Banyak orang memanfaatkan KTA Kilat untuk memenuhi kebutuhan. Apa perbedaan layanan ini dengan pinjaman lain?

Simak ulasan Finansialku untuk mengetahui informasi selengkapnya!

 

Summary:

  • KTA Kilat adalah perusahaan jasa keuangan dan teknologi yang menyediakan pembiayaan untuk masyarakat Indonesia.
  • Masyarakat bisa memperoleh pinjaman KTA Kilat hanya dengan mengisi form data diri.

 

KTA Kilat untuk Kebutuhan Finansial

Maraknya perusahaan jasa keuangan membuat akses pinjaman makin terbuka, salah satunya KTA Kilat.

Seolah tak mau kalah dengan fintech, beberapa bank konvensional turut menyediakan layanan serupa.

Fitur ini banyak masyarakat gunakan untuk memenuhi kebutuhan. Pasalnya, mereka bisa mendapat pembiayaan tanpa syarat yang ribet.

Proses approval layanan ini juga tergolong singkat. Dengan begitu, nasabah bisa langsung menggunakan dana sesuai kebutuhan.

Pemerintah Indonesia mengizinkan KTA Kilat sejak 02 Juni 2017.

Platform ini beroperasi di bawah PT Pendanaan Teknologi Nusa yang ada di Jalan Green Lake City Boulevard, Rukan Sentra Niaga, Blok G-8, Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat.

Meski mudah diakses, KTA kilat sebaiknya tidak membuat kamu lalai. Gunakan layanan ini dengan bijak untuk kondisi yang benar-benar mendesak.

[Baca Juga: Siapkan Dana Pensiun Ideal, Kunci Keamanan Finansial di Masa Tua]

 

Apa itu KTA Kilat?

KTA Kilat adalah perusahaan jasa keuangan dan teknologi (fintech atau financial technology) yang menyediakan pembiayaan untuk masyarakat Indonesia.

Di sini, Anda bisa memperoleh pinjaman hanya dengan mengisi form data diri. KTA menjawab permintaan publik akan pembiayaan yang cepat dan fleksibel.

Kemudahan akses dana ini diharapkan bisa membuat masyarakat bisa membangun usaha dan kebutuhan produktif lain.

kta kilat

KTA Kilat. Sumber: rbtv.disway.id

 

Perbedaan KTA Kilat dengan Jenis Pinjaman Lainnya

Sebelum menggunakan layanan KTA Kilat, silakan pahami perbedaan layanan ini dengan jenis pinjaman lain:

  • Bunga yang cenderung lebih kecil daripada bank konvensional.
  • Tenor pinjaman lebih lama dibanding bank konvensional.
  • Bunga harian mencapai 0,5 – 3%.
  • Denda keterlambatan sampai dengan Rp150 per hari.
  • Besaran pinjaman tidak lebih dari Rp10 juta.
  • Tenor maksimal hanya 12 bulan.

 

Keuntungan Mengajukan KTA Kilat

Simak keuntungan mengajukan kredit tanpa agunan kilat berikut ini:

 

#1 Pencairan Lebih Cepat

Daripada pinjaman lain, KTA Kilat punya waktu pencairan yang lebih cepat. Kamu hanya perlu menunggu 2 – 3 hari untuk mencairkan dana.

 

#2 Mudah Ditemukan

Pinjaman ini tersedia di fintech. Sehingga, calon nasabah bisa mengakses dari mana pun.

Di sisi lain, sejumlah fintech dan bank konvensional mulai memperkenalkan skema pinjaman serupa untuk menarik lebih banyak nasabah.

 

#3 Tanpa Jaminan

Seperti namanya, kredit tanpa agunan tidak membutuhkan jaminan. Nasabah hanya diminta mengisi identitas diri yang berlaku, seperti NIK, Kartu Keluarga, dan buku tabungan.

Selain dokumen tadi, beberapa perusahaan juga meminta informasi slip gaji, BPJS Ketenagakerjaan, NPWP, dan transaksi m-banking.

Meski ada beragam keuntungan, sebaiknya Anda tetap bijak saat mengambil keputusan untuk mengajukan pinjaman.

Sebab, ini akan menjadi utang yang harus dibayarkan sesuai dengan waktu atau jatuh temponya. 

Untuk dapatkan strategi yang tepat dalam melunasi utang, yuk, download ebook gratis dari Finansialku Cara Terbebas dan Terhindar dari Utang.

 

Manfaat KTA Kilat

KTA Kilat memiliki beberapa manfaat penting untuk seseorang, yakni:

  • Potensi penggunaan dana yang fleksibel.
  • Pengajuan yang cepat dan relatif mudah.
  • Tidak memerlukan jaminan.
  • Jangka waktu yang fleksibel.
  • Dapat diakses dari manapun.
  • Suku bunga bersaing.
  • Tidak memiliki risiko kehilangan aset yang dijaminkan.

[Baca Juga: 7 Aplikasi Pinjaman Online Bunga Rendah, Sudah Tercatat OJK!]

 

Syarat, Cara Pengajuan, dan Cara Pembayaran KTA Kilat

Untuk mendapat pembiayaan dari KTA Kilat, ada beberapa hal yang harus dipenuhi, antara lain:

 

#1 Syarat Pengajuan KTA Kilat

Pengajuan mudah bukan berarti setiap orang bisa mendapat pembiayaan. Berikut adalah syarat pengajuan Kredit Tanpa Agunan Kilat:

  • Warga Negara Indonesia.
  • Berdomisili di Indonesia.
  • Berusia antara 18 – 50 tahun.
  • Bekerja sebagai karyawan atau profesi yang memanfaatkan rekening pribadi, BPJS Ketenagakerjaan, dan nomor telepon.
  • Ketentuan lain yang dimiliki perusahaan.

 

#2 Cara Pengajuan KTA Kilat

Pengajuan pinjaman di platform ini bisa dilakukan melalui aplikasi smartphone atau web.

Sebuah sumber yang pernah menggunakan layanan ini menyarankan calon kreditur mengakses layanan dari web.

Langkah ini dilakukan sebagai proteksi untuk mengamankan data vital di smartphone, seperti nomor telepon, foto, dan pesan.

Jika ingin mengajukan melalui aplikasi, Anda bisa membatasi izinnya. Alangkah lebih baik Anda menggunakan gawai Apple untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

 

#3 Nilai Plafon, Tenor, dan Bunga

Hingga artikel ini diturunkan, periode pinjaman di KTA Kilat adalah 91 hari sampai 180 hari dengan limit pinjaman Rp8 juta. Setiap pinjaman dikenakan bunga maksimal 0,40% per hari.

Kini, platform ini bisa digunakan di hampir semua wilayah Indonesia. Kamu bisa mengecek ketersediaan layanan melalui aplikasi.

 

#4 Cara Pembayaran KTA Kilat

Melansir dari laman resminya, Anda bisa membayar cicilan KTA Kilat dengan cara berikut:

  • E-Banking.
  • Mobile Banking.
  • ATM.
  • Minimarket Alfa Group (Alfamart, Alfamidi, Alfaexpress, dan sebagainya).

Setelah pembiayaan disetujui, Anda akan mendapat kode virtual account untuk membayar cicilan.

Meski sistem berjalan secara otomatis, sebagian dari Anda mungkin mengalami jumlah tagihan tidak berkurang meski sudah membayar.

Jika ini terjadi, tunggulah satu jam sampai status pembayaran diperbarui, jika tidak berubah, hubungi customer service segera.

 

Jangan Gunakan Fasilitas Utang Semaunya

Kredit tanpa agunan kilat memudahkan publik mendapat pembiayaan. Tapi, di sisi lain, hal tersebut bisa merusak keuangan jika tidak dikelola dengan benar.

Di era yang serba cepat seperti sekarang, sebaiknya Anda mulai belajar mengelola keuangan dengan benar.

Meski sederhana, langkah ini akan membantu mencapai hal-hal besar di masa depan, salah satunya mewujudkan financial freedom.

 

 

Selain meminimalisasi utang atau pinjaman, untuk mewujudkan tujuan keuangan dan mencapai financial freedom, Anda bisa dapatkan strategi dan advice dari ahlinya sesuai kondisi keuangan saat ini.

Langsung saja buat janji konsultasi secara 1 on 1 bersama Perencana Keuangan Finansialku, sekarang juga! Hubungi Customer Advisory  di 0851 5866 2940 atau klik banner berikut ini.

konsul - PERENCANAAN KEUANGAN Q3 23

 

Disclaimer: Finansialku adalah perusahaan perencana keuangan di Indonesia yang melayani konsultasi keuangan bersama Certified Financial Planner (CFP) seputar perencanaan keuangan, rencana pensiun, dana pendidikan, review asuransi dan investasi.

Finansialku bukan platform pinjaman online dan tidak menerima layanan konsultasi di luar hal-hal yang disebutkan sebelumnya. Artikel ini dibuat hanya sebagai sarana edukasi dan informasi.

 

Demikian pembahasan tentang KTA Kilat. Jika punya informasi lain terkait topik ini, silakan sampaikan di kolom komentar.

Jangan bagikan artikel ini ke teman-temanmu yang butuh dana cepat untuk kebutuhan mendesak. Terima kasih!

 

Editor: Omri Cristian

Sumber Referensi:

  • Admin. 03 April 2023. Apakah KTA Kilat Legal atau Ilegal? Simak Faktanya di Sini! Ocbcnisp.com – https://bit.ly/3ZV8tbr
  • Admin. FAQ. Pendanaan.com – https://bit.ly/3M5IU1v
  • Chaerunisa. 11 Mei 2021. 13 Daftar KTA Kilat Terbaik yang Dananya Bisa Langsung Cair. Lifepal.co.id – https://bit.ly/3PXCqTI
  • Ismyuli T.R.K.W. 28 November 2019. KTA Kilat: Syarat, Bunga, Pengajuan dan Pembayarannya. Finansialku.com – https://bit.ly/48TofYp
  • Rio Quiserto. 03 September 2022. Bunga, Simulasi Tabel Angsuran KTA Kilat (2023) Syarat. Duwitmu.com – https://bit.ly/3S4t5vQ