Mau tahu tips menggunakan webinar dalam bisnis Anda? Ketahui lebih banyak tentang webinar untuk Anda yang baru saja memulai bisnis.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Start It Up

 

Apa itu Webinar?

Pemanfaatan internet untuk bisnis kini semakin nyata.

Teknologi ini memberikan metode pemasaran yang efektif.

Pasalnya, webinar menawarkan peluang besar, karena tidak hanya berbagi keahlian Anda, tetapi juga berinteraksi secara lebih langsung dengan pelanggan Anda.

Sesungguhnya apa sih yang dimaksud dengan webinar?

Pada dasarnya webinar adalah seminar yang disajikan secara online.

Umumnya webinar dilakukan secara langsung (live), meskipun dapat juga disajikan dalam bentuk pemutaran rekaman.

Bisnis Desain Harus Tahu 5+ Website Untuk Menjual Desain Berikut Ini 2 Finansialku

[Baca Juga: 15 Bisnis Sampingan untuk Pensiunan yang Boleh Dipertimbangkan]

 

Isi dari webinar umumnya video langsung dari presenter serta slide atau tangkapan layar.

Karena ini adalah seminar, webinar menawarkan informasi atau pelatihan mendetail tentang suatu topik.

Meskipun dapat digunakan untuk mempromosikan produk atau layanan, fokusnya adalah menyampaikan informasi yang dapat dimanfaatkan oleh peserta.

Adapun beberapa kelebihan dan kekurangan dari webinar adalah sebagai berikut.

Kelebihan Kekurangan
Perceived value-nya cukup besar dibandingkan bentuk pemasaran lain.

 

Butuh kepercayaan diri dalam memanfaatkan teknologi, terutama saat dilakukan secara live.

Membangun after email Anda dan menghasilkan prospek.
Membangun kepercayaan dan hubungan karena orang-orang dapat memahami Anda dan keahlian Anda.
Dapat mengenal lebih lanjut tentang pasar Anda via pertanyaan dan feedback yang diperoleh. Anda harus nyaman berbicara secara live.
Terjangkau. Biaya hosting webinar telah turun secara signifikan, dan bahkan ada opsi gratis.
Memperluas jangkauan pasar Anda, terutama jika Anda mengundang pakar lain yang akan membawa audiens mereka untuk melakukan webinar bersama Anda.
Meningkatkan status Anda sebagai ahli di bidang tertentu. Terkadang pendengar tidak responsif seperti yang Anda harapkan.
Lokasi independen. Orang-orang dari seluruh dunia dapat bergabung di webinar Anda.
Dapat di-repurpose, Anda dapat menambah keanggotaan atau produk dan layanan lain, atau mendapatkan transkrip webinar Anda untuk dijual atau digunakan dalam pemasaran lain.
Pemasaran pasif. Setelah Anda menyelesaikan webinar, Anda dapat terus menggunakan seminar yang direkam untuk menghasilkan prospek dan melakukan penjualan.

*Sumber: Thebalancesmb.com

 

5 Tips Menggunakan Webinar

Setelah membaca intro tadi pastinya Anda penasaran ingin mulai memanfaatkan webinar untuk mengembangkan bisnis rumahan Anda kan?

Apakah Anda juga berniat untuk memulai bisnis dan penasaran tentang pemanfaatan webinar sebagai salah satu media pemasaran?

Melalui artikel berikut, Finansialku akan menjabarkan 5 tips untuk menggunakan webinar dalam bisnis Anda.

 

#1 List Building

Langkah pertama yang diambil konsumen untuk bergabung dengan webinar adalah memberi Anda nama dan email mereka.

Di samping produk atau layanan Anda (dan Anda sendiri), daftar tersebut adalah aset Anda yang paling berharga.

Webinar dapat menjadi magnet utama untuk mengembangkan daftar Anda, sehingga Anda dapat tetap berhubungan, memberi mereka informasi dan penawaran di masa mendatang.

 

#2 Lead Generation

Webinar dapat menarik orang yang tertarik dengan apa yang Anda tawarkan.

Hal ini juga dapat mengubah prospek customer Anda, menjadi cenderung membeli, karena mereka telah “bertemu” dengan Anda dan memiliki pemahaman yang lebih baik tentang siapa Anda dan apa yang Anda lakukan.

 

#3 Grow Your Content Library

Ada pepatah yang mengatakan bahwa konten adalah raja.

Kebanyakan orang mencari informasi secara online, dan jika Anda memiliki informasinya, mereka akan tertarik dengan bisnis Anda.

Webinar dapat digunakan untuk pemasaran konten seperti artikel dan bentuk konten lainnya.

Ini bisa gratis, atau Anda bisa memasukkan webinar Anda ke dalam program keanggotaan berbayar Anda.

 

#4 Product Sales or Launch

Webinar adalah cara populer untuk memberikan pelatihan gratis yang memecahkan satu masalah, lalu menawarkan produk lengkap untuk menyelesaikan semua masalah lain yang dimiliki customer Anda.

Banyak  orang di bagian pemasaran menggunakan metode ini untuk memperkenalkan produknya kepada calon pembeli potensialnya.

 

#5 Sell Access

Meskipun webinar gratis direkomendasikan untuk membuat daftar atau membantu memasarkan produk atau layanan Anda, Anda juga dapat mengenakan biaya kepada orang untuk menghadiri pelatihan Anda.

Salah satu metode yang digunakan banyak host adalah dengan menawarkan webinar gratis selama 24 jam, dan jika mereka tertarik maka Anda dapat menjual akses seumur hidup tanpa batas.

 

Yuk Manfaatkan Webinar!

Saatnya beradaptasi dengan pemasaran modern dan mulai memanfaatkan webinar sebagai salah satu media pemasaran Anda.

Melihat banyaknya kelebihan webinar tentunya membuat Anda semakin tertarik bukan?

Jika Anda ingin melihat beberapa contoh webinar, jangan ragu untuk menyimak webinar Finansialku.

Topik yang disampaikan sangat beragam dan pastinya menambah pengetahuan Anda. Anda bisa mulai menonton dengan klik di sini.

Selain ada webinar, Finansialku juga punya aplikasi kece lho!

Aplikasi Finansialku memiliki berbagai fitur yang memungkinkan kamu untuk menggunakan fitur budgeting, pencatatan keuangan, fitur rencana keuangan seperti dana menikah hingga dana perjalanan,

hingga fitur Finansialku check-up yang akan memberi laporan mengenai seberapa sehat keadaan finansial kamu.

Penasaran? Gunakan sekarang!

playstore icon
appstore icon

 

Pelajari juga tips sukses berbisnis online dari Jack Ma melalui video Finansialku berikut!

 

Jika Anda merasa informasi ini bermanfaat, jangan lupa bagikan artikel ini kepada teman-teman Anda yang juga mengalami kesulitan dalam memasarkan bisnisnya.

Dengan demikian, Anda sudah turut membantu teman-teman Anda untuk menjadi pebisnis yang lebih sukses!

 

Sumber Referensi:

  • Leslie Truex. 25 Juni 2019. How to Use Online Webinar in Your Home Business. Thebalancesmb.com – https://bit.ly/3aWBSs1