Laju Indeks Harga Saham Gabungan – IHSG Hari Ini, Selasa, 21 Agustus 2018 bergerak di zona hijau pada awal perdagangan. IHSG diperkirakan bakal berada di zona hijau dengan rentang 5.899-5.912.

 

Pada awal perdagangan, IHSG sempat berada di posisi 5.908,836 (pukul 9:02 WIB). Pada awal-awal perdagangan terdapat 119 saham yang mengalami kenaikan dan 28 saham mengalami penurunan.

 

Selain itu, terdapat 96 saham yang nilainya tidak berubah dan 424 saham tidak ada perdagangan. Sektor industri lainnya, keuangan dan perdagangan berada di zona merah.

 

Sedangkan, sektor agrikultur, pertambangan, industri dasar, consumer, properti, infrastruktur, perdagangan dan manufaktur berada di zona hijau

Per pukul 9.04 WIB, asing sedang aktif membeli beberapa saham seperti PT H.M. Sampoerna Tbk (HMSP), PT Trada Alam Minera Tbk (TRAM), PT Mitra Adi Perkasa Tbk (MAPI).

 

Sedangkan, saham-saham yang mencetak net sell adalah Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL), Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN).

Free Download Ebook Panduan Investasi Saham Untuk Pemula

Ebook Panduan Investasi Saham untuk Pemula Finansialku.jpg

 

Top Foreign Buy by Value

Ticker Harga Terakhir (Rupiah) Net Buy (Ribu Rupiah)
BBCA 23.875 2.000.243
HMSP 3.730 1.791.556
ASII 7.375 9.981.120
INKP 18.375 7.825.568
WSKT 1.920 4.193.346
MCAS 3.330 3.523.325
CPIN 5.000 3.193.368
GGRM 73.450 3.176.682
MAIN 1.505 2.830.041
ADRO 1.855 2.621.156

 

Top Foreign Buy by Volume

Ticker Harga Terakhir (Rupiah) Net Buy (Ribu Rupiah)
HMSP 3.730 4.816
TRAM 228 3.661
MAPI 840 2.595
WSKT 1.920 2.099
PTBA 4.210 1.650
HRUM 2.620 1.462
SMCB 1.130 1.237
ASII 7.350 1.205
ENRG 132 1.201
BKSL 126 1.069

 

Top Foreign Sell by Value

Ticker Harga Terakhir (Rupiah) Net Buy (Ribu Rupiah)
BMRI 6.725 -5.410.628
BBTN 2.460 -4.304.749
UNTR 34.600 -4.126.728
BBRI 3.120 -3.845.537
ITMG 27.025 -1.548.645
TKIM 14.325 -1.199.060
SRIL 342 -9.144.470
MNCN 930 -7.781.164
ANTM 860 -6.698.817
TLKM 3.400 -5.791.146

 

Top Foreign Sell by Volume

Ticker Harga Terakhir (Rupiah) Net Buy (Ribu Rupiah)
SRIL 342 -26.704
BBTN 2.500 -13.733
BBRI 3.130 -12.467
MNCN 930 -8.485
ANTM 865 -7.695
BMRI 6.725 -6.389
BHIT 105 -5.434
CFIN 270 -4.450
POLY 240 -2.928
SIMP 520 -2.456

 

Update dari LQ45

Saham-saham yang tergabung dalam LQ45, saat pembukaan berada di zona hijau pada 927,902 dengan rentang terendah dan tertinggi adalah 927-929. Saat perdagangan dimulai, LQ45 berada di posisi 928,816 (pukul 9:03 WIB).

 

Pada awal perdagangan saham LQ45 terdapat 29 saham mengalami kenaikan dan 12 saham mengalami penurunan. Selain itu, terdapat 4 saham yang tidak berubah.

 

Informasi update saham-saham di LQ45: