Pintu geser atau pintu sliding ini pada umumnya digunakan untuk menyiasati ruangan yang sempit agar terlihat lebih luas. Apa saja keunggulannya?

Ketahui selengkapnya dalam artikel Finansialku berikut ini!

 

Rubrik Finansialku

Logo Arahkita

 

Keunggulan Pintu Geser Untuk Bangunan Rumah

Pintu adalah bagian terpenting dari bangunan rumah maupun gedung. Desainnya pun beragam sesuai dengan kebutuhan dan selera dari pemilik rumah.

Tidak hanya rumah dengan ukuran besar yang dapat memperindah bentuk pintu. Ukuran rumah minimalis pun bisa dilakukan improvisasi menentukan model pintu yang disukai.

Salah satu jenis pintu yang bisa dipertimbangkan untuk rumah minimalis adalah pintu geser.

Lebih Gaya dengan Pilihan Pintu Geser untuk Rumah Minimalis 01 - Finansialku

[Baca Juga: Macam Ide Desain Home Office Mungil Untuk Pekerja Rumah Kekinian]

 

Di era kekinian, pintu geser sudah menjadi tren di kalangan masyarakat. Pintu geser atau pintu sliding ini pada umumnya digunakan untuk menyiasati ruangan yang sempit agar terlihat lebih luas.

Karena, sistem yang terdapat pada pintu geser ini dibuat bergeser ke kiri dan ke kanan sehingga tidak memakan banyak tempat.

Jenis ini bisa menjadi pertimbangan, lantaran pintu geser dirancang padat dan tidak memiliki pori. Sehingga, pintu geser sangat aman dari ancaman keropos, meskipun terkena panas dan hujan.

Bukan hanya itu saja, rongga pada pintu sliding juga mampu menyerap suara yang bising atau kedap suara sehingga menjadikan ruangan akan jauh lebih tenang dan nyaman.

 

Pintu sliding juga dikenal sangat rapat, sehingga ketika terjadi kejadian yang tidak diinginkan seperti kebakaran di sebuah ruangan, maka kebakaran tersebut tidak akan bisa menjalar ke ruangan yang lain.

Pintu sliding memiliki tiga keunggulan. Karena berbahan ringan, pintu ini dianggap menjadi lebih awet begitu juga dengan rolling-nya yang tidak mudah rusak.

Keunggulan kedua, pintu sliding memiliki model yang beragam. Sehingga kita pun memiliki kebebasan untuk memilihnya.

Masalah yang akan timbul jika menggunakan pintu kayu adalah sering dimakan rayap. Akan tetapi, masalah rayap tidak mungkin dijumpai dan temukan, bila menggunakan pintu sliding.

Maka keunggulan ketiga, adalah jenis ini sangat aman terhindar dari gangguan. Karena umumnya berbahan ringan dan anti rayap.

Kini, rumah minimalis pun bisa terkesan lebih gaya dan indah dengan keberadaan pintu sliding yang lebih bervariatif.

 

banner -millennials tidak bisa beli rumah, kata siapa

 

Bagaimana menurutmu, Sobat Finansialku tentang artikel di atas? Kamu bisa berbagi pendapat lewat kolom komentar di bawah ini.

Bagikan informasi ini seluas-luasnya lewat berbagai platform yang tersedia, agar kawan atau sanak-saudaramu tahu apa yang kamu ketahui.

 

Artikel ini merupakan hasil kerja sama antara Finansialku dengan Arahkita.com. Isi artikel menjadi tanggung jawab sepenuhnya Arahkita.com.

 

 

Sumber Referensi:

 

Sumber Gambar:

  • Pintu 1 – http://bit.ly/3eASaLe