Apakah Anda pernah mendengar istilah Remunerasi? Sudah tahu apa itu definisinya?

Kenali definisi remunerasi dan bentuknya melalui pembahasan artikel Finansialku berikut ini. Selamat membaca!

 

Pengertian Remunerasi

Remunerasi adalah sebuah istilah yang berkaitan dengan dunia pekerjaan, terutama menyangkut sistem pemberian upah atau penggajian untuk tenaga kerja.

Namun, di era yang semakin modern, istilah remunerasi ini berkembang dan memiliki berbagai macam arti.

Remunerasi 02 - Finansialku

[Baca Juga: 3 Cara Mengelola Gaji Karyawan Ngepas UMR TANPA Bokek di Akhir Bulan]

 

Dalam istilah pemerintahan, istilah remunerasi secara umum berhubungan dengan sistem pemberian upah tenaga kerja berdasarkan nilai-nilai kerja. Sistem pemberian upah ini ada agar tercipta sistem tata kelola yang baik dan bersih.

Dalam dunia perusahaan, istilah remunerasi kita gunakan sebagai sebuah balas jasa yang tenaga kerja dapatkan atas prestasi, loyalitas atau jasa yang mereka berikan kepada perusahaan.

Dengan kata lain, remunerasi ini biasa kita kenal sebagai gaji. Bicara tentang gaji, apakah gaji Anda belum naik dan mau menambah penghasilan?

Menurut orang tercerdas di dunia – Albert Einstein, Investasi adalah jalan tercerdas untuk melipatgandakan keuntungan, bahkan ketika kita sedang tertidur.

728x90 hitung sekarang Investasi Reksa Dana
300x250 - Hitung Sekarang Investasi Reksa Dana

 

Mau menambah pengetahuan dalam berinvestasi? Baca dulu ebook Gratis Panduan Berinvestasi Reksa Dana dari Finansialku dan mulailah perjalanan Anda menuju kehidupan finansial yang lebih baik melalui investasi.

Ebook GRATIS, Panduan Praktis INVESTASI REKSA DANA PERTAMA Kamu!

Ebook Reksa Dana Pertama Kamu

 

Namun, mengapa harus reksa dana? Investasi reksa dana merupakan produk yang sangat para investor handal anjurkan lainnya, khususnya bagi para investor pemula.

Sistemnya yang mudah serta hasil imbalannya tergolong cukup bagi para investor pemula.

Selain itu masih banyak kelebihan lainnya yang bisa Anda pahami dan pelajari melalui ebook Finansialku yang dapat Anda peroleh secara GRATIS!

Jika ingin lebih praktis dan mudah dalam mencatat dan mengelola seluruh investasi Anda, jangan lupa gunakan aplikasi Finansialku.

Fiturnya sangat lengkap dan sudah sangat membantu pengguna lainnya dalam mengelola keuangan mereka.

Jika belum memilikinya, segera download melalui Google Play Store atau registrasi terlebih dahulu melalui PC Anda.

Tunggu apalagi? Yuk miliki sekarang juga!

 

Pengertian Remunerasi Menurut Para Ahli

Ada yang berpendapat bahwa remunerasi adalah sebuah imbalan yang seorang pekerja terima, entah itu upah, komisi, atau gaji.

Lantas, apa pengertian istilah ini menurut para ahli? Simak pemaparan di bawah ini.

 

#1 Rosenberg (1983)

Pengertian remunerasi menurut Rosenberg adalah upah dan segala macam bentuk manfaat finansial lainnya yang seseorang terima sebagai hasil dari suatu pekerjaan tertentu.

 

#2 Komarrudin (1983)

Pengertian remunerasi menurut Komarrudin adalah bentuk pemberian prestasi balasan (balas jasa) atau hadiah khususnya untuk jasa yang sudah dipergunakan.

 

 

#3 Mochammad Surya (2004)

Pengertian remunerasi menurut Mochammad Surya adalah sesuatu yang pegawai terima sebagai bentuk imbalan dari kontribusi yang telah ia berikan kepada organisasi di mana tempat dia bekerja.

Masih Bingung Kemana Gaji Kamu Pergi 1 Finansialku

[Baca Juga: Para HR: Literasi Keuangan di Tempat Kerja Menjadikan Karyawan Lebih PRODUKTIF dan SEHAT Secara Keuangan]

 

#4 Oxford American Dictionaries

Kata serapan dari bahasa Inggris remunerate yang berarti pay (someone) for services rendered or work done. – ­membayar seseorang atas jasa yang ia berikan atau pekerjaan yang telah ia selesaikan.

 

#5 KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia)

Pengertian remunerasi menurut KBBI adalah sebagai pemberian hadiah (penghargaan atas jasa dan sebagainya.

 

#6 Business Dictionary

Hadiah untuk pekerjaan dalam bentuk gaji atau upah, termasuk tunjangan (seperti mobil perusahaan, rencana medis, program pensiun), bonus, insentif tunai, dan nilai moneter dari insentif non tunai.

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

Secara harfiah, remunerasi berarti sebagai penggajian atau pembayaran (payment), sebuah imbalan uang (atau berupa barang), yang telah ditetapkan oleh peraturan perusahaan atau organisasi sebagai sebuah imbalan dari pekerjaan yang telah dikerjakan secara rutin.

Istilah ini juga bisa berarti sebagai balas jasa atau imbalan yang tenaga kerja dapatkan dari perusahaan atau organisasi sebagai imbalan dari prestasi yang telah ia kerjakan untuk membantu perusahaan dalam mencapai tujuan tertentu.

Imbalan yang diberikan kantor atas jasa tenaga kerja terhadap perusahaan, juga bisa diartikan sebagai remunerasi.

Dengan adanya tenaga kerja yang berprestasi, tentu perusahaan akan sangat diuntungkan karena keberadaan tenaga kerja tersebut yang berjasa atas kemajuan dan tercapainya tujuan dari perusahaan.

 

Faktor Tingkatan Besaran Remunerasi

Besarnya tingkat remunerasi bermacam-macam, tergantung dari perusahaan atau organisasi yang mencanangkan peraturan atau kebijakan atas besaran remunerasi.

Selain ada banyak faktor yang mempengaruhi besaran dari remunerasi, di antaranya adalah kemampuan finansial perusahaan, kebijakan dari serikat buruh, gaya hidup, jangka waktu atau durasi kerja, campur tangan pemerintah, permintaan, dan penawaran dari tenaga kerja itu sendiri.

Selain itu, sistem dari remunerasi juga akan berbeda dari satu perusahaan dengan perusahaan atau organisasi lainnya.

Hal ini juga ditentukan oleh sistem kerja yang digunakan oleh perusahaan atau organisasi, tempat tenaga kerja itu bekerja.

Gaji-Saja-Tidak-Cukup-Untuk-Mencapai-Kebebasan-Keuangan-02-Finansialku

[Baca Juga: Karyawan Baru dengan Gaji 5-6 Juta, Ketahui Cara Mengelola Keuangan untuk Anda di Sini!]

 

Salah satu contoh perbedaannya bisa kita ambil dari perusahaan yang bergerak dalam bidang asuransi.

Sistem remunerasi dalam perusahaan asuransi dapat menyerupai penghargaan atau rewards sesuai dengan target yang telah dicapai oleh pekerjanya.

Berikut ini beberapa faktor yang mempengaruhi besaran dari remunerasi:

  • Kesesuaian remunerasi yang tenaga kerja terima dengan kontribusi yang telah ia berikan kepada perusahaan atau organisasi.
  • Tinggi rendahnya remunerasi pada suatu perusahaan.
  • Remunerasi biasanya perusahaan berikan kepada tenaga kerja yang memiliki kemampuan atau skill khusus, termasuk tenaga kerja yang berprestasi.

 

Tujuan Remunerasi

Telah tertera secara singkat di mana tujuan remunerasi tercipta agar adanya ketertiban dari sistem pemberian upah.

Iklan Perencanaaan Hari Tua - 728x90

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

Lebih jelasnya, berikut ini tujuan dari adanya remunerasi.

  • Dengan remunerasi, Sumber Daya Manusia atau SDM, dalam hal ini para tenaga kerja akan semakin termotivasi untuk semakin meningkatkan kualitas dan profesionalitas dalam bekerja.
  • Terpeliharanya Sumber Daya Manusia yang produktif agar mau untuk tetap bekerja di perusahaan dan berorientasi pada layanan serta meminimalkan atau mencegah tindakan KKN (Korupsi, Kolusi dan Nepotisme).
  • Renumerasi memungkinkan adanya persaingan sehat dan positif antar tenaga kerja dalam sebuah perusahaan. Dengan adanya sistem ini, maka akan terlihat hasil kinerja dari setiap tenaga kerja, perusahaan mendapatkan penilaian secara jelas akan tingkat loyalitas, pengikatan kerajinan dan kualitas serta profesionalitas dari para pekerja.
  • Untuk menghasilkan pendapatan atau keuntungan yang sebesar-besarnya bagi suatu perusahaan dengan memanfaatkan modal seefektif dan seefesien mungkin.
  • Terciptanya dan meningkatnya kesejahteraan dari para tenaga kerja yang akan berdampak positif pada performa kinerja mereka.
  • Menciptakan tata kelola perusahaan dalam sistem pemberian upah yang lebih baik, jujur dan lebih bersih.

 

Unsur dalam Remunerasi

Biasanya unsur remunerasi ada 2, yaitu kompensasi dan bonus atau komisi. Tapi, ada juga istilah gaji dan juga upah atau imbalan.

Berikut ini unsur yang terkait dengan istilah remunerasi.

 

#1 Komisi atau Bonus

Secara umum, komisi atau bonus ini merupakan imbalan yang tenaga kerja terima sesuai dengan perhitungan persentase keuntungan yang ia sepakati atas sebuah penjualan.

Biasanya istilah ini kerap terpakai dalam bidang marketing atau penjualan.

Biasanya komisi ini bisa ia dapatkan bersamaan dengan gaji, atau ada juga yang menerapkan sistem komisi tanpa adanya gaji.

 

#2 Kompensasi

Semua hal yang kita sebut kompensasi adalah setiap penerimaan dari tenaga kerja dari perusahaan dalam bentuk fisik atau non fisik, di mana objek tersebut dikecualikan dalam pajak. Artinya, pemberian tersebut (kompensasi) tidak terkena beban pajak.

Gaji-Saja-Tidak-Cukup-Untuk-Mencapai-Kebebasan-Keuangan-01-Finansialku

[Baca Juga: Ada Lho 25 Pekerjaan untuk Orang Kreatif! Baca Dulu Jika Anda Ingin Mendapat Gaji Besar]

 

#3 Gaji

Gaji berarti sebuah imbalan yang diberikan kepada tenaga kerja berdasarkan kurun waktu tertentu (harian, mingguan atau bulanan), tanpa melihat tingkatan produktivitas kinerjanya.

 

#4 Upah

Seringkali masyarakat menyamakan arti dari upah dan gaji. Memang tampak serupa tapi sebetulnya, upah dan gaji memiliki sedikit pengertian yang berbeda.

Upah adalah sebuah imbalan yang tenaga kerja terima berdasarkan hitungan waktu yang tetap, entah itu per jam, per proyek, per dokumen dan lain sebagainya yang dihitung.

 

FYI Tentang Remunerasi

Besar kecilnya kompensasi, upah, gaji atau komisi biasanya terpengaruh oleh kondisi dan struktur finansial dari sebuah wilayah atau daerah.

Perhitungan tingkat remunerasi tiap negara juga berbeda, ada yang menerapkan remunerasi berdasarkan perbedaan gender atau jenis kelamin, bahkan ada juga yang berdasarkan ras.

Semua juga menyesuaikan dengan aturan yang berlaku. Lalu apakah Anda sudah mengerti arti dari Remunerasi? Jangan lupa berikan pendapat Anda melalui kolom yang tersedia di bawah ini ya!

Semoga artikel ini sudah membantu Anda dalam memahami apa itu Remunerasi. Selamat beraktivitas!

 

Jangan lupa untuk membagikan setiap artikel dari Finansialku kepada rekan-rekan atau kenalan Anda yang membutuhkan, agar informasi penting tidak berhenti pada Anda saja. Terima kasih!

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 26 Februari 2015. Penasaran Apa Itu Remunerasi? Yuk Cek Di Sini. Wikipns.com – https://goo.gl/vSGKmJ
  • Admin. RenumerationBusinessdictionary.com – https://goo.gl/pg1j9e
  • Admin. Pengertian Remunerasi Menurut Para Ahli. Pengertianmenurutparaahli.org – https://goo.gl/oetbdg
  • Samhis Setiawan. 27 Agustus 2018. “Remunerasi” Pengertian & (Tujuan–Unsur). Gurupendidikan.co.id – https://goo.gl/HL1W4x
  • Sora N. 7 September 2016. Pengertian Remunerasi dan Tujuannya Singkat. Pengertianku.net – https://goo.gl/Upob1b

 

Sumber Gambar:

  • Remunerasi 1 – https://goo.gl/8nrMEJ
  • Remunerasi 2 – https://goo.gl/aAn6tn