Kisah unik nan inspiratif menceritakan bagaimana seorang pria yang berhenti merokok bisa membeli motor dengan uang se-akuarium. Kok bisa?

Yuk, simak kisah selengkapnya dalam artikel Finansialku berikut ini.

 

Viral! Berhenti Merokok, Pria Ini Bisa Beli Motor

Seorang pria mendadak viral setelah kisah inspiratifnya di posting oleh akun Instagram bernama @statusfakta. 

Pada postingan tersebut, diketahui bahwa berkat inisiatif sang istri seorang pria mampu membeli motor hasil dari uang tabungannya selama ia berhenti merokok.

Sang istri bernama Dita Sari Wootekh mengaku bahwa ia secara rutin menyimpan uang yang biasa dibelikan rokok oleh suaminya setiap hari.

“Uang yang dipakai untuk membeli rokok setiap harinya itu ia simpan, ia tabung di rumah. Saat itu bulan November 2015,” tulis akun tersebut.

 

Dita sendiri sempat membagikan pengalamannya ini melalui akun Facebook pribadinya.

 

Ingin Memulai Kebiasaan Hidup Sehat

Dita tak henti-hentinya memberikan apresiasi yang sangat tinggi kepada sang suami yang mau berkomitmen untuk berhenti merokok. Tujuan dari keputusan tersebut tentu saja adalah memulai hidup sehat. 

“Suami berhenti merokok, memulai hidup sehat saat itu rasanya gak percaya dan gak yakin dia bisa. Dalam hati sih. Tapi tetap ku dukung berasa cepat dan mudah,” terang Dita, melansir indozone.co.id (20/06).

 

Dita juga menepis anggapan netizen yang menuding suaminya mau menabung karena ingin irit pengeluaran.

Pada saat aktif merokok, sang suami mampu menghabiskan 3-4 bungkus rokok setiap harinya.

“Maaf bukan sombong berhenti merokok bukan karena mau ngirit. Saat itu sehari mau beli rokok 3-4 bungkus bisa. Asli ingin hidup sehat intinya,” tulisnya.

 

Bisa Membeli Satu Unit Sepeda Motor Baru

Komitmennya untuk berhenti merokok, membuat sang suami dan istrinya bisa menabung. Uang Rp 20 ribu yang dibelikan rokok sebelumnya, disimpan ke dalam sebuah aquarium.

Setelah bertahun-tahun menabung, uang tersebut berhasil terkumpul dalam jumlah yang fantastis.

Awalnya, Dita sedikit heran dengan gagasan suaminya untuk menabung di akuarium yang ukurannya cukup besar.

“Suami berkomitmen membuat bekas aquarium anak menjadi sebuah celengan. Padahal gede banget tempatnya. Ketawa geli saat itu,” ujar Dita.

Komitmennya itu tidak sia-sia! Hasil menabung selama satu setengah tahun akhirnya terkumpul yang jumlahnya setara satu unit motor baru.

Dita dan sang suami mengaku bahwa ia tidak pernah menyangka bahwa uang tersebut dapat terkumpul dalam jumlah yang besar.

“1 tahun kebeli motor 1 (gak usah nyebut nominal) gak etis lah ya. Power 20 ribu memang beda banget gan. Setiap lihat uang 20 ribu rasa ingin masukkan ke dalam aquarium besar dan mengebu-gebu. Coba kalau gak bercaya rasakan sensasinya,” terangnya.

 

Dita tak segan mengajak semua orang untuk mencoba mengikuti gaya hidupnya. 

[Baca Juga: Wajib Coba! 15+ Cara Menabung yang Mudah dan Efektif]

 

Berapa Uang yang Dihabiskan Untuk Rokok

Merokok adalah kebiasaan bagi banyak sekali masyarakat di Indonesia. Bahkan kebiasaan tersebut sudah dilakukan oleh banyak orang dari berbagai kelompok usia tertentu.

Secara global, jumlah perokok di seluruh dunia pada tahun 2020 lalu yakni sebanyak 991 juta orang.

Angka tersebut turun sebanyak 3,41% jika dibandingkan pada tahun 2015 lalu yang jumlahnya mencapai 1,02 miliar.

Secara data, persentase perokok aktif di Indonesia adalah yang terbanyak di dunia. 

Bahkan yang cukup mencengangkan adalah jumlah perokok remaja di Indonesia bisa dikatakan sangat tinggi. Pada tahun 2021 saja, jumlah perokok remaja di atas usia 15 tahun berada di angka 28,96%.

 

Asumsi Biaya yang Dihabiskan Untuk Merokok

Lantas berapa biaya rata-rata yang dihabiskan oleh seseorang ketika merokok?

Berdasarkan data yang dihimpun oleh Centers for Disease Control and Prevention, biaya rata-rata sebungkus rokok yakni kurang lebih US$ 6,28 atau setara Rp 83 ribu per harinya.

Akan tetapi angka tersebut tidak bisa digeneralisasi untuk semua negara.

Sebagai contoh, sebungkus rokok jenis Sigaret Putih Mesin Golongan IIB yakni berkisar Rp 22 ribuan. Jika diasumsikan seseorang bisa menghabiskan dua bungkus rokok dalam sehari, ia harus membayar Rp 44 ribu. 

Jika diasumsikan selama satu tahun, maka orang tersebut bisa menghabiskan uang sebesar Rp 15,8 juta.

 

Our View

Konsistensi adalah kunci keberhasilan, itulah hal pertama yang dijadikan poin penting dari Financial Planner Finansialku, Maryadi Santana, CFP. QWP.

Konsistensi adalah hal yang membutuhkan waktu untuk mencapai tujuan yang Anda inginkan.

“Dengan menabung setiap hari dari anggaran merokok secara konsisten, akhirnya terkumpul dana yg cukup besar, bahkan bisa beli motor. Dan konsisten ini butuh waktu hingga bisa berbuah hasil,” ujar Maryadi.

 

Hal yang bisa kita tarik pelajarannya dari fenomena ini ialah dari uang konsumsi yang kita miliki jika dimaksimalkan maka akan lebih bermanfaat.

Contohnya adalah ketika uang rokok tersebut dialokasikan untuk kepentingan menabung, maka hasilnya uang tersebut bisa digunakan untuk membeli motor baru.

Dari menabung ini, kita tinggal menentukan apa prioritasnya saja. Jadi tidak ada lagi alasan gaji pas-pasan tidak bisa menabung.

“Jadi kalau ada yg bilang, penghasilan pas2an dan ga bisa nabung, coba cek pengeluarannya untuk apa saja dan prioritas pengeluarannya seperti apa?” Tambahnya.

 

Berdasarkan pembahasan di atas, apakah Anda tertarik untuk menerapkan gaya hidup baru untuk berhenti merokok dan mulai menabung? 

Uang yang tadinya Anda gunakan merokok bisa ditabung sedikit demi sedikit, hasilnya bisa Anda rasakan berikutnya.

Untuk itu, coba anggarkan kembali penghasilan yang Anda dapatkan supaya bisa menabung.

Apabila Anda masih kesulitan dalam membuat anggaran, cari tahu dulu caranya melalui Ebook Finansialku “Cara Membuat Anggaran Dengan Tepat” berikut ini.

Download sekarang dengan klik banner-nya!

Banner Iklan Ebook Cara Membuat Anggaran dengan Tepat - PC
Banner Iklan Ebook Cara Membuat Anggaran dengan Tepat - HP

 

Jika Anda memiliki pertanyaan lain seputar keuangan, jangan segan untuk konsultasikan bersama Maryadi Santana, CFP. QWP. serta financial planner lainnya di aplikasi Finansialku atau buat janji melalui WhatsApp di nomor (+62)851-5866-2940.

 

Itulah informasi mengenai seorang pria bisa membeli motor dari uang hasil menabungnya selama berhenti merokok! Lalu apa tanggapan Anda mengenai informasi ini? Jangan segan untuk menuliskannya di kolom komentar ya!

 

Editor: Ratna SH
Sumber Referensi: 

  • Redaksi. 21 Juni 2022. Viral! Berhenti Merokok Setahun, Pria Ini Beli Motor Pakai Seakuarium Uang Rp20 Ribuan. Okezone.com – https://bit.ly/3NatN4O
  • Admin. 20 Juni 2022. Hebat! Stop Merokok, Pria Ini Kumpulkan Rp 20 Ribu Selama Setahun, Hasilnya Luar Biasa. Indozone.id – https://bit.ly/3xI0IaZ
  • Tresia. 03 Januari 2022. Terbaru, Ini Daftar Harga Rokok 2022. Bisnis.com – https://bit.ly/3n9TEPu