Tahukah Anda jam transaksi reksa dana sangat penting? Perbedaan jam transaksi reksa dana, dapat menyebabkan perbedaan harga.

Jangan khawatir dulu, karena perbedaan jamnya adalah jam cut off.

 

Jam Transaksi Reksa Dana

Transaksi reksa dana hanya dapat dilakukan pada Jam dan Hari Bursa, yaitu Senin sampai dengan Jumat, kecuali hari libur nasional.

Khusus untuk transaksi reksa dana, waktu penutupan (cut off time) yaitu pukul 12.00 WIB.

Jam Transaksi Reksa Dana , Beda Hari Beda Harga - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: Transaksi Reksa Dana Online]

 

 

Efek dari waktu penutupan (cut off time) adalah:

  • Transaksi pembelian dan penjualan pada pukul 08.00–12.00 WIB akan dijalankan hari ini dan mengikuti harga NAB/UP hari ini.
  • Transaksi pembelian dan penjualan setelah melewati pukul 12.00 WIB akan dijalankan esok hari dan mengikuti harga NAB/UP pada hari tersebut. 

 

Harga NAB/UP biasanya akan diumumkan setiap hari pada pukul 17.00 WIB melalui website (seperti Bloomberg.com).

Sering kali harga NAB/UP yang dicetak di beberapa surat kabar dan website adalah harga NAB/UP hari sebelumnya. Jadi jangan bingung jika harga NAB/UP yang tertulis berbeda antara website dan surat kabar. 

 

Contoh:

Berikut ini adalah harga Reksa Dana Saham XYZ dari tanggal 1 Oktober – 10 Oktober 2015.

Tanggal NAB/UP (Rupiah)
8/10/15 4.908,60
9/10/15 5.095,19
10/10/15 Sabtu
11/10/15 Minggu
12/10/15 5.123,61

 

Pertanyaan:

  • Jika Bapak Ronald menyetorkan dana pada tanggal 8 Oktober 2015 pukul 09.00 WIB, berapa harga NAB/UP yang didapatkan? Karena Bapak Ronald menyetorkan dana sebelum jam penutupan (cut off time), Bapak Ronald mendapatkan harga NAB/UP Rp4.908,60.
  • Jika Bapak Ronald menyetorkan pada tanggal 8 Oktober 2015 pukul 13.00 WIB, berapa harga NAB/UP yang didapatkan? Karena Bapak Ronald menyetor setelah jam penutupan (cut off time), Bapak Ronald akan mendapatkan harga NAB/UP Rp5.095,19.
  • Jika Bapak Ronald menyetorkan dana pada tanggal 9 Oktober 2015 pukul 09.00 WIB, berapa harga NAB/UP yang didapatkan? Karena Bapak Ronald menyetor sebelum jam penutupan (cut off time), Bapak Ronald mendapatkan harga NAB/UP Rp5.095,19.
  • Jika Bapak Ronald menyetorkan pada tanggal 9 Oktober 2015 pukul 13.00 WIB, berapa harga NAB/UP yang didapatkan? Karena Bapak Ronald menyetorkan dana setelah jam penutupan (cut off time), maka Bapak Ronald mendapatkan harga NAB/UP Rp5.123,61.

 

Iklan Bareksa 2 - 728x250 - Jangan Menunda Investasi Reksadana Online

 

Apakah Anda pernah merasa heran, kenapa transaksi reksa dana Anda baru dijalankan besok hari?

 

Sumber Gambar:

  • People Working – https://goo.gl/NLtIqp

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)