Seperti kamu ketahui, umumnya banyak midnight sale pada akhir tahun yang pastinya sudah diincar para shoppers.

Tapi bagaimana jadinya kalau kamu gagal menikmatinya karena kalah cepat dari para shoppers lainnya? Yuk, cari tahu 4 tips menghadapi midnight sale akhir tahun yang ampuh di sini!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Gagal Belanja Tahun ini?

Belum lama ini saya mendatangi sebuah mall besar di Bandung dalam rangka mengincar midnight sale akhir tahun. Namun bukannya berbelanja, yang ada saya cuma kebagian capek berdesak-desakan.

Bahkan saya tidak berhasil membawa pulang satu pun barang.

Sedih banget rasanya sudah meluangkan waktu dan tenaga tapi gak dapat barang apapun. Apa kamu juga pernah mengalami hal yang sama?

Memang, yang namanya midnight sale akhir tahun tentu sudah ditunggu oleh para shoppers. Tak jarang mereka sudah mempersiapkan list belanjanya dan mempersiapkan diri juga agar bisa memperoleh semua barang yang diincar.

Saya jadi semakin penasaran nih, bagaimana sih tips ampuh dalam menghadapi midnight sale akhir tahun ini? Bagi kamu yang juga penasaran, yuk simak 4 tips ampuhnya berikut ini:

 

4 Tips Menghadapi Midnight Sale Akhir Tahun

Yuk, cari tahu 4 tips menghadapi midnight sale akhir tahun. Dengan demikian, kamu bisa mengaplikasikannya pada akhir tahun 2020 ini dan tidak gagal lagi seperti tahun lalu.

 

#1 Buat List Barang dan Cari Tahu Lokasi Tokonya

Hal pertama yang paling penting adalah mengetahui barang apa saja yang ingin kalian incar. Jika belum tahu, setidaknya kalian sudah harus tahu toko mana saja yang akan dikunjungi.

Dari sini, penting untuk mengetahui letak tokonya dengan pasti agar kalian tidak menghabiskan waktu dan tenaga berputar-putar mencari toko. Kalian juga tidak akan ketinggalan dan kehabisan barang.

4 Tips Menghadapi Midnight Sale Akhir Tahun yang Ampuh 01 - Finansialku

[Baca Juga: Cara Untuk Menahan Godaan Diskon dan Nafsu Belanja]

 

#2 Lakukan Perbandingan Harga

Tips menghadapi midnight sale kedua yang harus kalian lakukan sebelum memutuskan untuk berbelanja yaitu dengan mengetahui harga aslinya.

Dengan demikian, kalian bisa tahu berapa besar persentase diskon yang diberikan oleh merek yang bersangkutan.

Lakukanlah perbandingan harga melalui online marketplace atau melalui hashtag di Instagram.

Hal ini berguna agar Anda tidak tertipu dengan papan diskon yang dipajang, setidaknya Anda sudah memiliki opsi tambahan jikalau produk tersebut sudah habis terjual.

 

#3 Datang Lebih Awal

Solusi lain yang bisa Anda lakukan adalah datang ke mall tujuan beberapa jam sebelum acara midnight sale dimulai.

Selain bisa berputar dan mengincar dahulu barang yang diinginkan, kamu juga bisa melihat harga asli sebelum diskon diberikan, agar Anda dapat membandingkan harga.

Jadi, Anda tidak perlu membuang-buang waktu untuk berpikir saat berdesak-desakan nanti.

 

#4 Hindari Pembelian Impulsif

Saat mengunjungi midnight sale akhir tahun, fokus pada barang yang memang diincar dan dibutuhkan ketimbang dengan pembelian impulsif.

Pembelian impulsif bukan hanya mengurangi fokus, tapi juga bisa mengurangi anggaran berbelanja Anda. Ujung-ujungnya Anda malah gagal membeli barang yang memang sudah diincar dan benar-benar dibutuhkan.

Selain itu, jika Anda tidak memiliki tujuan pasti atau tidak memiliki barang yang memang diincar, ada baiknya untuk tidak menghadiri acara midnight sale.

Selain membuang-buang uang, Anda bisa saja berbelanja sangat banyak tanpa disadari. Bahaya, kan?

 

Download Sekarang! Ebook PERENCANAAN KEUANGAN Untuk USIA 20-an, GRATIS!

15 Ebook Perencanaan Keuangan 20an

 

Siap Menghadapi Midnight Sale Akhir Tahun

Setelah menemukan banyak tips menghadapi midnight sale akhir tahun, saya langsung menyiapkan diri untuk berbelanja di akhir tahun ini, nih. Tapi apa daya, terkadang saya keburu lupa dan akhirnya uang belanja akhir tahun sudah terpakai untuk kebutuhan tak terduga.

Sedih sekali rasanya jika hal ini terjadi, bukan? Jadi bagi kamu yang berencana untuk berbelanja pada midnight sale akhir tahun 2020 nanti, yuk persiapkan dananya dari sekarang!

Bingung mau memulai dari mana? Kamu bisa memulai dengan mengatur keuangan dengan aplikasi Finansialku.

Apakah kamu sudah mengunduh aplikasi Finansialku di smartphone? Jika belum, kamu ketinggalan banyak benefitnya, lho. Mengapa demikian?

4 Tips Menghadapi Midnight Sale Akhir Tahun yang Ampuh 02 - Finansialku

[Baca Juga: 7+ Tips Berhemat Setelah Gajian Bagi Kamu yang Hobi Belanja]

 

Aplikasi Finansialku merupakan sebuah aplikasi yang akan membantu memberikan gambaran lengkap kondisi keuangamu.

Kamu dapat mengatur keuangan dan merencanakan keuangan dengan cara yang mudah. Aplikasi Finansialku dapat membantumu dalam beberapa hal berikut:

  • Membuat anggaran
  • Mencatat keuangan
  • Merencanakan keuangan
  • Memantau kinerja investasi
  • Mengecek kesehatan keuangan
  • Mencatat daftar aset
  • Mengikuti kursus online keuangan
  • Live chat dengan perencana keuangan, dan masih banyak lagi

 

Dengan berbagai fitur tersebut, kamu bisa mengelola keuangan dengan lebih praktis dan mudah. Yuk, siapkan dana midnight sale akhir tahun dengan aplikasi Finansialku! 

Download Aplikasi Finansialku Sekarang!!

Download Aplikasi Finansialku

 

Apakah Anda memiliki pertanyaan mengenai tips menghadapi midnight sale akhir tahun lainnya? Tinggalkan komentar Anda di bawah.

Jika ada pertanyaan, silakan ajukan pertanyaan Anda pada kolom di bawah ini. Perencana Keuangan kami siap membantu Anda, terimakasih.

 

Sumber Referensi:

  • Finley Susanto. 4 Hal yang Harus Dilakukan dalam Menghadapi Midnight Sale. Amalan.com – https://bit.ly/2JiQzwx

 

Sumber Gambar:

  • Sale 1 – https://bit.ly/2KXWkjA
  • Sale 2 – https://bit.ly/3okTrrz
  • Sale 3 – https://bit.ly/2I3aPBA