Bagaimana cara mengalihkan reksadana online? Kali ini Finansialku.com akan membahas langkah-langkah untuk mengalihkan reksadana online (switching reksadana online) di website Bareksa.com. Tapi ingat sebelum mengalihkan reksadana online, Anda harus sudah punya reksadana dulu ya.

 

Jadi Begini Cara untuk Mengalihkan Reksadana Online

Sebelum membahas lebih lanjut, kami akan mengenalkan sedikit mengenai reksadana online. Di Indonesia ada beberapa website yang menyediakan fasilitas untuk bertransaksi reksadana online dan salah satunya adalah Bareksa.com. Anda dapat membeli, mengalihkan, mengalihkan (switching) dan juga auto debet. 

Sebelum Anda melakukan transaksi alihkan reksadana online, Anda harus sudah memiliki reksadananya terlebih dahulu. Prinsipnya mengalihkan reksadana online adalah Anda menukar reksadana yang satu dengan reksadana lainnya. Contoh Anda menukar reksadana pendapatan tetap XYZ ke reksadana saham XYZ. Untuk proses mengalihkan reksadana online hanya dapat dilakukan pada manajer investasi yang sama!

Mengalihkan Reksadana Online, Panduan Step by Step - Perencana Keuangan independen Finansialku

[Baca Juga: Cara Membeli Reksadana Online di Bareksa.com]

 

Kalau Anda saat ini belum memiliki reksadana, langsung saja daftar dan beli reksadana online.  Ow ya sebelum Anda membeli reksadana online, Anda terlebih dahulu harus mendaftar sebagai member di website Bareksa. Pendaftarannya tidak dipungut biaya apapun, alias Gratis.

Platform bareksa.com hanya melayani transaksi mengalihkan reksadana online, jika Anda membeli reksadana tersebut melalui Bareksa.com. Jadi kalau Anda membeli reksadana X di bank, apakah bisa mengalihkan reksadana X tersebut di Bareksa.com? Jawabannya untuk sementara ini belum bisa.

 

Iklan Bareksa 1 - 728x250 - Cara Investasi Reksadana Online

 

Kali ini Finansialku.com akan memberikan panduan cara mengalihkan reksadana online di Bareksa.com. Anda dapat mengalihkan reksadana Anda, dengan 4 langkah mudah berikut ini:

  1. Log In ke website Bareksa
  2. Masuk ke menu Reksadana Online à Mengalihkan Reksadana
  3. Step 1: Pilih Reksa Dana
  4. Step 2: Konfirmasi Transaksi
 

  1. Kunjungi website Bareksa.com, pilih menu LOGIN di samping kanan atas. 
  2. Masukkan email dan password yang telah terdaftar. 
  3. Klik Login.

 

Login Bareksa - Perencana Keuangan Independen Finansialku

Tahap kedua adalah pilih menu REKSA DANA ONLINE dan pilih menu PENGALIHAN REKSA DANA, setelah itu Anda akan diarahkan kepada halaman portofolio Anda.

Menu Reksadana Online Bareksa

Bagian ketiga, Anda diminta untuk memilih reksa dana yang akan Anda jual dan reksa dana mana yang akan di beli: 

  1. Tahap pertama yang harus Anda lakukan adalah memilih Nama Reksa Dana yang akan Anda mengalihkan.
  2. Klik tombol ALIHKAN.

 Portofolio (Edit)

Pada bagian kedua, Anda diminta untuk memilih reksadana yang asal dan reksadana tujuan:

  1. Masukkan jumlah unit reksadana yang akan Anda dialihkan. Secara otomatis, sistem Bareksa akan memberi estimasi atau perkiraan uang yang akan Anda dapat.
  2. Klik Reksadana tujuan.
  3. Tunggu beberapa detik, kode konfirmasi akan terkirim melalui sms di handphone Anda.
  4. Masukkan kode tersebut pada kolom yang tersedia dan klik KONFIRMASI.
  5. Klik SELANJUTNYA.

 

Alihkan Reksa Dana 01 (edit)

Berikut ini tampilan reksadana tujuan. Pada tahapan ini Anda diminta untuk:

  1. Membaca prospektus dan/atau fund fact sheet (keterangan ringkas) setelah itu memberi tanda centang.
  2. Klik KIRIM KODE KONFIRMASI. Tunggu beberapa detik, kode konfirmasi akan terkirim melalui sms di handphone Anda.
  3. Masukkan kode tersebut pada kolom yang tersedia dan klik KONFIRMASI.

Pengalihan Reksa Dana - 2 (Revisi)

 

Jadi Mengalihkan Reksadana Online itu Ga Ribet Kan?

Mengalihkan reksadana online tidak sulit, bukan? Anda cukup memilih produk yang akan Anda mengalihkan, pilih produk tujuan dan lakukan verifikasi pengalihan. Setelah itu, transaksi Anda akan dijalankan sesuai dengan aturan yang berlaku.

 

Apakah Anda sudah pernah mengalihkan reksadana online? Apakah Anda mengalami kesulitan saat mengalihkan reksadana online?

 

Image credit :

Online Investment – http://goo.gl/rY8tYi

Â