Finansialku Youpreneur Conference 2019 Mendukung Wirausaha Muda Berkembang

Hari Kamis tanggal 17 Oktober 2019, Finansialku.com bekerja sama dengan Chubbs Life menggelar event bertajuk, “Finansialku Youpreneur Conference 2019” di Paberik Kopi Upnormal Coffee Roasters, Jalan Cihampelas Nomor 69, Bandung.

Acara yang dihadiri oleh 137 peserta dari berbagai kalangan di Kota Bandung ini digelar sukses dengan menghadirkan pembicara ulung di bidang finansial; Melvin Mumpuni, ST., MBA., CFP., QWP, CEO Finansialku.com dan Reguel R. Pakpahan, ILC, LUTCF, CPLHI, NLP-pract., Chief Sales Officer Chubb Life Insurance Indonesia.

Rangkaian acara dimulai dengan waktu istirahat, shalat, dan makan malam sebagai waktu pengenalan dan perluasan relasi antar peserta.

Pada pukul 18.45 WIB, dua MC dari Finansialku, Rista Zwastika, CFP dan Zaenal membuka acara dengan ice breaking yang disambut meriah oleh para peserta.

Finansialku Youpreneur Conference 2019 Digelar Sukses Mendukung Wirausaha Muda Berkembang 02 - Finansialku

[Baca Juga: Yakin dengan Bisnis Anda? Yuk Miliki Kunci Sukses Entrepreneur Sejati]

 

Materi pertama diberikan oleh CEO Finansialku, Melvin Mumpuni, ST., MBA., CFP., QWP dengan mengangkat judul “Menambah Income 2 Kali Lipat Dalam 5 Tahun”. Materi ini disambut antusias oleh para peserta yang hadir.

Dalam paparan materi, Melvin mengatakan bahwa “I believe, that Entrepreneur is a game of ‘FAIL’ and ‘RISE.’” yang berarti bahwa entrepreneur adalah permainan jatuh bangun dan itu adalah sesuatu yang wajar. Namun perlu disadari bahwa kita harus bangun setelah terjatuh.

Beliau juga menyampaikan bahwa menjadi seorang entrepreneur tidak harus menunggu, tapi bisa dilakukan dari sekarang. Malah, mulailah menjadi entrepreneur saat ini, ketika melihat adanya kesempatan dan kesempatan itu ada di mana-mana.

Materi kemudian diakhiri dengan sebuah quote yang diambil dari Film Animasi Kung Fu Panda, yaitu, “Yesterday is a history, tomorrow is a mystery, and today is a gift that’s why we call it ‘present’.”

Beliau menambahkan bahwa ungkapan tersebut bagus, namun perlu diketahui jika misteri yang ada di masa depan itu tergantung dari apa yang kita lakukan di saat ini, hari ini adalah hadiah dan jika kesempatan hari ini tidak dimanfaatkan dengan baik, masa depan itu akan menjadi ‘misery’ (penderitaan).

Finansialku Youpreneur Conference 2019 Digelar Sukses Mendukung Wirausaha Muda Berkembang 03 - Finansialku

[Baca Juga: Kamu Harus Punya Mindset Entrepreneur Ini Supaya Jadi Orang Sukses]

 

Materi berikutnya disampaikan oleh Reguel R. Pakpahan, ILC, LUTCF, CPLHI, NLP-pract., Chief Sales Officer Chubb Life Insurance Indonesia dengan mengangkat tema mengenai opsi menambah income dengan menjadi agen asuransi.

Beliau juga memberikan ilustrasi untuk cepat bertindak dari sekarang dan tidak perlu takut untuk melangkah.

Highlight dari materi ini adalah ‘Seperti saat kita melempar sesuatu, kita tidak tahu seberapa jauh benda itu akan terjatuh, sekalipun kita sudah mengarahkannya pada satu titik dengan kekuatan lemparan yang diperkirakan, demikian juga dengan menjadi entrepreneur, kita tidak akan tahu sampai mana kemampuan kita sebelum kita mencoba untuk menjalankannya.’

Setelah penyampaian dua materi dari para pembicara, MC membuka dua sesi Tanya Jawab yang disambut cukup ramai di setiap sesinya.

Sesuatu yang berbeda dari event kali ini adalah dibukanya kesempatan untuk mendapatkan buku #MakeAPlan and Get Your Financial Dreams Come True yang ditandatangani langsung oleh penulisnya, Melvin Mumpuni, ST., MBA., CFP., QWP dengan cara mengunggah suasana event ke Instagram Story.

Di akhir acara, panitia memilih 3 (tiga) peserta yang telah mengunggah story di Instagram mereka untuk mendapatkan buku Finansialku tersebut.

Setelah foto bersama, acara resmi selesai dan dilanjutkan dengan tambahan sesi konsultasi dan memperluas relasi antar peserta.

Nah, untuk menjadi entrepreneur, kamu harus mantap dalam perhitungan keuangan. Ngomong-ngomong, bagaimana dengan kondisi finansial kamu saat ini? Apakah kamu sudah mencapai hidup yang sejahtera?

Jika belum, jangan khawatir, kamu bisa memperbaiki keuangan kamu dengan membaca ebook Perencanaan Keuangan secara GRATIS.

 

Apa pendapat dan komentar kamu terhadap artikel ini? Kamu boleh komentar di kolom di bagian bawah ini.

 

Sumber Gambar:

  • Dokumentasi Pribadi