Kaca mobil berembun saat hujan tentu sangat mengganggu ketika sedang mengemudi bukan? Jika terjadi demikian, apa yang harus dilakukan?

Simak tipsnya dalam artikel Finansialku berikut ini. Selamat membaca!

 

Mengatasi Kaca Mobil yang Sering Berembun

Saat ini kita tengah memasuki musim penghujan. Dalam kondisi cuaca seperti ini tentu saja kita harus lebih waspada dalam melakukan aktivitas di luar ruangan, salah satunya adalah mengendarai kendaraan mobil.

Salah satu hal yang sering terjadi dan menyulitkan pengendara saat berkendara ketika hujan adalah kondisi kaca mobil yang berembun. Kondisi ini tentu saja cukup menyulitkan serta membahayakan pengendara.

Pasalnya dengan kaca mobil yang berembun, pengendara akan kesulitan dalam hal jarak pandang. Terlebih lagi saat kondisi hujan dengan intensitas yang tinggi.

Nah untuk mengatasi masalah kaca mobil yang berembun, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan. Selain efektif untuk menghilangkan embun tersebut, cara ini sangat mudah dilakukan.

Berikut ini adalalah pembahasannya.

[Baca Juga: Bahaya Tidur Dalam Mobil AC Menyala, Jangan Disepelekan!]

 

Turunkan Temperature Dalam Kabin

Cara pertama yang harus kamu lakukan adalah menurunkan temperatur dalam kabin mobil. Embun pada kaca mobil biasanya disebabkan oleh perbedaan suhu di luar serta di dalam kabin mobil.

Untuk itu dengan cuaca yang dingin di luar, kamu perlu menurunkan suhu di dalam kabin mobil. Simple saja kok, cukup dengan menyalakan AC maka embun di kaca mobil akan berkurang.

Apalagi sekarang ada beberapa mobil yang dilengkapi dengan fitur defogger/defrost pada kaca depan dan belakang mobil.

Biasanya fitur ini terletak di bagian ujung pada dashboard. Sehingga embun dapat hilang dengan lebih mudah dan cepat.

 

Lakukan Resirkulasi Udara

Jika mobilmu memiliki fitur resirkulasi udara, maka manfaatkanlah fitur tersebut. Saat tombol resirkulasi diaktifkan, udara dari luar akan masuk ke dalam kabin mobil tanpa harus melakukan pengaturan temperature.

[Baca Juga: Kenali 3 Alasan Mengapa Merokok di Dalam Mobil Berbahaya]

 

Gunakan AC dan Wiper

Seperti yang telah disebutkan dalam cara yang pertama, Air Conditioner (AC) mobil dapat secara efektif menghilangkan embun pada kaca mobil.

Kamu bisa mengatur temperature yang sesuai sehingga suhu di dalam dan luar kabin menjadi seimbang.

Selain itu, embun juga dapat dihilangkan dengan memanfaatkan wiper mobil.  Disarankan untuk menggunakan wiper dengan mode pengaturan yang paling pelan. Supaya embun dapat dihilangkan secara lebih efektif.

 

Membuka Jendela

Jika kamu tidak dilengkapi atau enggan menggunakan AC, cara yang bisa dilakukan yakni membuka jendela.

Dengan membuka jendela, udara yang berasal dari luar kabin akan masuk ke dalam sehingga suhu akan kembali seimbang. Kemudian jika embun sudah hilang maka kamu bisa menutup kembali jendela tersebut.

5 Cara Mengatasi Kaca Mobil yang Sering Berembun Saat Hujan, Mudak Kok - 02 - Finansialku

Sumber: satukanindonesia.com – https://bit.ly/3IGsQjy

 

Penyebab Utama Munculnya Embun pada Kaca Mobil

Pertanyaannya adalah, apa penyebab kaca mobil berembun saat hujan? Seperti yang disinggung sebelumnya salah satu penyebab kaca mobil mengembun yakni perbedaan suhu di dalam kabin dan lingkungan luar.

Umumnya pada saat hujan, suhu di luar kabin akan lebih dingin jika dibandingkan dengan suhu di dalam kabin. Peristiwa ini disebut juga sebagai kondensasi.

Selain itu, tingkat kelembaban udara yang tinggi juga dapat memicu terjadinya embun tersebut.

Oh ya, mungkin ada diantara Sobat Finansialku yang sedang mempertimbangkan untuk kredit mobil bekas. Sebelum itu, simak fakta-fakta dalam audiobook di bawah ini agar Anda tidak salah mengambil keputusan.banner -Mau Kredit Mobil Bekas Tanpa DP Ini Faktanya

Itulah berapa tips yang bisa Anda coba dalam mengatasi masalah kaca mobil berembun pada saat Anda menyetir.

 Ingat selalu untuk mengutamakan keselamatan dalam berkendara ya, Sobat Finansialku. Jangan lupa bagikan artikel ini pada rekan dan saudara Anda. Terima kasih.

 

Artikel ini merupakan hasil kerjasama Finansialku.com dengan Cerdas Belanja. Isi dan data yang tertera dalam artikel ini merupakan tanggung jawab Cerdas Belanja

 

Editor: Maria Christianti

Sumber Referensi:

  • Winda. 28 November 2021. Kaca Mobil Berembun Saat Hujan? Wajib Tahu Cara Berikut, Jangan Kaget Lihat Hasilnya. Cerdasbelanja.grid.id- https://bit.ly/3dywvS1

 

Sumber Gambar:

  • Cover – https://bit.ly/3pQGo3p