Tahun ini, makanan natal apa ya yang bisa dibuat untuk disantap saat berkumpul keluarga? Daripada bingung yuk simak artikel berikut!

Kali ini Finansialku merangkum 10 makanan natal yang bisa melengkapi acara natal bersama keluargamu. Selamat mencoba!

 

Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal

Perayaan natal pastinya akan terasa kurang lengkap tanpa adanya makanan yang disuguhkan dan disantap bersama-sama, meskipun tempat perayaan atau rumah kamu sudah dihias dengan begitu banyak dekorasi ala hari natal.

Terlebih lagi jika kamu mengundang kerabat atau teman terdekat untuk melewati momen natal bersama-sama.

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 12

[Baca Juga: 7 Kegiatan Saat Libur Natal 2019 dan Tahun Baru 2020]

 

Nah… berikut rekomendasi makanan yang patut kamu sajikan saat hari natal.

 

#1 Smoothie

Siapa yang sanggup menolak minuman segar dan manis ketika dihidangkan saat acara natal?

Nah… Smoothie bisa menjadi pilihan kamu untuk nantinya dinikmati saat hari natal.

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 02

Smoothie yang bisa kamu buat sendiri di rumah

 

Untuk menghemat pengeluaranmu, kamu bisa membuatnya sendiri dengan bahan pisang manis dan susu cair.

Tentunya kalau bikin sendiri, dana yang kamu keluarkan bisa menjadi lebih sedikit. Dengan uang sebesar Rp50 ribu saja, kamu sudah bisa membuat beberapa gelas smoothie.

 

#2 Agar-agar

Hampir semua orang menyukai yang namanya agar-agar, sebab selain memiliki rasa yang manis, agar-agar juga lebih menyegarkan saat dimakan.

Untuk membuatnya pun cukup mudah dan tidak butuh biaya yang besar, sebab hanya dengan Rp50 ribu kamu sudah bisa bikin agar-agar yang enak dan sesuai seleramu.

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 03

Agar-agar buatan sendiri untuk santapan natal bersama keluarga

 

Kamu bisa membeli agar-agar yang tidak memiliki rasa dan mencampurkannya dengan susu cair atau susu evaporated.

Tambahkan juga bahan lainnya seperti biskuit, supaya agar-agar kamu menjadi lebih nikmat.

 

#3 Bakmi Goreng

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 04

Bakmi goreng natal

 

Bakmi goreng adalah makanan yang bisa kamu sediakan di hari natal, terlebih kalau kamu dan keluarga ngaku sebagai pecinta mie.

Bakmie termasuk makanan yang praktis namun selalu bisa menggugah selera setiap orang.

Jika menurutmu membeli bakmi cukup mahal, kamu dan anggota keluarga lainnya bisa membuatnya sendiri.

 

#4 Pizza

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 05

Pepperoni? Margarita? Manapun pilihan pizzamu cocok untuk jadi santapan natal

 

Makanan yang satu ini cocok untuk dinikmati bersama atau pun sendiri. Kamu bisa langsung memesannya melalui delivery service merek pizza yang kamu suka, dan tinggal menunggunya dirumah tanpa harus repot-repot lagi.

Jika kamu memakannya berdua saja, kamu mungkin hanya butuh satu loyang pizza berukuran jumbo dan perut dijamin bakal kenyang.

 

#5 Roti Panggang

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 06

Harumnya roti panggang bisa bikin kamu kangen suasana natal lho

 

Makanan ini wajib disuguhkan ketika kamu dan yang lainnya sedang asik ngobrol di hari natal.

Untuk membuatnya, kamu cukup menyediakan pemanggang roti, bahan utama dan juga yang menjadi isiannya. Kamu bisa membuatnya sendiri dengan mengikuti resep yang mudah.

 

#6 Kue Jahe

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 07

Kudapan ikonik ini juga salah satu suguhan wajib natal kamu

 

Kue yang terbuat dari remah roti, jahe, kacang almond, gula dan rosewater ini juga cocok Kamu jadikan camilan di hari natal yang identik dengan cuaca yang dingin.

Agar lebih lucu, Kamu bisa membentuknya menyerupai Snowman.

 

#7 Roasted Turkey

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 08

Roasted Turkey juga menjadi salah satu makanan ikonik natal

 

Makanan legendaris yang satu ini cocok untuk dihidangkan dalam makan malam keluarga.

Sebab selain rasanya yang nikmat karena diberi banyak rempah, roasted Turkey juga memiliki ukuran yang besar.

Saking terkenalnya, makanan ini juga sering tampak pada film yang bertema natal.

 

#8 Figgy Puding

Bosan dengan puding yang menurutmu sudah terlalu sering dan umum dihidangkan? Mengapa tidak mencoba sesuatu yang baru? Seperti puding yang satu ini.

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 09

Lumeerrr.. Kamu pasti suka kudapan yang satu ini

 

Figgy puding tidak sama seperti puding yang biasanya, karena figgy puding berbahan dasar brandy yang biasanya dibakar dengan api yang besar.

Tapi puding ini tetap memiliki rasa manis sebagai mana puding pada umumnya, hanya saja selain manis dan enak saat di mulut puding ini juga bisa buat badan lebih hangat. Untuk musim dingin, puding ini wajib banget ada di rumahmu.

 

#9 Chicken Bones

Ha?… chicken bones? Maksudnya tulang ayam?

Eitts… jangan berpikir begitu dulu ya, sebab yang dimaksud di sini bukanlah tulang ayam seperti yang terlintas di pikiranmu.

Chicken bones yang dimaksud ialah permen yang berwarna pink, yang biasanya dimakan oleh orang-orang Kanada.

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 10

Chicken Bones, kudapan manis dari Kanada

 

Didalam permen ini, biasanya diisi dengan coklat sehingga membuat rasanya menjadi lebih nikmat.

 

#10 Doro Wat

Makanan ini adalah daging ayam yang sebelum dimasak dipotong terlebih dahulu sehingga berukuran kecil dan berbentuk kotak-kotak.

10 Makanan Natal yang Wajib Ada Saat Hari Natal 11

Doro Wat, makanan natal dari Ethiopia

 

Doro wat biasanya dihidangkan pada mangkuk besar bersama dengan roti dan kemudian dimakan secara bersama-sama.

Meski demikian, tidak tertutup kemungkinan jika kamu mau menghidangkannya bersama jenis makanan lainnya, seperti misalnya dengan telur goreng.

 

Seberapa Siap Kamu Menyambut Hari Natal?

Natal sebentar lagi akan kita jalani dan pastinya ada begitu banyak persiapan yang perlu kita lakukan untuk menyambutnya, termasuk jika kamu mau mengadakan sebuah pesta natal.

 

Sudah siapkah kamu untuk perayaan natal kali ini? Apa saja persiapan yang telah kamu lakukan? Yuk bagikan dalam kolom komentar di bawah ini.

Jangan lupa share artikel ini pada keluargamu ya.

 

Sumber Referensi:

  • Mahardian Prawira. 24 Desember 2018. Ini Makanan Paling Murah Meriah dan Praktis Saat Natalan Sendiri di Rumah. Moneysmart.id – https://bit.ly/2sASZhg
  • Mariska Tracy. 22 Desember 2016. 12 Makanan Khas Natal di Seluruh Dunia. Pegipegi.com – https://bit.ly/2rXebxK

 

Sumber Gambar:

  • Makanan Natal – http://bit.ly/2QaODFC
  • Makanan Natal 02 – http://bit.ly/2PPPvjX
  • Smoothie – http://bit.ly/398Tz6A
  • Agar-agar – http://bit.ly/35ZaYwI
  • Bakmi goreng – http://bit.ly/396tULK
  • Pizza – http://bit.ly/2EL0vca
  • Roti Panggang – http://bit.ly/398RY0v
  • Kue Jahe – http://bit.ly/2EL0EfI
  • Roasted Turkey – http://bit.ly/34Si4Sb
  • Figgy Pudding – http://bit.ly/2Zj6yxY
  • Chicken Bones – http://bit.ly/2PSKbfW
  • Doro Wat – http://bit.ly/2MkerOv