Laju Indeks Harga Saham Gabungan – IHSG Hari Ini, Rabu, 15 Mei 2019 bergerak di zona hijau pada awal perdagangan. IHSG diperkirakan bakal berada di zona hijau dengan rentang 6.075-6.107 setelah pada penutupan IHSG 14 Mei 2019 berada di 6.071,202.

 

Pada awal perdagangan, IHSG sempat berada di posisi 6.080,713 (pukul 09:56 WIB). Pada awal-awal perdagangan terdapat 190 saham yang mengalami kenaikan dan 132 saham mengalami penurunan.

 

Selain itu, terdapat 147 saham yang nilainya tidak berubah dan 264 saham tidak ada perdagangan.

 

Pada pembukaan hari ini, sektor industri lainnya, consumer, properti dan infrastruktur berada di zona merah dengan penurunan terbesar diduduki oleh sektor properti sebesar 2,5 poin atau 0,58 persen.

 

Sedangkan, sektor agrikultur, pertambangan, industri dasar, keuangan, perdagangan dan manufaktur berada di zona hijau dengan kenaikan terbesar diduduki oleh sektor pertambangan sebesar 15,4 poin atau 0,95 persen.

 

Per pukul 09:58 WIB, asing sedang aktif membeli beberapa saham seperti PT Mitra Adi Perkasa Tbk (MAPI), PT Bank Permata Tbk (BNLI), PT Aneka Tambang Tbk (ANTM).

 

Sedangkan, saham-saham yang mencetak net sell adalah PT Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC), PT Trada Alam Minera Tbk (TRAM), PT Wijaya Karya Bangunan Gedung Tbk (WEGE).

Free Download Ebook Panduan Investasi Saham Untuk Pemula

Ebook Panduan Investasi Saham untuk Pemula Finansialku.jpg

 

Top Foreign Buy by Value

Ticker Harga Terakhir (Rupiah) Net Buy (Ribu Rupiah)
BMRI 7.550 40.928.320
MAPI 930 32.987.265
ASII 7.000 20.081.910
BNLI 860 8.322.021
BTPS 2.570 7.003.940
BBCA 27.675 5.247.073
BRPT 3.790 5.219.271
ANTM 735 4.943.923
MNCN 950 4.471.029
TLKM 3.770 4.147.466

 

Top Foreign Buy by Volume

Ticker Harga Terakhir (Rupiah) Net Buy (Ribu Rupiah)
MAPI 930 358.086
BNLI 855 94.023
ANTM 730 63.635
BMRI 7.575 54.038
LPKR 314 45.722
MNCN 945 42.451
BTPS 2.560 26.692
ASII 7.000 25.064
DMAS 248 19.812
IIKP 52 18.625

 

Top Foreign Sell by Value

Ticker Harga Terakhir (Rupiah) Net Buy (Ribu Rupiah)
BBNI 8.300 -18.390.842
BBRI 4.030 -16.193.639
GGRM 80.475 -13.870.057
JPFA 1.375 -6.961.756
PTBA 3.000 -5.699.551
ZINC 520 -5.061.889
UNVR 42.975 -4.027.948
WIKA 2.000 -3.101.517
PTPP 1.845 -3.089.821
TBIG 3.190 -2.038.758

 

Top Foreign Sell by Volume

Ticker Harga Terakhir (Rupiah) Net Buy (Ribu Rupiah)
ZINC 520 -101.748
TRAM 112 -62.101
WEGE 308 -60.107
BHIT 73 -59.122
JPFA 1.375 -49.060
BBRI 4.030 -39.991
BUMI 127 -33.093
FREN 288 -26.641
BBKP 270 -23.208
MAMI 145 -22.606

 

 

Update dari LQ45

Saham-saham yang tergabung dalam LQ45, saat pembukaan berada di zona hijau pada pembukaan di posisi 955,685 dengan rentang terendah dan tertinggi adalah 950-957. Saat perdagangan dimulai, LQ45 berada di posisi 951,887 (pukul 09:56 WIB).

 

Pada awal perdagangan saham LQ45 terdapat 18 saham yang mengalami penurunan dan 22 saham yang mengalami kenaikan. Selain itu, terdapat 5 saham yang tidak diperdagangkan.

Iklan Banner Online Course Value Investing - Finansialku 728 x 168

Iklan Banner Online Course Value Investing - Finansialku 336 x 280

Informasi update saham-saham di LQ45: