Server DJP Error? Tidak bisa login? Atau alami masalah djp online lainnya? Tenang, semua ada solusinya di sini!

 

Solusi Server DJP Error, dan Daftar Masalah DJP Online Lainnya

Para wajib pajak mesti pernah mengalami ini semua. Dari mulai gagal login, hingga gagal lapor, dan semua masalah lainnya yang bikin kepala pening.

Jangan khawatir soal itu, kali ini Finansialku ingin memberi tahu solusi dari setiap masalah DJP Online di atas! Ini dia:

 

Server DJP Error #1 NPWP Tidak Ditemukan

Kasus ini banyak sekali dialami oleh wajib pajak. Bersamaan dengan notifikasi ini, biasanya akan muncul juga kode error S0001.

Server DJP Error! Ini Ragam Masalah DJP Online dan Solusinya 01

[Baca Juga: Layanan Perpajakan di Kantor Pajak Seluruh Indonesia Ditutup!]

 

Hal ini biasanya disebabkan oleh kegagalan pihak DJP untuk melakukan verifikasi atas NPWP yang diunggah atau ditulis.

Selain itu, hal lain yang bisa menjadi penyebab adalah NPWP Sobat Finansialku tidak terdaftar pada masterfile wajib pajak.

Biasanya, awal permasalahan ini karena Sobat Finansialku salah memasukkan NPWP.

Maka dari itu, jangan lupa untuk memastikan kalau NPWP yang dimasukkan sudah benar, dan terdaftar di database DJP Online, ya!

 

Server DJP Error #2 Password Tidak Sesuai

Masalah kedua, biasanya muncul pernyataan seperti di atas ketika Sobat Finansialku menemukan error di laman resmi DJP Online.

Hal ini disebabkan karena password yang dimasukkan di form login tidak sesuai dengan password yang sebelumnya didaftarkan ketika melakukan registrasi.

Solusinya ada dua, yang pertama, pastikan Sobat Finansialku benar-benar memasukkan password yang sesuai.

Kedua, kadang kita selalu lupa untuk tidak mencatat password di catatan ponsel kita, sehingga ketika lupa, kita tidak punya pilihan lain selain menekan tombol lupa password.

 

#3 Pengguna Belum Aktif

Permasalahan ini banyak ditemukan ketika kita melakukan login sesaat setelah kita menyelesaikan proses registrasi.

Cara Urus DJP Online & EFIN Ternyata Mudah Lho! Ini Dia! 04

[Baca Juga: Penting! Begini Cara Menghitung Pajak Penghasilan Freelance]

 

Hal ini biasanya terjadi karena kita lupa untuk melakukan aktivasi melalui tautan yang dikirimkan pada email yang kita gunakan untuk mendaftar.

Oleh karena itu, jangan lupa untuk mengecek email setelah registrasi, ya!

GRATISSS Download!!! Ebook Perencanaan Keuangan Entrepreneur & Freelance

Mockup ebook entrepreneur dan freelancer

 

#4 Data Pengguna Tidak Ditemukan

Ketika menemui hal ini, jangan khawatir, hal itu disebabkan oleh Sobat Finansialku yang belum mendaftarkan diri di website DJP Online.

Oleh karena itu, Sobat Finansialku bisa melakukan pendaftaran melalui laman djponline.pajak.go.id.

Untuk diingat, syarat untuk bisa melakukan pendaftaran, Sobat Finansialku harus memiliki EFIN yang bisa didapatkan di Kantor Pajak.

 

#5 Invalid Credential

Pernahkah Sobat Finansialku mendapatkan notifikasi dengan pesan seperti di atas?

Kalau pernah, maka artinya ada kesalahan saat melakukan pengisian 15 digit NPWP di kolom yang disediakan.

Kalau dirasa sudah mengisi dengan benar, maka akibat lainnya yang memunculkan pesan ini adalah, pengisian password yang tidak benar.

Oleh karena itu, pastikan untuk memeriksa ulang NPWP dan password yang telah diisikan, agar sesuai dengan yang sudah terdaftar, ya!

 

#6 Website down, Under Maintenance, Error 500, Error 502

Kalau di layar komputer, Sobat Finansialku menemukan salah satu dari tulisan di atas, maka pastikan beberapa hal seperti jaringan internet yang hidup dan koneksi.

Server DJP Error! Ini Ragam Masalah DJP Online dan Solusinya 02

[Baca Juga: Intip Yuk! Ini Dia Cara Menghitung Pajak Penghasilan Youtuber]

 

Selain itu, pastikan kalau Sobat Finansialku menggunakan browser Google Chrome, Microsoft Edge, atau Mozilla Firefox ketika mengakses laman DJP Online, ya!

 

Nah itu dia masalah yang sering muncul dan pemecahannya mengenai situs DJP Online.

Tapi sebelum itu, apakah Sobat Finansialku sudah mengerti seluk-beluk tentang pajak? Jika masih ada yang belum dipahami, Sobat Finansialku bisa menonton video tentang pajak berikut ini!

 

Apakah Sobat Finansialku pernah mengalami beberapa masalah di atas ketika mengakses laman DJP Online?

Atau, Sobat Finansialku punya solusi yang bisa dicoba untuk rekan-rekan lainnya?

Sampaikan pada Finansialku melalui kolom komentar di bawah ini, ya!

Bukan cuma itu, Sobat Finansialku juga bisa membantu rekan-rekan yang kesusahan dengan menyebarkan informasi ini, lho!

 

Sumber Referensi:

  • Caca Sugianto. 23 Maret 2020. Daftar Masalah DJP Online Gangguan Error dan Solusinya. Erakini.com – https://bit.ly/3agKsko
  • Admin. 23 Maret 2020. Inilah Penyebab Utama Error di DJP Online dan Cara Mengatasinya. Klikpajak.com – https://bit.ly/3bjXopE

 

Sumber Gambar:

  • DJP Error – https://bit.ly/3adyVlU