Pada Finansialku Podcast kali ini, akan membahas mengenai Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas).

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Apakah Kamu sudah menyiapkan list belanja untuk Harbolnas Hari Belanja Online Nasional? Bagaimana cara yang bijak untuk menyikapi promo besar-besaran? Apakah perlu uninstall aplikasi e-commerce di smartphone?

Harbolnas Hari Belanja Nasional Datang Lagi, Jangan Sampai Kalap Belanja Ya

Ga kerasa ya sekarang ini sudah tahun keenam Hari Belanja Online Nasional atau HARBOLNAS. Semakin ke sini HARBOLNAS menjadi semakin meriah. Tahun ini HARBOLNAS diikuti oleh 250 e-commerce.

 

Pada tahun 2012, HARBOLNAS dibuat oleh enam perusahaan e-commerce yaitu Lazada Indonesia, Zalora, Blanja, PinkEmma, Berrybenka dan Bukalapak.

 

Biasanya kalau bicara mengenai HARBOLNAS, pasti ada yang namanya diskon besar-besaran. Hayo jujur! di acara HARBOLNAS ini,  Kamu untung atau malah buntung?

Finansialku Talk Podcast juga dapat kamu dengarkan di:

Logo Spotify

Curhat keuangan, akses di Aplikasi Finansialku, menu Tanya Perencana Keuangan, kirim kode: PODCAST CURHAT.

 

Gunakan kode voucher FINPODCAST untuk DISKON 10% upgrade Aplikasi Finansialku.

Supaya Harbolnas Tidak Ganggu Keuangan Kamu!

Jujur saja sebagai perencana keuangan sekaligus konsumen, saya juga tidak mau ketinggalan yang namanya momen diskon besar-besaran. Namun ada strategi supaya belanja tetap jalan dan keuangan tetap aman.

Intinya adalah PENGENDALIAN DIRI dan KESADARAN. Pada awal bulan Desember, saya sudah menyiapkan budget tambahan, yaitu untuk belanja online.

Anggaran Aplikasi Finansialku - 01

 

Biasanya orang-orang memanfaatkan momen Hari Belanja Online Nasional (HARBOLNAS) untuk membeli pakaian (fashion), alat make up, skincare, perlengkapan bayi, dan barang-barang elektronik.

 

HARBOLNAS 2018, saya sendiri membeli seperangkat alat CCTV. Maklumlah untuk ganti yang CCTV yang lama. Bagaimana dengan kamu?

Silakan share pengalaman Kamu saat belanja di HARBOLNAS ya!

Ow ya, bicara mengenai budgeting saya sendiri selalu menyarankan agar Kamu selalu berinvestasi di awal dan sisanya baru boleh buat belanja. Buat kamu yang belum tahu investasi reksa dana, silakan GRATIS download ebook Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula.

 

Free Download Ebook Panduan Investasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula -Finansialku.com

 

5 Kiat Sukses Untung Maksimal di HARBOLNAS Hari Belanja Nasional

Tenang aja, pada kesempatan ini, saya akan bahas 5 kiat sukses untuk maksimal di HARBOLNAS Hari Belanja Online Nasional.

 

#1 Beli Barang yang Memang Diperlukan (Bukan Mendadak Perlu)

Pertama dan yang paling utama adalah beli barang-barang yang memang diperlukan. Misal pada Hari Belanja Online Nasional (HARBOLNAS) kali ini, saya membutuhkan CCTV. Jadi dari bulan sebelumnya saya sudah siapkan budget khusus.

Kalau Kamu belum memiliki anggaran, sebaiknya langsung buat sekarang juga. Caranya gampang tinggal download Aplikasi Finansialku melalui Google Play Store atau Aplikasi.Finansialku.com.

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

Panduan cara menggunakan menu anggaran:

 

Kamu juga dapat memanfaatkan diskon ini untuk membeli barang-barang yang memang menjadi kebutuhan sehari-hari, misal popok bayi, susu bayi, make up atau skin care.

Kesalahan fatal jika Kamu berpikir, mumpung harga diskon maka bolehlah beli barang-barang yang sebenarnya tidak perlu atau nice to have. Ingat kata-kata Warren Buffett:

 

If you buy things you do not need, soon you will have to sell things you need - Warren Buffet Click to Tweet

 

Kalau Kamu membeli barang-barang yang tidak dibutuhkan, kamu akan segera menjual barang-barang yang kamu perlukan.

 

Jadi kesimpulan pertama dan utama adalah BELI BARANG YANG DIBUTUHKAN.

 

#2 Cek Harga Sebelum HARBOLNAS

Sebagai konsumen atau pembeli online, apakah Kamu terbiasa mengecek harga?

Saya sebagai pembeli, selalu mengecek harga. Setidaknya saya tahu harga pasaran dan spesifikasi produk.

Jika Kamu membeli produk-produk elektronik, maka Kamu perlu membaca dengan teliti. Jangan sampai terlena dengan harga murah, karena bisa jadi spesifikasinya berbeda.

Salah satunya pengalaman saya membeli CCTV, ternyata ada yang harganya Rp 330.000 dan ada juga yang harganya Rp 475.000. Ternyata yang harga lebih mahal, sudah termasuk dengan kartu memori (SD Card).

 

Harbolnas Hari Belanja Online Nasional 01 Finansialku

Cek spesifikasi produk

 

Jadi kesimpulan kedua adalah CEK SPESIFIKASI PRODUK. Beli sesuai dengan yang Kamu butuhkan.

 

#3 Simpan Barang di Wishlist

Jika Kamu sering belanja online, maka Kamu pasti kenal yang namanya fitur wish list. Biasanya berbentuk hati atau love. Supaya Kamu tidak kesulitan mencari produk yang sudah kamu riset sebelumnya, gunakan fitur wish list.

 

Harbolnas Hari Belanja Online Nasional 02 Finansialku

Fitur wish list

 

Jadi pada saat hari H, kamu tidak perlu lagi repot-repot mencari lapak atau seller. Kamu cukup lihat dari daftar wish list dan melanjutkan ke pembelian.

 

Jadi kesimpulan ketiga adalah GUNAKAN WISH LIST.

#4 Gunakan Aplikasi Cash Back

Tahukah Kamu di Indonesia, terdapat website-website yang memberikan cash back atas pembelanjaan kita? Beberapa diantaranya adalah Shopback (dari Singapura), Cashbac, VIPDiskon dan lain sebagainya.

 

Berikut ini contoh tampilannya:

 

Harbolnas Hari Belanja Online Nasional 04

Promo cash back

 

Salah satu contoh website penyedia cash back adalah Shopback. Jika Kamu berbelanja dengan menggunakan kode khusus dari aplikasi shop back, maka Kamu akan mendapatkan uang (alias cash back).

Saya juga pernah mendengar cerita di media sosial yang mengatakan ada orang yang berhasil mendapatkan cash back hingga jutaan Rupiah. Orang tersebut ternyata hobi membantu teman-teman kantornya yang ingin berbelanja online, namun tidak memiliki banyak waktu.

 

Pelajaran penting di sini adalah, tidak ada salahnya mencoba website cash back untuk mendapatkan CASH BACK. Itung-itung sudah diskon ditambah cash back pula.

 

#5 Baca Syarat dan Ketentuan yang BERLAKU!

Biasakan jadi konsumen yang teliti dan jeli sebelum belanja.

 

Apakah Kamu pernah melakukan kesalahan bodoh saat berbelanja online?

Jujur saja, saya pernah melakukan kesalahan bodoh saat memesan tiket shuttle atau travel dari Bandung menuju Jakarta. Pada saat itu saya diberi kabar mendadak untuk harus pergi ke Jakarta dan hanya ada pilihan shuttle.

 

Pada saat itu memang tergesa-gesa, sehingga saya tidak memastikan kembali jadwal keberangkatan. Singkat cerita saya salah pesan tanggal dan akhirnya tidak bisa di reschedule atau diminta kembali uangnya.

Cukup menyesal, namun pelajaran berharga. Cek kembali syarat dan ketentuan sebelum membeli barang. Hal yang sama juga terjadi saat Hari Belanja Online Nasional (HARBOLNAS).

 

Baca penjelasan promo yang ada, contoh:

Harbolnas Hari Belanja Online Nasional 05 Finansialku

 

Pelajaran penting di sini adalah, baca TERMS and CONDITIONS atau SYARAT dan KETENTUAN.

 

Tidak Usah Uninstall Aplikasi E-Commerce, Manfaatkan dengan Bijak Hari Belanja Online Nasional (HARBOLNAS)

Menurut saya tidak ada yang salah dengan belanja besar di saat diskon besar-besaran. Bukankah pembeli yang pandai adalah pembeli yang membeli barang yang tepat, di waktu yang tepat dan harga yang tepat?

Jadi lima tips dari saya untuk menyiasati Hari Belanja Online Nasional, yaitu:

  1. Beli barang yang memang diperlukan.
  2. Cek harga sebelum HARBOLNAS.
  3. Simpan barang-barnag di wish list.
  4. Gunakan aplikasi cash back.
  5. Baca syarat dan ketentuan yang berlaku.

 

Oke terima kasih sudah membaca sampai selesai, semoga penjelasan saya dapat bermanfaat. Selamat berbelanja dan jangan sampai over budget. Ingat keep on budget.