orang-orang minati.

Terlebih oleh orang-orang yang ingin punya aset emas tapi tidak bisa mengeluarkan modal terlalu banyak.

Menabung emas, bukan cuma bisa kita manfaatkan sebagai aset yang murah, tapi juga membantu kita untuk membangun kebiasaan investasi sejak dini. 

Hal ini tentu perlu kita pupuk sejak kita masih muda, agar tidak terbiasa dengan gaya hidup yang merugikan kita di masa depan nantinya.

Layanan menabung emas ini bukan hanya tersedia di Pegadaian, tapi juga oleh beberapa platform digital dan e-commerce, memungkinkan kita untuk memiliki banyak pilihan buat memilih platform yang sesuai dengan tujuan kita.

Lalu, bagaimana cara menabung emas yang mudah bagi pemula, baik itu offline maupun online?

 

Tapi, sebelum itu, mari kita mundur sedikit dan mempertanyakan satu hal pada diri kita, tentang apa tujuan kita dalam menabung emas?

Karena tak jarang pula kita hanya fokus pada bagaimana cara melipatgandakan uang kita, tanpa peduli apa tujuan kita yang sebenarnya.

Ini memang tidak sepenuhnya salah, pun tidak bisa kita benarkan, karena ketika kita tidak tahu apa tujuan kita, maka kita tidak punya strategi yang jelas tentang berapa lama akan menabung dan kapan harus menjual dan beli asetnya.

Melvin Mumpuni, salah satu perencana keuangan dan CEO sekaligus founder dari Finansialku merekomendasikan kita untuk memanfaatkan instrumen ini sebagai tempat menyimpan dana darurat.

Selain untuk menyimpan dana darurat, emas juga bisa kita manfaatkan untuk mencapai tujuan keuangan lainnya, yang penjelasan lengkapnya bisa kamu dapatkan di ebook Finansialku tentang emas, dengan menekan tombol di bawah ini!

Ebook GRATIS, Panduan BERINVESTASI EMAS Untuk PEMULA

Download Ebook Panduan Berinvestasi Emas untuk Pemula - Harga Emas Hari Ini - Finansialku

 

Nah, setelah kamu sudah menentukan tujuanmu untuk investasi emas, maka kini saatnya kamu mencari tahu cara nabung emas yang mudah bagi para pemula.

 

#1 Cara Menabung Emas Online

Menabung emas secara online bisa dilakukan di banyak platform penyedia, yang artinya punya langkah-langkah melakukan investasi yang berbeda.

 

Aplikasi Pegadaian Digital

Untuk aplikasi Pegadaian Digital sendiri, berikut adalah langkah-langkah yang harus kamu tempuh untuk mulai menabung emas:

  • Mengunduh aplikasi Pegadaian Digital di Apps Store atau Play Store.
  • Isi formulir permohonan pembukaan rekening tabungan emas yang sudah tersedia dalam aplikasi.
  • Lampirkan kartu identitas diri yang masih berlaku (KTP atau paspor).

 

Setelah mengisi formulir dan melewati proses verifikasi, akun akan otomatis aktif dan kamu sudah bisa mulai menabung emas di Pegadaian.

Kalau kamu tertarik nabung emas di platform ini, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan sebelum mulai menabung. Apa saja? Jawabannya ada di video ini, ya.

 

Aplikasi IndoGold

Sementara itu, cara menabung emas online di platform lainnya seperti IndoGold adalah:

  • Mengunduh aplikasi IndoGold di Play Store atau Apps Store
  • Mendaftarkan diri dengan mengisi nama lengkap sesuai KTP, nomor telepon yang aktif, dan alamat email yang bisa dihubungi.

 

Sama dengan aplikasi Pegadaian Digital, setelah mengisi formulir dan akunmu sudah terverifikasi, maka kamu sudah bisa menabung emas di aplikasi IndoGold menggunakan akun tersebut.

[Baca Juga: Gaji 2 Juta Nabung Emas? BISA Banget! Pahami Jurus Ampuhnya!]

 

E-Commerce

Berbeda dengan platform aplikasi khusus investasi emas di atas, langkah yang harus ditempuh untuk bisa investasi lewat e-commerce tidak terlalu banyak.

Kamu tidak perlu membuat akun baru, cukup memanfaatkan akun belanja kamu, dan kamu sudah bisa menabung emas pertamamu.

 

#2 Cara Menabung Emas Offline 

Berikut ini adalah beberapa cara menabung emas secara offline dengan memanfaatkan layanan-layanan yang disediakan oleh beberapa platform termasuk ANTAM.

 

Pegadaian

Selain membuat rekening secara online, kamu juga bisa membuat rekening emas secara offline dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Mendatangi kantor Pegadaian atau agen Pegadaian terdekat di kotamu dengan membawa dokumen persyaratan yaitu fotokopi identitas diri (KTP atau Paspor) yang masih berlaku.
  • Mengisi formulir pembukaan Rekening Tabungan Emas
  • Membayar biaya pembukaan rekening sebesar Rp 10.000 dan biaya fasilitas titipan sebesar Rp 30 ribu untuk satu tahun.

 

ANTAM

Sementara itu, untuk kamu yang tertarik membeli emas secara offline di ANTAM, kamu bisa mengikuti beberapa langkah berikut ini:

  • Mendatangi kantor Logam Mulia Antam atau Butik Emas LM (kantor cabang Antam) sambil membawa dokumen yang disyaratkan, seperti fotokopi KTP, NPWP, dan Kartu Keluarga untuk keperluan waris.
  • Mengisi formulir registrasi dan menandatangani ‘Persyaratan dan Ketentuan BRANKAS’ di atas meterai.
  • Menyerahkan formulir ke teller sembari melampirkan dokumen-dokumen yang disyaratkan.
  • Nantinya, setelah berhasil terdaftar, nasabah atau pelanggan akan mendapatkan kartu BRANKAS dan notifikasi melalui SMS berisi link untuk aktivasi.

 

Kalau kamu mau beli emas di butik Antam, jangan lupa cek dulu harga emasnya, ya. Kamu bisa cek update harga emas di 5 kota besar Indonesia setiap harinya di laman Harga Emas Hari Ini.

 

Bank

Mungkin tidak banyak yang tahu kalau kita bisa menabung emas di bank konvensional, padahal langkah-langkah yang harus dilalui cenderung mudah, seperti:

  • Mendatangi bank terkait yang menyediakan layanan menabung emas (BNI, Bank Syariah Mandiri, BCA, Bank BTN, BRI, BJB Syariah)
  • Membawa fotokopi dokumen yang disyaratkan (Setiap bank punya persyaratan yang berbeda-beda)
  • Mengisi formulir pembukaan rekening Tabungan Emas.
  • Membayar biaya pembukaan rekening, setoran awal, dan biaya penitipan emas tahun pertama.

[Baca Juga: Kapan Sih Waktu Terbaik Jual Beli Emas Supaya Cuan Maksimal?]

 

Mau Pilih yang Mana?

Dari banyaknya layanan menabung emas yang disediakan oleh berbagai platform online dan bank konvensional, maka kini tugasmu adalah memilih platform yang sesuai dengan tujuan keuanganmu.

Tidak perlu khawatir, semua platform yang disebutkan di atas sudah diawasi oleh OJK dan otoritas keuangan terkait lainnya.

Jika kamu masih kesulitan dalam merencanakan keuangan kamu untuk nabung emas, kamu bisa diskusi langsung dengan perencana keuangan Finansialku, lho.

Hubungi perencana keuangan Finansialku lewat WhatsApp di nomor 0851 5866 2940 untuk dapat solusi terbaik terkait kondisi keuangan kamu.

Banner Konsultasi WA - PC
Banner Konsultasi WA - HP

 

 

Apakah ada informasi yang terlewat dari artikel di atas? Kalau ada, bantu kami untuk melengkapinya dengan menambah informasi yang terlewat melalui kolom komentar, ya!

Kamu juga bisa berkontribusi dengan cara lain, yaitu membagikan informasi ini kepada teman-teman atau keluargamu lewat pilihan platform yang tersedia di samping. Sampai jumpa di artikel lainnya!

 

Editor: Ratna Sri H.

Sumber Referensi:

  • Ferry Sandria. 21 Juni 2021. Begini toh Cara Buka Tabungan Emas Antam, Cek Biayanya Dulu!. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/3iaAd6F
  • Rahman Nur Hakim. 15 Maret 2022. Pengalaman Menabung Emas di Indogold (Cara Daftar, Beli, Jual, Cetak Emas). Young-gans.com – https://bit.ly/3IczeNS
  • Niko Ramadhani. 24 Maret 2020. Cara Mulai Menabung Emas yang Menguntungkan. Akseleran.co.id – https://bit.ly/3KJiO1o
  • Admin. 13 Oktober 2021. Masih Muda, Gimana Cara Menabung Emas untuk Pemula?. Superyou.co.id – https://bit.ly/3tWdPU8
  • Faqihah Muharroroh Itsnaini. 01 Maret 2021. Cara Menabung Emas yang Bikin Cuan Bagi Milenial. Finance.detik.com – https://bit.ly/3tlssBz
  • Kurnia Azizah. 08 Februari 2022. Cara Menabung Emas di Bank yang Mudah Bagi Pemula, Pahami Syarat dari Setiap Rekening. Merdeka.com – https://bit.ly/3KOMg69