Penjelasan token sekuritas lengkap ada di sini, simak sampai tuntas, buat kamu yang lagi cari informasi ini.

Sebetulnya, apa itu token sekuritas? Yuk, cari tahu seluk-beluknya dalam artikel ini ya Sobat Finansialku.

 

Pengertian Token Sekuritas

Sebelum mengetahui apa itu token sekuritas, Sobat Finansialku harus memahami pengertian sekuritas dan token terlebih dahulu.

Sekuritas adalah instrumen keuangan yang bernilai dan dapat diperdagangkan.

Banyak instrumen yang kita temui sehari-hari seperti saham, obligasi, dsb dapat dianggap sebagai sekuritas.

Namun, sekuritas memiliki kriteria tertentu yang terikat pada konteks hukum.

Jika suatu instrumen sesuai dengan kriteria negara tertentu, instrumen tersebut akan diawasi dengan ketat oleh regulator.

Sementara itu, secara umum token adalah representasi dari sebuah ekosistem tertentu, dalam hal ini suatu perusahaan.

Token dapat bernilai, bertaruh, berupa hak suara, dsb.

 

Token mewakili aset atau utilitas yang dimiliki perusahaan dan mereka biasanya menawarkannya pada investor selama public sale.

Dari kedua pengertian di atas, dapat disimpulkan bahwa token sekuritas adalah token yang mewakili kepemilikan di beberapa perusahaan atau aset eksternal.

Token-token ini dapat diterbitkan oleh pihak-pihak seperti bisnis atau pemerintah dan memiliki tujuan yang sama seperti aset-aset sejenis yang sudah ada (saham, obligasi, dll).

Token jenis ini memang memfokuskan nilainya pada aset nyata atau fisik, seperti emas, rumah, komoditi pertanian bahkan saham perusahaan.

Token yang dibuat tetap berbasis blockchain sebagaimana biasanya. Namun, underlying asset-nya adalah aset yang nyata.

Token securitas termasuk token digital yang berbasis blockchain. Nilainya dipatok pada satu aset sekuritas tertentu, seperti misalnya emas, nilai tanah, ataupun saham.

Sebelumnya, apabila Anda pemula dalam hal dunia investasi, ada baiknya memulai dari instrumen investasi yang mudah dan aman.

Reksa dana dapat menjadi pilihan tepat untuk pemula. Jangan khawatir, Finansialku memberikan ilmunya lewat audiobook berikut ini.

Audiobook ini dapat Anda unduh secara GRATIS lewat link di bawah ini.

banner -mudah cara memilih reksa dana yang tepat

 

Fungsi Token Sekuritas

Seperti halnya mata uang kripto dan bentuk token lainnya, token sekuritas memberikan manfaat dari sifat blockchain di mana aset ini diterbitkan.

Berikut ini beberapa fungsi token sekuritas:

 

Transparansi

Hal utama yang menarik dari token sekuritas adalah transparansinya. Pada ledger publik, identitas peserta diabstraksikan, tetapi yang lainnya bisa diaudit.

Siapa saja bebas melihat smart contract yang mengelola token atau melacak penerbitan dan kepemilikan.

 

Penyelesaian Cepat

Kliring dan penyelesaian telah lama dianggap sebagai hambatan ketika melakukan proses transfer aset.

Sementara perdagangan dapat dilakukan hampir secara instan, namun pengalihan kepemilikan seringkali membutuhkan waktu.

Pada blockchain, prosesnya otomatis dan dapat diselesaikan dalam hitungan menit.

 

Uptime

Saat ini, pasar keuangan yang ada masih terbatas dalam hal uptime.

Pada hari kerja, mereka beroperasi dalam rentang waktu tertentu, dan tutup di akhir pekan.

Sebaliknya, pasar aset digital, aktif setiap saat dan setiap hari sepanjang tahun.

 

Dapat Dibagi

Salah satu fungsi token sekuritas adalah dapat dibagi.

Ketika barang seni, real estat, atau aset bernilai tinggi lainnya ditokenisasi, hal ini dapat dibagi ke investor yang mungkin tidak dapat berinvestasi sebelumnya.

Sebagai contoh, suatu perusahaan memiliki lukisan senilai $5 juta yang dapat diubah menjadi 5.000 lembar.

Dengan begitu, masing-masing bernilai $1.000. Ini secara dramatis akan meningkatkan aksesibilitas, serta juga menaikkan tingkat investasi.

Namun, beberapa token sekuritas mungkin memiliki keterbatasan dalam sifat ini.

Dalam beberapa kasus, jika dividen diberikan sebagai saham ekuitas, mungkin ada batas pembagian token untuk tujuan eksekusinya.

 

Keunggulan Token Sekuritas

Kini, banyak pihak yang sudah memanfaatkan token sekuritas. Hal ini karena token sekuritas dinilai memiliki beberapa keuanggulan, yaitu:

 

Mengurangi Biaya Akses Pasar Modal

Token sekuritas mampu mengurangi biaya untuk mengakses pasar modal.

Hal ini karena adanya otomatisasi layanan perbankan investasi yang efisien dan mudah digunakan.

 

Meningkatkan Likuiditas

Token sekuritas dapat merangsang dan meningkatkan likuiditas secara global.

Hal ini dapat dicapai dengan mengembangkan infrastruktur layanan yang lebih canggih.

Layanan tersebut berperan sebagai protokol yang menyatukan antara semua pemangku kepentingan.

Sifatnya terpusat dengan adanya kepatuhan, keamanan, dan hubungan yang universal.

Token Sekuritas 1

Token Sekuritas 1. Sumber: Triv.co.id – https://bit.ly/3h6CX54

 

Kelemahan Token Sekuritas

Seperti halnya jenis cryptocurrency lainnya, token sekuritas memiliki kelemahan. Aset yang sebelumnya tidak likuid menjadi mudah dipasarkan.

Pasalnya, teknologinya mampu melacak kepemilikan token sampai ke jumlah fraksional sekalipun.

Ini sekaligus mencegah siapapun yang tidak memenuhi kualifikasi untuk memiliki token tersebut.

Anda bisa baca juga BI Melarang Tegas Transaksi Mata Uang Kripto Bitcoin Cs, ini Alasannya!

 

Ingat Ini Sebelum Membeli Token Sekuritas!

Berlaga di dunia cryptocurrency membutuhkan modal uang yang tidak sedikit. Investasi pada aset token sekuritas pun seperti itu.

Akan tetapi, sebelum berinvestasi di aset yang berisiko tinggi seperti token sekuritas, Anda harus mengetahui dulu apakah kondisi keuangan Anda sudah sehat atau belum.

Nah, karena itu, sebelum berinvestasi sebaiknya kita menguatkan dulu bagian dasar Piramida Keuangan.

Dalam perencanaan keuangan ada bagian sangat penting yang harus kamu ketahui, yaitu Piramida Keuangan.

Piramida-Perencanaan-Keuangan-Finansialku

Piramida Perencanaan Keuangan Finansialku, Prioritaskan Keamanan Keuangan

Berdasarkan piramida tersebut, sebelum berinvestasi, kita harus memiliki dana darurat, manajemen cashflow yang baik, manajemen kredit, sampai asuransi.

Jadi, apabila ada sesuatu terjadi dengan investasi kita (misalnya aset turun), kita masih bisa memenuhi kebutuhan.

Nah, Sobat Finansialku dapat memantau dasar piramida tersebut dengan menggunakan aplikasi Finansialku.

Aplikasi Finansialku pada dasarnya merupakan aplikasi pencatatan keuangan harian.

Namun, aplikasi ini memiliki berbagai fitur yang dapat membantu Anda mencapai tujuan keuangan Anda.

Selain fitur pencatatan keuangan harian, Anda juga bisa memanfaatkan fitur anggaran, fitur rencana keuangan, fitur financial health check-up, sampai fitur konsultasi dengan perencana keuangan. Menarik, kan? Yuk, segera unduh aplikasinya di Google Playstore atau App Store.

Download Aplikasi Finansialku Sekarang!!

Download Aplikasi Finansialku

 

 

Dengan kata lain, gunakanlah ‘uang dingin’ untuk berinvestasi atau membeli aset crypto. ‘Uang dingin’ adalah uang menganggur yang tidak digunakan untuk kebutuhan harian atau dadakan.

 

Itu dia informasi mengenai Token Sekuritas (security token). Semoga dengan informasi ini, Anda bisa lebih mengenal dunia cryptocurrency. Jangan lupa bagikan artikel ini di media sosial Anda supaya banyak orang yang lebih melek finansial.

 

Editor: Rincani Sinaga

Sumber Referensi:

  • Admin. 20 April 2020. Panduan Token Sekuritas bagi Pemula. Academy.binance.com – https://bit.ly/37PeuMC
  • Felita Setiawan. Apa Itu Security Token? Coinvestasi.com – https://bit.ly/3yXWdZr
  • Endy Daniyanto. 19 Januari 2019. Menakar Manfaat Security Token. Blockchainmedia.id – https://bit.ly/3jcfErZ

 

Sumber Gambar:

  • Cover – https://bit.ly/3jMTKMk