“Bebek Kaleyo” kerap menjadi resto idola buat si pecinta menu bebek. Sudah tahukah kamu perjuangan bisnis Bebek Kaleyo?

Buat kamu pecinta sajian bebek, nama “Bebek Kaleyo” pasti sudah akrab di telinga, bukan?

Padahal dulu, resto ini hanya merupakan dagangan kaki lima di emperan bengkel, loh. Wah, kok bisa sih akhirnya sebesar dan seterkenal sekarang? Daripada penasaran, yuk simak kisah lengkapnya di sini!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Success Story

 

Merintis Usaha Bebek Kaleyo dari Nol

Bebek Kaleyo yang terkenal dengan kelezatan menu-menunya ternyata berawal dari empat orang pekerja kantoran yang sama sekali tak bisa memasak, loh! Namun kegigihan dan tekad yang besar untuk sukses dalam berbisnis membuahkan hasil yang tidak mengecewakan.

Merintis bisnis kuliner bebek sejak 2007 hingga sekarang masih tetap dicintai masyarakat tentunya bukanlah perkara yang mudah. Dibutuhkan konsistensi dan semangat kerja keras untuk tetap eksis di tengah persaingan kuliner yang semakin menjamur.

Lalu, bagaimana kisah di balik suksesnya resto yang hingga saat ini selalu ramai pengunjung?

 

Bebek Kaleyo, Bebek Hits yang Tak Pernah Sepi Pengunjung

Bisnis kuliner merupakan salah satu bisnis yang paling diminati belakangan ini. Hal ini akan berbanding lurus dengan persaingannya yang akan semakin ketat pula.

Jadi, jika sudah 13 tahun berdiri dan tetap memiliki pengunjung setia maka hal ini merupakan prestasi yang luar biasa untuk Bebek Kaleyo. Daripada penasaran, kali ini Finansialku akan membahas perjalanan dan rahasia di balik kesuksesan Bebek Kaleyo.

 

#1 Asal Usul Nama “Bebek Kaleyo”

Mungkin banyak dari kamu yang bertanya-tanya apa sih artinya ‘Kaleyo’ itu? Sebetulnya, nama tersebut diambil dari bahasa Jawa yaitu ‘kalih’ dan ‘yo’. ‘Kalih’ berarti ‘dua’ dan ‘yo’ berarti ‘ayo’.

Jika kedua kata tersebut digabungkan maka akan menjadi ‘Kaleyo’ yang maksudnya sih kurang lebih mengajak orang agar tak hanya makan satu porsi, tapi makan dua. Tak cuma datang sekali saja, tapi dua kali atau terus-menerus.

Rahasia Bebek Kaleyo yang Tak Pernah Sepi Pengunjung 01 - Finansialku

[Baca Juga: Dengan Modal Awal Franchise Rp2 Juta, Anda Bisa Dapat Bisnis Waralaba Ini]

 

#2 Menu Eksperimen Empat Orang Kantoran yang Gak Bisa Masak

Siapa sangka bahwa menu bebek yang terkenal dengan citarasanya yang super lezat ini bermula dari empat pegawai kantoran yang bahkan tidak bisa memasak. Kok bisa?

Hendri Prabowo, Fenty Puspitasari, Paulus Maria, dan Rini Cahyanti mengandalkan bantuan resep di internet untuk menciptakan racikan yang benar-benar pas di lidah.

Mereka mengumpulkan 300 resep dan mencobanya satu persatu hingga menemukan kombinasi racikan yang lezat.

Tak sampai di situ, mereka pergi hingga ke Solo hanya untuk membandingkan rasa olahan bebek mereka dengan olahan bebek yang paling terkenal di sana.

Setelah merasa cukup percaya diri, mereka mengajak teman dan tetangga untuk mencicipi menu bebek yang mereka ciptakan.

Gunanya, agar resep yang mereka temukan ini benar sesuai dengan selera masyarakat. Banyak orang yang mencoba, suka dengan rasa sajian bebek tersebut. Karena alasan itulah, mereka kemudian serius untuk merintis usaha kuliner dengan sajian daging bebek.

 

#3 Berawal dari Berdagang di Emperan dengan Modal Rp 15 Juta

Dengan modal Rp 15 juta yang dikumpulkan dari tabungan, Resto Bebek ini akhirnya dapat berdiri. Tepatnya pada 15 Januari 2007, Bebek Kaleyo pun resmi dibuka di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Tapi jangan mengira bahwa tempat pertamanya ini merupakan resto besar, ya. Resto ini buka dengan konsep kaki lima yang letaknya berada di emperan bengkel!

Ini merupakan cabang pertama Bebek Kaleyo yang dinamakan Kaleyo satu. Walaupun berawal dari pedagang kaki lima, kini resto bebek ini  berhasil menjadi resto hits dengan puluhan cabang!

Rahasia Bebek Kaleyo yang Tak Pernah Sepi Pengunjung 03 - Finansialku

[Baca Juga: Begini Cara Memulai Usaha Kuliner Kekinian Bagi Pemula]

 

#4 Memiliki 29 Cabang Tanpa Sistem Franchise

Namanya yang perlahan-lahan semakin dikenal membuat semakin banyak orang ingin mencoba kenikmatan dari sajian khas Bebek Kaleyo. Bebek Kaleyo pun semakin dicintai dan pesanan pun semakin banyak berdatangan.

Melihat antusias masyarakat, resto ini pun memperbanyak cabang resto hingga kini tercatat terdapat 29 cabang yang tersebar di Jakarta, Bekasi, Tangerang, Bandung, hingga Karawang.

Namun uniknya, Bebek Kaleyo ini mengelola seluruh cabangnya sendirian tanpa sistem franchise.

Hal ini dikarenakan menurut pengamatan pendiri bisnis, banyak bisnis yang malah menjadi kurang berhasil setelah melakukan sistem tersebut sehingga membutuhkan persiapan yang jauh lebih matang.

 

#5 Berdiri dengan Prinsip Menjadi Berkat Bagi Semua Orang

Ada keunikan yang membedakan resto ini dengan restoran lainnya. Selain standar citarasa yang pasti nikmat, Bebek Kaleyo juga mengutamakan prinsip untuk menjadi berkat bagi semua orang dan tak hanya mencari keuntungan.

Hal ini dilakukan dengan menetapkan harga menu yang cukup terjangkau.

Diharapkan dengan hal tersebut, kalangan manapun dapat mencicipi kelezatan hidangan bebek. Maka wajar saja jika antrean tak pernah sepi. Sampai-sampai seringkali parkiran resto penuh dengan kendaraan.

Jelas saja, karena makanan di sini sudah dapat dinikmati dengan harga mulai dari Rp 20 ribuan dan menu minuman di bawah Rp 20 ribuan saja. Wah, pas di lidah, pas di kantong juga nih!

 

#6 Lika-Liku Merintis Bisnis

Selama 13 tahun, perjalanan Bebek Kaleyo tak selalu mulus. Salah satunya dengan merebaknya fitnah adanya campuran plastik di dalam minyak goreng yang dipakai untuk menggoreng menu di sini.

Gosipnya, minyak goreng sengaja dicampur dengan plastik agar hidangan Bebek Kaleyo terasa garing. Ada-ada saja, bukan?

Tentunya hal tersebut ditepis oleh pemilik Bebek Kaleyo. Namun selalu ada hikmah di balik masalah. Setelah isu terebut ramai diperbincangkan, orang-orang justru makin penasaran.

Bukannya sepi, Bebek Kaleyo pun semakin ramai pengunjung. Jadi, sekalipun sempat ditimpa isu tak sedap, Bebek Kaleyo tetap bisa survive hingga saat ini!

 

Proses Tak Pernah Mengkhianati Hasil

Bebek Kaleyo yang kamu kenal saat ini berawal dari dagangan emperan yang didukung kuat dengan niat keras para pemilik bisnis.

Bahkan untuk mereka yang tak punya talenta memasak sekalipun, ide bisnis kuliner dapat tetap sukses terwujud karena ketekunan dan kesungguhan.

Jadi, tak ada alasan lagi untuk takut memulai bisnis. Ada usaha, ada jalan! Walaupun tak ada yang instan tapi dari Bebek Kaleyo kamu belajar bahwa proses tak pernah mengkhianati hasil.

 

GRATISSS Download!!! Ebook Perencanaan Keuangan Entrepreneur & Freelance

Mockup ebook entrepreneur dan freelancer

 

Yuk realisasikan ide bisnismu dari sekarang! Finansialku siap membantu mewujudkan mimpi usahamu dengan budget yang kamu miliki.

Download aplikasinya sekarang ya!

playstore icon
appstore icon

 

Ingin tahu kisah sukses dari Reza Arap? Tonton video ini yaa..

 

Semoga kisah sukses Bebek Kaleyo dapat menginspirasi kamu, terlebih kamu yang ingin mulai berbisnis!

Yuk berbagi pengalaman bisnis kamu dengan yang lainnya, tuliskan di kolom komentar ya!

Terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 14 Agustus 2018. Jadi Salah Satu Resto Bebek Teramai, Begini Kisah Sukses BebekKaleyo. Lifepal.com – https://bit.ly/2WdvJlB
  • Admin. 10 September 2015. 8 Tahun Berdiri, BebekKaleyo Tak Sepi Pengunjung. Fimela.com – https://bit.ly/3cqR8h7

 

Sumber Gambar:

  • Bebek 01 – https://bit.ly/2xKvCon
  • Bebek 02 – https://bit.ly/2L9yGNZ
  • Bebek 03 – https://bit.ly/3cqH1Zi