Ternyata kesuksesan Raisa bukan karena aji mumpung atau karena hanya elok parasnya semata. Sempat ngamen ke tiap kafe dan juga ajang pensi, ia pun berhasil merilis album pertamanya.

Mari simak ulasan selengkapnya berikut ini. Selamat membaca!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Success Story

 

Konser Raisa November Ini!

Siapa yang tak kenal Raisa? Penyanyi berparas cantik, suaranya yang khas, serta jumlah penggemarnya yang membludak.

Penggemar Raisa tentu sudah tahu dong kalau 20 November 2019 nanti, dirinya bakal manggung di Bandung dalam Konser Yovie and His Friends.

Konser ini akan diadakan di Graha Sabuga, Institut Teknologi Bandung (ITB) dengan tiket nonton mulai dari Rp360 ribu.

Raisa 02 - Finansialku

[Baca Juga: Daftar Album Musik Terbaik Sepanjang Dekade. Ada Artis Kesukaanmu?]

 

Sudah dapat belum tiketnya? Jangan lupa beli tiketnya tanpa ngutang atau pake kartu kredit.

Intinya, meski sudah menjadi penggemar berat Raisa, kita tetep kudu bijak ngelola uang!

Abis beli tiket konsernya, jangan lupa catat pengeluarannya di Aplikasi Finansialku yang bisa kamu download di di Google Play Store.

Bila sudah, yuk simak kisah sukses penyanyi cantik yang jago main piano dan juga masak berikut ini!

 

Bakat Menyanyi Raisa Sejak Usia 3 Tahun

Wanita berparas cantik kelahiran Jakarta, 6 Juni 1990 ini ternyata sudah punya bakat menyanyi sejak ia masih berusia 3 tahun.

Usia 3 tahun adalah masa awal di mana dia suka bernyanyi sambil menirukan gaya para penyanyi profesional.

Inilah cikal bakal Raisa hingga mengantarkannya pada karier bermusik dan menjadi salah satu diva Tanah Air dengan usianya yang masih belia.

Melalui hobinya bernyanyi, ia terus berlatih secara otodidak dan menjajal peruntungannya sebagai penyanyi kafe juga acara pensi.

Jika ditanya soal artis penyanyi yang digemari, dirinya tak enggan untuk menjawab sederet nama artis luar yang jago nyanyi dan punya ciri khas seperti Brian McKnight, Alicia Keys, dan Joss Stone.

 

Raisa Mengawali Karier Bermusik di Belantika Musik Indonesia

Tahun 2008 menjadi tahun yang mengawali karier profesional Raisa di belantika musik Indonesia melalui group band Andante bentukan Kevin Aprilio.  

Kala itu dirinya diminta Kevin Aprilio untuk menjadi vokalis group band bentukannya dengan formasi band yang terdiri dari Raisa, Widy Soediro Nichlany, Raka Cyril, Satrianda Widjanarko, dan Kevin Aprilio sendiri.

Namun, kerja sama mereka harus berhenti di tengah jalan dan berpisah lantaran perbedaan konsep dengan pihak label.

Setelah berpisah dari group band Andante – yang kemudian berubah nama menjadi Vierra, ia memberanikan diri untuk berkarier solo.

Raisa 03 - Finansialku

[Baca Juga: Bergelimang Harta, Ini 10 Daftar Penyanyi Terkaya di Dunia]

 

Ia optimis dengan perjalanan karier yang akan ia lalui.

Tak disangka, keyakinan Raisa ini terwujud dengan meledaknya nama dirinya melalui single perdananya bertajuk “Serba Salah” yang rilis di tahun 2010, bertepatan dengan ulang tahunnya yang ke-20.

Melengkapi hadiah ulang tahunnya ke-20, tercatat lebih dari 10 ribu kali lagu tersebut diputar di official MySpace Raisa seperti yang dilansir dari viva.co.id.

 

Raisa Kebanjiran Job & Merilis Album Pertama

Prestasinya yang membanggakan itu membuat Raisa kebanjiran tawaran manggung hingga David Foster pun sang musisi dan composer kenamaan mengajaknya untuk tampil dalam konsernya di Jakarta.

Tak heran jika ia kemudian diminta untuk menjadi salah satu bintang dalam acara Java Jazz Festival tahun 2011.

Di tahun yang sama, ia kembali dengan album berjudul “Self Titled” yang produksi oleh Solid Records dan Universal Music Indonesia.

Albumnya yang pertama tersebut bekerja sama dengan produser muda berbakat tanah air, Asta Andoko dari RAN, Ramadhan Handy, serta Adrianto Ario Seto dari Soulvibe.

Sebagai artis pendatang baru, album Raisa berhasil sukses di pasaran.

Hal ini membuatnya berhasil memboyong dua penghargaan sekaligus melalui Anugerah Musik Indonesia, yaitu kategori Penyanyi Pendatang Baru Terbaik dan Grafis Desain Album Terbaik.

Di tahun yang sama, ia juga menjadi salah satu penyanyi Tanah Air yang berhak membawa pulang penghargaan sebagai Best Vocal Female In A Song (New Female Artist) dalam ajang Anugerah Planet Muzik di Singapura.

 

Album Kedua Sukses, Raisa Dilirik Walt Disney Pictures

Di tahun 2013, anak kedua dari pasangan Allan N. Rachman dan Ria Mariaty kembali mengulang prestasinya melalui rilisnya album kedua bertajuk ‘Heart to Hear’ dengan single “LDR”, “Bye Bye”, dan “Pemeran Utama”.

Raisa menggandeng Yovie Widianto, Tangga, dan Tulus hingga membuat single-nya sukses merajai chart di berbagai Radio.

Sukses dengan album pertama dan kedua, mantan mahasiswa Universitas Bina Nusantara (BINUS) ini mulai menggelar showcase khusus untuk media dengan total tamu 300 orang saja.

Berkat kesuksesan album ini, Raisa kembali mendapatkan penghargaan Indonesian Choice Awards 2014 kategori ‘Album of The Year’ dan ‘Song of The Year’ lewat lagu “Pemeran Utama”.

Album Heart to Hear - Finansialku

[Baca Juga: Kisah Sukses Via Vallen, Penyanyi Beken Indonesia]

 

Sebagai penyanyi profesional, Raisa diminta menjadi juri tamu dalam ajang pencarian bakat Indonesian Idol 2014.

Awalnya, Raisa hanya juri audisi umum Yogyakarta, namun ia mendapat mandat lebih untuk melengkapi formasi juri dalam keseluruhan ajang pencarian bakat tersebut.

Bakat menyanyi Raisa ini membuat produsen film animasi terbesar, Walt Disney Pictures memintanya untuk mengisi soundtrack film Cinderella berjudul “A Dream is a Wish Your Heart Makes” versi Bahasa Indonesia dengan judul “Mimpi adalah Harapan Hati”.

 

Duet Raisa Afgan Hingga Rilisnya Album Ketiga ‘Handmade

Akhir tahun 2015 sangatlah berkesan bagi para penggemar Raisa & Afgan, di mana mereka merilis single duet hasil garap selama 2 tahun sebelumnya yang rampung di akhir tahun 2015.

Menamai single duet mereka dengan judul “Percayalah”, single ini hits dan meledak di berbagai aplikasi musik, salah satunya aplikasi karaoke Smule.

Untuk melengkapi album Raisa ketiga ‘Handmade’ di tahun 2016, single duet ini juga masuk dalam daftar lagu yang ada di dalamnya.

Alhasil, penjualan album baru Raisa dibabat habis penggemar hanya dalam waktu 15 menit melalui sistem pre-order di salah satu situs e-commerce Indonesia.

 

Perjalanan Raisa & Hamish Daud

Perjalanan Raisa berlanjut hingga dirinya menikah dengan seorang arsitek, presenter, sekaligus aktor berkebangsaan Australia, Hamish Daud Wyllie pada tanggal 3 September 2017 di Hotel Ayana Midplaza, Jakarta.

Keputusan Raisa untuk menambatkan hati pada Hamish membuat para penggemar cowok patah hati.

Sejak resmi pacaran mereka sejak 21 Mei 2017, tak perlu waktu lama kedua sejoli ini melangsungkan pernikahan bahagia yang kini dikaruniai seorang puteri bernama Zalina Raine Wyllie.

Kini Raisa menyandang status ibu beranak satu dan disibukkan dengan berbagai kegiatan mengurus keluarga kecilnya, sehingga membuatnya harus vacum dari dunia musik selama 7 bulan.

Namun, di tengah kesibukannya ini, Raisa tetap melatih kemampuan vokalnya meski tidak sesering sebelumnya.

Ingin Mengadakan Pesta Pernikahan Seperti Pernikahan Raisa-Hamish Daud 02 Finansialku

[Baca Juga: Definisi Kapitalisme Adalah]

 

Setelah Vacum, Raisa “Kembali”

Setelah 7 bulan masa vacum yang sengaja ia ambil untuk lebih fokus pada kehidupan keluarga kecilnya, kini Raisa kembali single terbarunya bertajuk “Kembali”.

Raisa dikenal sebagai sosok penyanyi yang hampir 80% setiap lagu yang dinyanyikan adalah karya ciptaannya sendiri.

Namun, sedikit berbeda dari sebelumnya, penulisan lagu single teranyarnya ini ia garap bersama Mikha Angelo (The Overtunes) dan tetap mempercayakan produksi karyanya pada Marco Steffiano (Barasuara)

Meski sempat dirasa kehilangan energi dalam bermusik karena vacum selama 7 bulan, Raisa kini kembali dengan energi baru.

Bersamaan dengan rilisnya single terbaru Raisa “Kembali”, ia membuat showcase yang dilakukan secara live streaming gratis selama 1 jam penuh melalui platform musik asal Korea Selatan, V Live di tanggal 10 Juni 2019 silam.

V Live merupakan salah satu platform yang pernah bekerja sama dengan para bintang K-pop seperti BTS dan juga BLACKPINK.

Oleh sebab itu, Raisa menjadi penyanyi Indonesia pertama yang menggelar konser live streaming melalui platform ini.

Sudah nonton live streaming-nya Raisa via V Live? Gratis lho! Sama seperti Aplikasi Finansialku yang bisa kamu gunakan untuk mengelola keuanganmu.

Segera download aplikasinya melalui Google Play Store.

 

Gratis Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

 

Menurutmu, karakter apa yang membuat Raisa menjadi salah satu penyanyi sukses tanah air yang karyanya dikenal hingga mancanegara? Berikan tanggapan dan komentarmu pada kolom yang tersedia di bawah ini!

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 29 Desember 2015. Biografi Raisa – Profil Lengkap Penyanyi. Biografiku.com – https://bit.ly/32KriyJ
  • Admin. Profil & Biodata Raisa Andriana. Kepogaul.com – https://bit.ly/2NNjM1I
  • Admin. Raisa Andriana. Viva.co.id – https://bit.ly/2KmjexZ
  • Fariza Calista. 24 Januari 2017. Biografi Dan Profil Lengkap Raisa Adriana Beserta Riwayat Perjalanan Karirnya. Infobiografi.com – https://bit.ly/2q5dbqI
  • Yulaika Ramadhani. 21 Oktober 2019. Konser Yovie Widianto 20 November di Bandung, Tiket Mulai Rp360.000. Tirto.id – https://bit.ly/2KqUTHk

 

Sumber Gambar:

  • Raisa 1 – http://bit.ly/32XcIUR
  • Raisa 2 – http://bit.ly/3403xEg
  • Raisa 3 – http://bit.ly/2KBr1rU