Joaquin ‘Joker’ Phoenix untuk pertama kalinya membawa pulang piala sebagai ‘Aktor Terbaik’ di Oscars 2020. Selamat!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku and News

 

Joaqin Phoenix Raih Piala Oscar Sebagai Aktor Terbaik 2020

Kepiawaiannya memerankan karakter Joker membuat dirinya pantas menerima piala untuk nominasi Aktor Terbaik 2020 versi Oscar.

Joaquin Phoenix berhasil menyisihkan jajaran nama lain dalam nominasi itu, seperti Leonardo DiCaprio (Once Upon a Time… In Hollywood) dan Adam Driver (Marriage Story).

Ajang bergengsi bagi dunia perfilman ini digelar di Dolby Theatre, Los Angeles, Amerika Serikat pada Minggu kemarin (09/02), tepat pukul 20.00 waktu setempat atau Senin pagi (10/02) waktu Indonesia.

Saat dirinya menaiki podium, beberapa patah kalimat diucapkan dalam pidatonya.

Keren! Joaquin Phoenix Jadi Aktor Terbaik di Oscars 2020! 02

[Baca Juga: Joker Masuk 11 Nominasi Oscar & 8 Saingan Joaquin Phoenix]

 

“Saya tidak merasa berada di atas di antara rekan-rekan nominasi saya (untuk kategori ini). Kami berbagi cinta yang sama di sini. Dan bentuk ekspresi ini telah memberikan saya kehidupan yang luar biasa,” kata Joaquin Phoenix dari atas panggung melansir dari Tagar.id

Download Sekarang! Ebook PERENCANAAN KEUANGAN Untuk USIA 20-an, GRATIS!

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

“Tapi berkat yang saya dapat atas kemenangan ini adalah, saya bisa menyuarakan banyak hal mewakili banyak orang yang tidak mendapatkan kesempatan untuk bersuara. Saya telah memikirkan banyak persoalan dan isu yang terus kita hadapi bersama sebagai masyarakat,” Lanjutnya.

Selanjutnya dalam isi pidatonya itu Joaquin sempat menyinggung isu-isu sosial, termasuk kesetaraan gender, sikap rasisme, dan juga tentang keberagaman.

Tak mengherankan memang jika Joaquin Phoenix memboyong piala Oscar itu, sebab tak sedikit juga yang memprediksi Joaquin pemenangnya. Memang, cara dirinya berakting menjadi Joker terasa indah dan memukau.

Tak hanya itu, film Joker sendiri banyak masuk dalam kategori nominasi dalam ajang The Academy Award 2020, diantaranya; Best Picture, Best Director, Best Actor, Adapted Screenplay, Best Cinematography, Best Costume Design, Film Editing, Makeup and Hairstyling, Original Score, Sound Editing, dan Sound Mixing.

Saat rilis pada Oktober 2019 lalu, film Joker produksi Warner Bros ini sempat mencetak rekor dengan pendapatan US$93,5 juta atau Rp1,3 triliun pada pekan pertama pembukaannya, melansir dari CNBC Indonesia, Senin (10/20).

Sekilas, film Joker yang disutradarai oleh Todd Phillips ini menceritakan tentang seorang badut komedian dengan segenap gangguan psikisnya. Ia sering tertawa nyaring di waktu yang tidak tepat. Seorang yang terasing dari lingkungannya.

Ungkapan paling fenomenal dari penonton untuk film ini adalah “Orang jahat adalah orang baik yang tersakiti.”

 

Bagaimana tanggapan Anda mengenai dinobatkannya Joaquin Phoenix sebagai aktor terbaik Oscar 2020? Sila, utarakan pendapat Anda di kolom komentar, ya!

Anda juga bisa menyebarkan kabar ini pada kawan-kawan Anda melalui beberapa platform pilihan yang tersedia di bawah. Terima kasih!

 

Sumber Referensi:

  • Gustidha Budiartie. 10 Febuari 2020. Si ‘Joker’ Joaquin Phoenix Jadi Aktor Terbaik Oscar 2020. CNBC Indonesia – https://bit.ly/2Sy8ik4
  • Rintan Puspita Sari. 09 Febuari 2020. Joaquin Phoenix Dinobatkan sebagai Aktor Terbaik Oscar 2020. Kompas.com – https://bit.ly/37h2lx8
  • Fira Nursyabani. 10 Febuari 2020. Lewat Film Joker, Joaquin Phoenix Raih Aktor Terbaik di Oscar 2020. Ayo Bandung.com – https://bit.ly/37jnJ57
  • Tia Agnes. 10 Febuari 2020. Best Actor Jatuh Kepada Joaquin Phoenix! com – https://bit.ly/2UFWKxU
  • Eno Dimedjo. 10 Febuari 2020. Joaquin Phoenix Jadi Aktor Terbaik di Oscar 2020. Tagar.id – https://bit.ly/2OF1qA0

 

Sumber Gambar:

  • Joaquin Wins Oscar 01 – http://bit.ly/38rxEGM
  • Joaquin Wins Oscar 02 – http://bit.ly/2HbJAAG