Menurut kamu, mana yang lebih penting; Asuransi Jiwa atau Kesehatan untuk Freelancer?

Yuk cari tahu kebenarannya melalui artikel berikut.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Learn and Secure

 

Asuransi Jiwa atau Asuransi Kesehatan Untuk Freelance

Mana yang lebih penting; Asuransi Jiwa atau Kesehatan untuk Freelancer?

Hal ini menjadi pertanyaan di kalangan freelancer terkait dengan pembelian asuransi. Namun, sebenarnya, apapun pekerjaanmu, keduanya sama pentingnya.

Mengapa? Karena keduanya memiliki tujuan proteksi yang berbeda.

Asuransi Jiwa memberikan proteksi keuangan atau memberikan pengganti income apabila ada keluarga atau orang lain yang bergantung secara ekonomi pada orang yang mengambil produk tersebut.

Adapun, produk Kesehatan memiliki tujuan untuk melindungi terjadinya kerugian finansial yang disebabkan oleh sakit, mudahnya, produk ini akan melindungi keuanganmu dengan meng-cover biaya rawat yang biasanya besar.

Jadi, kembali lagi. Sebenarnya Asuransi Jiwa dan Kesehatan bukanlah pilihan mana yang mau diambil atau tidak.

Tapi keduanya memang harus dimiliki. Jangan terburu-buru, Anda bisa terlebih dulu menambah wawasan  mengenai salah satu produknya, yaitu Asuransi Jiwa.

Top Banner Mobile Audiobook Asuransi Jiwa

Anda bisa mendengarkan ulasan dan penjelasan lebih mendalam dari saya dan Melvin Mumpuni, seorang ahli keuangan.

Kami bahkan akan menuntun Anda untuk menghitung uang pertanggungan yang jelas, sehingga Anda tidak perlu mengalami kerugian di masa depan.

Anda bisa mendengarkan audiobook Finansialku ini hanya dengan menekan tombol warna oranye di bawah ini sekarang.

 

Mari kita lanjut pada pembahasan. Jika pertanyaannya adalah; Asuransi Jiwa dan Kesehatan; mana yang lebih dulu harus diambil?

Jawaban saya adalah amankan dahulu Asuransi Kesehatan, baru Jiwa.

Mengapa? Karena di zaman sekarang, apalagi dengan mobilitas yang tinggi, risiko terserang penyakit lebih tinggi pula.

Berdasarkan piramida proteksi di konsep Value Protection Finansialku, saya menyampaikan bahwa Asuransi Kesehatan adalah proteksi sebagai manfaat hidup.

Maksudnya adalah kita membayar premi dan kita juga yang mendapatkan manfaatnya secara langsung.

Sementara Asuransi Jiwa lebih mengutamakan manfaat bagi keluarga yang ditinggalkan ketika kita tidak bisa lagi membiayai mereka, sehingga mereka masih bisa hidup normal.

Jadi, yuk mulai review Insurance Plan kalian, apakah sudah memenuhi kebutuhan kalian dan keluarga?

Jangan ragu untuk bertanya mengenai asuransi ini pada Perencana Keuangan Finansialku lewat fitur Konsultasi Keuangan di aplikasi Finansialku.

Caranya:

  1. Download aplikasi Finansialku di Google Play Store atau Apple Apps Store (klik tautan untuk mengunduh), jika sudah punya aplikasi, langsung ke nomor 4
  2. Daftarkan diri kalian di Finansialku
  3. Konfirmasikan akun kalian
  4. Klik Konsultasi Keuangan
  5. Pilih CFP yang aktif untuk berkonsultasi
Cara Konsultasi Keuangan dengan aplikasi Finansialku

Cara Konsultasi Keuangan dengan aplikasi Finansialku

 

Untuk lebih lengkap mengenai Value Protection, yuk tonton video di bawah ini.

 

Nah sekarang kamu gak bingung lagi kan mengenai asuransi untuk Freelancer?

Yuk, bagikan artikel bermanfaat ini pada sesama freelancer!

 

GRATISSS, Yuk Download Sekarang!

ASURANSI KESEHATAN Bisa Menyelamatkan Hidup

Mockup Ebook Studi Kasus Asuransi Kesehatan