Ketika musim hujan tiba, si kecil rentan terserang penyakit, maka Moms butuh mengenali beberapa penyakit yang biasanya muncul di musim hujan.

Ketahui selengkapnya di artikel Finansialku di bawah ini!

 

Artikel ini dipersembahkan oleh:

HerStory

 

Hindari Si Kecil Dari Lima Penyakit Musim Hujan Ini

Moms, musim hujan sudah tiba. Biasanya si kecil suka dengan suasananya karena bisa mandi hujan dan main air. Namun Moms harus lebih peduli dan hati-hati ya! Beberapa penyakit timbul ketika musim hujan.

Jika hujan tiba, biasanya anak suka merengek main atau mandi hujan ya, Moms. Gak apa-apa sesekali Moms mengizinkan tapi sebentar aja ya. Setelahnya Moms bisa langsung mandikan si kecil dengan air hangat agar tidak masuk angin.

Selain itu, Moms juga bisa mengoleskan minyak kayu putih atau minyak telon agar tubuh si kecil tetap hangat.

Ketika musim hujan tiba, si kecil memang rentan untuk terserang penyakit yang biasanya muncul di musim hujan.

Moms harus lebih peduli dengan kesehatan si kecil ya dengan mengenali beberapa penyakit yang biasanya muncul di musim hujan.

Moms, Waspada 5 Penyakit yang Rentan Bagi Si Kecil Di Musim Hujan 02

[Baca Juga: Moms, Ini 12 Pertimbangan Saat Memilih Sekolah untuk Si Kecil]

 

Faktor si kecil rentan terserang penyakit ketika musim hujan adalah belum memiliki imun sekuat orang dewasa. Akibatnya, virus dan bakteri mudah masuk dan berkembang di dalam tubuh mungilnya.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut beberapa penyakit yang biasa timbul dan menyerang si kecil ketika musim hujan:

 

#1 Flu

Moms sudah gak asing lagi kan dengan penyakit flu?

Memang penyakit flu sudah biasa menyerang si kecil dan terlihat sepele, namun kadang dapat mengganggu aktivitas si kecil.

Apabila si kecil sudah mengidap penyakit flu, hidung dan matanya terasa gatal serta sering bersin-bersin. Terkadang juga menimbulkan demam. Oleh karena itu, Moms harus waspada dengan penyakit ini ya.

 

#2 Diare

Moms harus lebih hati-hati menjaga pola makanan si kecil ketika musim hujan tiba. Jangan asal memberi makanan ya, karena kemungkinan si kecil rentan terkena diare ketika musim hujan.

Penyakit ini ditandai dengan tinja yang cair dan frekuensi buang air besar yang sangat sering. Kasihan ya Moms, pasti aktivitas si kecil terganggu kalau terserang diare.

Moms, jangan anggap sepele penyakit ini ya! Meskipun hanya buang air besar dengan frekuensi yang sering, bila gak ditangani dengan tepat, penyakit ini bisa menyebabkan kematian. Seram ya Moms.

 

#3 Tipes

Moms jangan salah, penyakit tipes juga bisa menyerang si kecil, terutama di musim hujan.

Penyakit yang disebabkan oleh bakteri Salmonella Thyphi yang menempel pada kotoran binatang tetapi bisa menginfeksi si kecil melalui makanan yang terkontaminasi.

Untuk itu, Moms harus lebih hati-hati dalam memberi asupan pada si kecil ketika musim hujan tiba. Utamakan agar si kecil mengonsumsi makanan yang sehat dan bersih.

Cara lainnya mencegah penyakit ini adalah dengan ajarkan si kecil mencuci tangan terlebih dahulu sebelum makan.

 

#4 Demam Berdarah

Penyakit demam berdarah juga rentan terjadi di musim hujan. Salah satu faktornya adalah banyaknya genangan air yang menjadi sarang nyamuk berkembang biak.

Penyakit ini bisa dicegah dengan menerapkan kebersihan di rumah. Moms dan si kecil harus bekerja sama untuk menjaga kebersihan rumah.

Rutinlah membersihkan tempat-tempat di rumah yang memicu adanya genangan air ketika hujan turun seperti botol, pot bunga, atau wadah lainnya yang memungkinkan dapat menjadi sarang nyamuk.

 

#5 Penyakit Kulit

Moms musim hujan tuh harus benar-benar menjaga kebersihan ya! Apabila lingkungan kotor, rentan sekali virus atau bakteri menempel.

Biasanya penyakit kulit mengakibatkan kulit si kecil terasa gatal dan panas. Hal ini sangat mengganggu aktivitas dan keceriaan si kecil.

 

Moms jadi sudah tahu kan beberapa penyakit yang rentan muncul ketika musim hujan tiba?

Jadi sudah sejauh mana Moms menjaga kebersihan rumah dan kesehatan si kecil. Jangan disepelekan ya Moms!

 

banner -orang tua menyiapkan dana pendidikan anak

 

Bagaimana menurutmu, Sobat Finansialku tentang pembahasan di atas? Kamu bisa berbagi komentar lewat kolom komentar di bawah ini.

Sebarkan informasi ini seluas-luasnya lewat berbagai platform yang tersedia, agar kawan atau sanak-saudaramu tahu apa yang kamu ketahui. Semoga bermanfaat, ya.

 

Artikel ini merupakan hasil kerja sama antara Finansialku dengan Herstory.co.id Isi artikel menjadi tanggung jawab sepenuhnya Herstory.co.id.

 

 

Sumber Referensi:

 

Sumber Gambar:

  • https://bit.ly/3djLv7l
  • https://bit.ly/3u32roL