Mengapa papa sudah mikirin waris, padahal masih sehat? Banyak orang berpikir masalah waris, dibahas nanti saja saat pewaris sudah menjelang wafat. Apakah benar demikian?

 

Mengapa Papa Sudah Mikirin Waris, Padahal Masih Sehat?

Mama Glory merasa terkejut, karena Papa Ronald sudah mulai memikirkan waris. Mama Glory merasa jangan-jangan ada yang salah dengan kesehatan suaminya, sehingga dirasa perlu dan penting untuk segera mengurus waris. Anehnya Papa Ronald, tidak dalam kondisi sakit dan justru dalam keadaan sehat. Lalu mengapa Papa Ronald sudah mikirin waris?

 mengapa-papa-sudah-mikirin-waris-padahal-masih-sehat-finansialku

[Baca Juga : Jangan Sampai Keluarga Hancur, Karena Terlambat Rencanakan Waris!]

 

Berikut ini penjelasan papa Ronald ke mama Glory :

Mama Glory - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comMama Glory

Pa, kok kelihatannya papa lagi sibuk sekali ngurus warisan. Emang ada apa? Apa papa didiagnosa sakit?

Papa Ronald - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comPapa Ronald

Ga kok Ma, papa sehat-sehat saja. Justru kita itu harusnya ngurus waris pas lagi sehat, bukan lagi sekarat.

Mama Glory - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comMama Glory

Kenapa harus sekarang pa? Kenapa ga nanti aja sih kalau sudah kita tua aja. Kan masih banyak waktu pa.

Papa Ronald - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comPapa Ronald

Mama ga mau kan, warisan yang harusnya jadi berkah malah menjadi musibah. Papa menyadari, kita sebagai manusia ga tahu kapan dipanggil sama yang Kuasa. Sekarang mumpung papa masih sehat dan bisa berpikir jernih, maka papa mulai menyiapkan warisan. Jangan sampai keluarga kita, anak-anak ribut gara-gara masalah harta warisan.

Mama Glory - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comMama Glory

Papa emang tahu caranya mengurus warisan?

Papa Ronald - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comPapa Ronald

Ga tahu ma, makanya papa dari kemaren sudah diskusi dengan perencana keuangan kita dan notaris. Ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan seperti pajak untuk tanah waris, biaya-biaya untuk mengurus waris, pembuatan surat wasiat dan lain sebagainya.

Mama Glory - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comMama Glory

Pa mengurus waris begitu biayanya mahal ga?

Papa Ronald - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comPapa Ronald

Ada beberapa yang mahal, seperti bea balik nama untuk tanah warisan. Ada pajak juga, untuk warisan berupa tanah dan bangunan. Untungnya papa sudah melaporkan dalam laporan pajak papa. Jadi ga menjadi masalah untuk anak-anak nanti.

Mama Glory - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comMama Glory

Pa kan anak-anak belum berusia 17 tahun, mana bisa menjadi ahli waris yang sah?

Papa Ronald - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comPapa Ronald

Oleh sebab itu ma, papa sudah mulai memikirkan. Papa juga konsultasi ke perencana keuangan, konsultan pajak dan notaris. Papa ingin mempersiapkan distribusi keuangan dengan matang.

Mama Glory - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comMama Glory

Pa sekarang kan harta kita belum besar-besar sekali. Kemudian papa masih ada utang KPR kan. Terus papa juga masih mau membeli bisnis waralaba makanan dan lain sebagainya. Apa ga terburu-buru kalau Papa buat surat wasiat sekarang?

Papa Ronald - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comPapa Ronald

Papa sudah diskusi mengenai aset dan kewajiban papa. Pada dasarnya papa ga mau mewariskan utang kepada anak-anak. Papa sudah atur janji sama perencana keuangan kita, agar bisa konsultasi?

Mama Glory - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comMama Glory

Kok mama ga diajak diskusi sih?

Papa Ronald - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comPapa Ronald

Papa baru tanya-tanya doank kok, besok pas papa datang ke kantor perencana keuangan baru ajak mama. Biar sekalian tahu.

Mama Glory - Finansialku Cartoon - Image by Freepik(dot)comMama Glory

Oke deh pa kalau begitu.

 

Terlambat Urus Warisan, Dapat Mengancam Keutuhan Rumah Tangga

Banyak hubungan keluarga di Indonesia yang retak, hanya karena masalah pembagian harta. Tadinya saudara kandung, menjadi saling bermusuhan. Orang tau yang baik selalu mempersiapkan anak-anaknya dengan baik, mulai dari pelajaran kekompakkan, saling menghormati dan menghargai serta mempersiapkan rencana untuk waris. Banyak sekali aturan dan pertimbangan, misal hukum waris yang digunakan, jenis surat wasiat yang dipakai, biaya-biaya terkait dengan waris dan lain sebagainya. Oleh sebab itu distribusi kekayaan, (dengan waris atau hibah) perlu direncanakan dengan matang dan jangan terburu-buru.

 

Sudahkah Anda mempersiapkan rencana waris? Apa yang Anda pertimbangkan ketika memikirkan masalah waris?

 

 

Ingin tahu Cerita Keluarga Ronald?

 

Sumber Gambar

Logo Freepik

Karakter keluarga Ronald adalah courtesy dari www.Freepik.com people avatar 761436. Anda dapat mendownload karakter-karakternya di www.Freepik.com.

Man and woman – https://goo.gl/Ogv5rh

 

Download Ebook Perencanaan Keuangan

dan ayo mulai menetapkan tujuan keuangan Anda!

Ebook Perencanaan Keuangan (Menetapkan Tujuan dan Mewujudkannya)

 

[/fusion_builder_column][/fusion_builder_row][/fusion_builder_container]