PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) masuk dalam daftar salah satu bank terbaik di dunia alias The World’s Best Banks 2021 versi Majalah Forbes.

Ketahui lebih lanjut yuk dalam artikel Finansialku berikut.

 

Bank Syariah Indonesia (BSI) Jadi Bank Terbaik versi Forbes

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) masuk dalam daftar salah satu bank terbaik di dunia alias The World’s Best Banks 2021 versi Majalah Forbes.

Pengakuan ini mengacu pada hasil survei Forbes terhadap lebih dari 43 ribu konsumen di 28 negara. Hal tersebut disampaikan langsung Direktur Utama BSI Hery Gunardi.

Pihak manajemen menjelaskan BSI unggul dari hasil penilaian dari lima kriteria, yakni trust, terms and conditions, customer services, digital services, dan financial advice.

 

Pengakuan bergengsi ini turut membuat perusahaan termotivasi untuk meningkatkan layanan dan ekonomi syariah.

“Kami terus berkomitmen untuk menjadi bank yang inklusif, memajukan ekonomi syariah di tanah air dan membawa Indonesia menjadi pusat gravitasi ekonomi syariah di lingkup regional dan global.” ucap Hery

“Pengakuan dari Forbes ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus bekerja keras mewujudkan hal tersebut,” lanjutnya, mengutip dari laman cnnindonesia.com.

Baca juga: WOW Hebat! Ini Dia Efek Merger Bank Syariah BUMN

Sementara itu, BSI mencatatkan laba bersih Rp 742 miliar pada kuartal I-2021. Raihan itu naik 12,85 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada 2020 sebesar Rp 657 miliar.

Kenaikan kinerja tersebut didorong oleh peningkatan pendapatan margin dan bagi hasil sebesar 5,16 persen secara year-on-year (yoy).

Selain itu kenaikan laba perusahaan juga dipengaruhi ekspansi pembiayaan dan kenaikan dana murah yang optimal, sehingga mendorong biaya dana yang harus ditanggung perusahaan menjadi lebih baik dari tahun lalu.

Tertarik berinvestasi saham di perusahaan satu ini? Sebelum beli sahamnya, Sobat Finansialku bisa baca dulu audiobook satu ini agar terhindar dari risiko kerugian.

banner_jangan_asal,_ketahui_ini_dulu_sebelum_investasi_saham

 

Hingga akhir Maret 2021 pembiayaan yang disalurkan BSI telah mencapai Rp 159 triliun, naik 14,47 persen secara tahunan. Pertumbuhan tersebut diikuti terjaganya kualitas pembiayaan yang disalurkan BSI.

Pada kuartal I-2021, rasio NPF gross BSI ada di kisaran 3,09 persen atau turun dari posisi setahun lalu yaitu 3,25 persen.

Untuk meningkatkan prinsip kehati-hatian, BSI telah mencadangkan cash coverage sebesar 137,48 persen hingga Maret 2021.

Dari sisi liabilitas, BSI mengelola Dana Pihak Ketiga (DPK) sebesar Rp 205,5 triliun. Jumlah tersebut naik 14,3 persen secara tahunan.

Pertumbuhan itu didorong meningkatnya dana murah berupa giro dan tabungan yang dikelola perusahaan sebesar 14,73 persen.

Baca Juga: BSI Salurkan Pembiayaan KPR Rp 38 Triliun Pada Kuartal I-2021

 

Adapun per Maret 2021, rasio dana murah (CASA) yang dihimpun BSI mencapai 57,76 persen dibanding total DPK, naik dari posisi triwulan I/2020 yang ada di angka 57,54 persen.

Selain itu volume transaksi kanal digital BSI tercatat tumbuh signifikan hingga nilainya mencapai Rp 40,85 triliun atau naik 43,4 persen secara tahunan.

Kontribusi terbesar pertumbuhan volume transaksi digital BSI berasal dari layanan BSI Mobile yang naik 82,53 persen secara tahunan menjadi Rp 17,3 triliun.

 

Bagaimana menurutmu, Sobat Finansialku tentang artikel di atas? Kamu bisa berbagi pendapat lewat kolom komentar di bawah ini.

Bagikan informasi ini lewat berbagai platform yang tersedia, kepada kawan atau sanak-saudara mu, agar mereka juga tahu apa yang kamu ketahui.

 

Editor: Ari A. Santosa

 

Sumber Referensi:

  • Richard. 26 Mei 2021. BSI Dinobatkan Menjadi The World’s Best Banks 2021 versi Forbes. Finansial.bisnis.com – https://bit.ly/2RNvv5n
  • Redaksi. 27 Mei 2021. BSI Masuk Forbes Sebagai Salah Satu Bank Terbaik Dunia 2021. Cnnindonesia.com – https://bit.ly/2SrLMgi

 

Sumber Gambar:

  • https://bit.ly/3fRENFg