Papa Minta Saham, apa itu saham? Jangan bingung dulu mengenai papa minta saham, Finansialku.com akan mengupas tuntang mengenai saham.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Papa Minta Saham, Apa itu Saham?

Beberapa hari ini media sosial Indonesia diramaikan oleh tagar (hashtag) Papa Minta Saham. Sebenarnya apa itu saham? Apakah Anda sudah mengetahui sebenarnya papa minta saham itu apaan yang diminta? Sebelum masuk ke saham, coba kita pelajari dulu mengenai ilustrasi berikut:

 

Papa Minta Saham, Apa itu Saham?[Baca Juga: Mengenal Reksa Dana Saham]

 

Saham secara mudahnya adalah bagian atau kepemilikan atas sesuatu barang. Misal ada tiga orang bernama: Andi, Boy dan Charles yang masing-masing iuran Rp 50.000 untuk membeli kue ulang tahun. Maka bagian masing-masing orang akan mendapatkan sepertiga (1/3) bagian atas kue ulang tahun tersebut.

 

[Baca Juga:  Mengapa Investasi Membingungkan?]

 

Pada kasus Papa Minta Saham, yang diminta adalah bagian atas kepemilikan perusahaan. Jadi saham adalah bagian atas kepemilikan sebuah perusahaan. Kalau kue ulang tahun kan jelas cara baginya, gimana kalau cara bagi saham perusahaan?

Sederhananya seperti berikut: Andi, Boy dan Charles ingin mendirikan sebuah rumah makan. Modal yang dibutuhkan untuk membuat rumah makan adalah Rp 100.000.000.

 

  • Andi mengeluarkan modal sebesar Rp 50.000.000.
  • Boy mengeluarkan modal sebesar Rp 30.000.000.
  • Charles mengeluarkan modal sebesar Rp 20.000.000.

 

Maka saham masing-masing orang adalah:

  • Andi memiliki saham sebesar Rp 50.000.000 / Rp 100.000.000 = 50%
  • Boy memiliki saham sebesar Rp 30.000.000 / Rp 100.000.000 = 30%
  • Charles memiliki saham sebesar Rp 20.000.000 / Rp 100.000.000 = 20%

 

Bagaimana dengan pembagian keuntungan? Masalah pembagian keuntungan usaha dibedakan menjadi dua yaitu:

  • Gaji dan bonus, jika mereka bekerja aktif.
  • Diveden, sebagai pemilik perusahaan (umumnya sesuai dengan kepemilikan saham).

 

Untuk perhitungan keuntungan Anda dapat melihat contoh perhitungan keuntungan bisnis patungan.

[Baca Juga: Cara Bagi Hasil Usaha Patungan]

 

Di Indonesia, saham dapat diperdagangkan juga dalam bursa saham. Tetapi tidak semua saham perusahaan dapat diperdagangkan. Hanya perusahaan-perusahaan yang sudah melakukan penawaran saham perdana (IPO) dan tercatat dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) yang sahamnya dapat diperdagangkan.

 

Kesimpulan

Sudah tidak bingung lagi kan, kalau ada istilah papa minta saham. Apa yang dimaksud dengan saham? Kok saham diminta apa untungnya? Jadi saham adalah kepemilikan atas sebuah perusahaan. Keuntungannya jelas akan mendapatkan bagian atas keuntungan usaha (deviden).

 

Jadi kamu juga mau berinvestasi saham?

 

Image Credit:

  • Retirement – http://goo.gl/UuJQmT

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

Â