Berikut ini tips cara hemat acara makan malam natal. Salah satu rekan Finansialku akan menjelaskan tips hemat acara makan malam Natal.

 

Artikel ini dipersembahkan oleh:

Halomoney Indonesia Logo

 

Hemat Acara Makan Malam Natal

Liburan Natal identik dengan acara makan malam Natal bersama seluruh anggota keluarga. Makan malam Natal terkenal dengan kata “mewah” dan “mahal”. Bagaimana cara agar dapat menghemat acara makan malam Natal?

 

Tips Cara Hemat Acara Makan Malam Natal - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: Kartu Kredit “U”, untuk Untung bukan Utang]

 

Managing Director Halomoney.co.id, Jay Broekman, menyatakan Kita dapat menghemat acara makan malam Natal dengan mengundang keluarga lain ke rumah salah satu angggota yang ditunjuk menjadi tuan rumah (host). 

 

“Biasanya setiap tahun kami sudah menentukan secara bergiliran rumah siapa yang akan kami datangi untuk acara makan malam Natal. Anggota keluarga yang ditunjuk akan lebih bersemangat untuk merencanakan acara makan malam terbaik, berkesan, dan hemat tentunya,” kata Jay.

 

 

[Baca Juga: Ibu Rumah Tangga Juga Memerlukan Rencana Keuangan]

 

Acara makan malam Natal di rumah memiliki nilai tambah dibandingkan makan di restoran karena suasana rumah cenderung lebih nyaman dan dekat satu sama lain. Anda juga dapat lebih mudah merancang beberapa permainan atau kegiatan bersama untuk membuat suasana menjadi lebih meriah dan cair. Kita juga dapat menghemat pengeluaran jika seluruh hidangannya disiapkan dari rumah.

 

Kesimpulan

Acara makan malam Natal adalah acara yang dapat dimanfaatkan untuk berkumpul bersama orang-orang tersayang. Pilihlah dengan bijak apakah Anda memilih acara makan malam Natal di rumah atau di luar. Anda dapat merencanakan acara makan malam dengan baik dengan biaya yang lebih hemat untuk meninggalkan kesan yang baik bagi semua yang hadir di acara tersebut.

 

Ceritakan cara menghemat makan malam Natal ala keluarga Anda?

 

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku