Keahlian mengelola uang perlu dimiliki oleh suami, istri, dan/atau keduanya. Meski banyak keluarga cenderung menentukan tugas pengelolaan keuangan kepada istri.

Tapi, bagaimana jika istri tidak bisa mengatur keuangan? Temukan solusinya di artikel Finansialku berikut ini!

 

Summary:

  • Ketidakmampuan mengatur keuangan rumah tangga bisa memicu berbagai masalah keuangan keluarga yang mempersulit tercapainya tujuan keuangan bersama.
  • Untuk mendukung kemahiran istri mengatur keuangan, perlu terjalinnya komunikasi yang sehat dengan pasangan untuk membuat kesepakatan dan batasan jelas dalam menganggarkan keuangan.

 

Pentingnya Atur Keuangan Rumah Tangga

Istri Tidak Bisa Mengatur Keuangan (1)

Infografis Istri Tidak Bisa Mengatur Keuangan. Sumber: Finansialku.com

 

Keuangan adalah salah satu aspek penting dalam kehidupan berkeluarga. Kemampuan untuk mengatur keuangan rumah tangga dengan baik akan membawa menuju kesejahteraan keluarga.

Dengan mengatur keuangan rumah tangga yang efektif dan efisien, maka akan memberikan dampak bagi keluarga sebagai berikut:

  1. Keamanan keuangan bagi keluarga jika mengalami situasi tak terduga.
  1. Menjaga dari utang yang tidak terkendali.
  1. Memenuhi kebutuhan dasar, seperti sandang, pangan, pendidikan, dan kesehatan.
  1. Meningkatkan kesejateraan keluarga dengan tercapainya tujuan-tujuan finansial.
  1. Menumbuhkan keharmonisan berumah tangga karena mengurangi risiko stres dan pertengkaran.
  1. Tercapainya tujuan keuangan di masa depan.

 

Oleh karena itu, peran istri dalam mengatur keuangan rumah tangga menjadi sangatlah penting. Meski hanya sekadar mengatur uang belanja atau bahkan berperan sebagai “menteri keuangan” keluarga.

Tentu saja kedua peran tersebut memerlukan kemahiran yang berdampak pada stabilitas keuangan rumah tangga.

Baca juga, Inilah Pengertian Perencanaan Keuangan Menurut Para Ahli

 

Jika pengelolaan keuangan rumah tangga sudah berjalan baik, maka masalah keuangan pun bisa diminimalisasi. Hal ini juga berlaku sebaliknya. Ketika keuangan rumah tangga beratakan, akan timbul berbagai masalah dalam keluarga.

 

Apa Saja Masalah Keuangan Rumah Tangga?

Umumnya beberapa masalah yang kerap muncul dalam mengelola keuangan rumah tangga, sebagai berikut:

 

#1 Belum Melakukan Perencanaan Keuangan

Tidak atau belum merencanakan keuangan keluarga akan memunculkan kesulitan pencapaian tujuan keuangan.

 

#2 Kurangnya Komunikasi dan Koordinasi

Sering kali terjadi kurangnya komunikasi dan koordinasi antar anggota keluarga. Baik dalam hal kebutuhan dan keinginan sehingga menyebabkan kesalahpahaman.

 

#3 Gaya Hidup Konsumtif

Faktor lingkungan keluarga menjadi penentu gaya hidup konsumtif dan berakibat pada pengeluaran yang tidak terkontrol.

 

#4 Beban Utang

Lilitan utang yang dimiliki oleh satu anggota keluarga akan menjadi beban untuk yang lainnya dalam pencapaian tujuan keuangan

 

#5 Ketidakmampuan Atur Uang Keluarga

Ketidakmampuan mengelola keuangan keluarga akan meningkatkan risiko kesulitan finansial dalam rumah tangga. Oleh karena itu, seorang istri pun perlu memahami dasar-dasar pengelolaan keuangan keluarga.

[Baca Juga: Pentingnya Konsultasi Keuangan Keluarga dan Tips Memilihnya, Catat!]

 

Alasan Istri Tidak Bisa Mengatur Keuangan Keluarga

Kendati memiliki peran yang penting, sayangnya masih ada saja istri yang tidak bisa mengatur keuangan rumah tangganya. Alasannya pun beragam, berikut di antaranya:

  1. Kurangnya pengetahuan dan pengalaman dalam mengelola keuangan, sehingga kesulitan dalam memulai perencanaan keuangan keluarga.
  1. Istri sibuk dengan pekerjaan kantor dan/atau rumah sehingga menyita waktu. Akibatnya tidak fokus dalam mengatur keuangan keluarga.
  1. Gaya hidup konsumtif istri yang membuat kesulitan dalam mengendalikan pengeluaran.
  1. Ketergantungan pada suami untuk mengurus keuangan.
  1. Kurangnya dukungan dari suami untuk peningkatan keahlian dalam mengelola keuangan keluarga.

 

Memahami alasan di balik kesulitan seorang istri mengelola keuangan keluarga, penting untuk membantu menemukan solusi yang tepat demi tercapainya tujuan finansial keluarga.

[Baca Juga: 3 Contoh Tabel Perencanaan Keuangan Keluarga, Mudah Diikuti!]

 

Solusi untuk Istri yang Tidak Bisa Mengatur Keuangan

Berikut adalah langkah-langkah yang bisa dilakukan sebagai solusi untuk istri yang tidak bisa mengatur keuangan, agar kedepannya bisa semakin mahir dalam mengelola keuangan keluarga.

 

#1 Berkomunikasi dengan Pasangan

Hal pertama untuk memudahkan seorang istri mengatur keuangan rumah tangga adalah menjalin komunikasi yang baik dengan pasangan.

Diskusikan seluruh pendapatan, pengeluaran, dan kebutuhan keluarga. Jangan lupa menyepakati batasan antar suami-istri dalam peran pengelolaan keuangan juga, ya.

 

#2 Buat Detail Seluruh Tujuan Keuangan dan Prioritasnya

Buatlah daftar seluruh pengeluaran keluarga beserta nominalnya. Setelah itu, Anda urutkan sesuai dengan prioritas. Pilih mana yang menjadi kebutuhan atau hanya sekedar keinginan saja.

 

#3 Buat Rencana Anggaran Keuangan Keluarga

Selanjutnya, buat rencana anggaran berdasarkan prioritas yang sudah ditetapkan sebelumnya.

Mulailah dengan membagi porsi pendapatan keluarga yang sesuai dengan kisaran ideal perencanaan keuangan di bawah ini:

istri tidak bisa mengatur keuangan (1)

Namun, porsi pendapatan di tabel tersebut bisa jadi berbeda pada setiap keluarga. Sebaiknya sesuaikan kembali dengan kebutuhan, tujuan, dan kondisi keuangan masing-masing.

Sebagai referensi dalam menyusun anggaran, Anda bisa download ebook gratis dari Finansialku Cara Membuat Anggaran dengan Tepat.

 

#4 Gunakan Aplikasi Pencatatan Keuangan

Dalam mempermudah istri untuk melacak pengeluaran rumah tangga, sebaiknya gunakan aplikasi pencatatan keuangan.

Silakan pilih aplikasi gratis maupun berbayar yang dapat diunduh pada smartphone sehingga bisa digunakan secara lebih fleksibel.

 

#5 Evaluasi Berkala

Setelah tercatat dalam aplikasi, pastikan Anda mengevaluasi secara berkala untuk mengukur apakah keuangan rumah tangga berjalan sesuai dengan rencana.

Jika tidak, Anda dapat segera menindaklanjuti apakah ada kebocoran anggaran atau harus mengubah perencanaan.

 

#6 Tingkatkan Pengetahuan

Tidak ada salahnya jika seorang istri berpartisipasi aktif mengikuti seminar atau pelatihan manajemen keuangan keluarga agar meningkatkan pengetahuan.

Jika masih merasa kesulitan dalam mengatur keuangan rumah tangga, Anda dapat berkonsultasi dengan ahlinya, Perencana Keuangan Finansialku.

Nantinya, Anda akan mendapatkan saran komprehensif dalam mengelola keuangan keluarga, termasuk strategi berinvestasi sesuai tujuan finansial.

Yuk, buat janji konsultasi secara 1 on 1 dengan cara klik banner di bawah ini atau hubungi WhatsApp 0851 5866 2940.

konsul - PERENCANAAN KEUANGAN Q3 23

 

Cerita Sukses Istri Kelola Uang Mulai dari Nol

Tina, seorang ibu rumah tangga muda, dihadapkan pada kenyataan bahwa gaji suaminya tidak cukup untuk menabung tujuan masa depan keluarga.

Tina tidak bekerja dan fokus mengurus dua anaknya yang masih balita. Pengelolaan keuangan rumah tangga dipegang oleh suaminya.

Suatu hari, Tina ingin membantu mengelola keuangan keluarga agar mengetahui bagaimana bisa mengejar impian masa depan keluarga, khususnya menabung dana pendidikan anak.

Langkah yang dilakukan Tina adalah sebagai berikut:

  1. Komunikasi dengan suami: Tina mengajak suaminya berdiskusi tentang keuangan saat ini. Bersama-sama, mereka membuat daftar pengeluaran dan tujuan-tujuan keuangan keluarga.
  1. Membuat Anggaran: Setelah mengetahui pengeluaran, Tina membuat anggaran bulanan. Dia memprioritaskan kebutuhan pokok seperti makanan dan tempat tinggal, serta membatasi pengeluaran untuk hal-hal yang tidak penting.

Tina akhirnya dapat menghitung untuk penyisihan menabung dana pendidikan anak sebesar 20% setiap bulannya.

  1. Patuh pada Anggaran: Tina menjalankan anggaran dengan disiplin dan mencari celah apa yang dapat dihemat untuk ditabungkan.
  1. Penghasilan Tambahan: Tina mencari penghasilan tambahan dari hasil pemilahan barang-barang tidak terpakai namun layak dan dijual di marketplace.
  1. Disiplin Menabung: Meski penghasilan keluarga yang kecil, Tina dapat konsisten menabung tiap bulan dari penghematan dan penghasilan tambahan.

 

Selain beberapa langkah yang dilakukan oleh Tina, Anda juga bisa menerapkan sejumlah tips tambahan dalam mengelola keuangan keluarga berikut ini:

  • Gunakan aplikasi pencatatan keuangan untuk membantu melacak pengeluaran.
  • Buatlah rencana keuangan berdasarkan jangka waktunya untuk mencapai tujuan finansial keluarga.
  • Berhati-hatilah dalam mengambil keputusan keuangan serta hindari pengeluaran dan utang yang konsumtif.

 

Sebagai catatan, Anda juga sebaiknya menghindari beberapa pantangan dalam mengatur keuangan keluarga berikut ini.

 

 

Saatnya Mulai Kelola Keuangan Keluarga!

Setelah membaca artikel ini, semoga Anda menemukan cara mudah bagaimana memulai untuk mengatur keuangan keluarga mulai dari dasar. Mudah bukan menjalankan langkah-langkah solusi di artikel ini?

Semangat untuk para istri yang saat ini menjadi menteri keuangan rumah tangga untuk mencapai kesejahteraan keluarga.

Untuk menambah wawasan Anda seputar perencanaan keuangan keluarga, yuk, baca artikel berikut 7 Tips Perencanaan Keuangan Keluarga untuk Mencapai Tujuan Keuangan.

 

Disclaimer: Finansialku adalah perusahaan perencana keuangan di Indonesia yang melayani konsultasi keuangan bersama Certified Financial Planner (CFP) seputar perencanaan keuangan, rencana pensiun, dana pendidikan, review asuransi dan investasi.

Finansialku bukan platform pinjaman online dan tidak menerima layanan konsultasi di luar hal-hal yang disebutkan sebelumnya. Artikel ini dibuat hanya sebagai sarana edukasi dan informasi.

 

Demikian pembahasan tentang solusi untuk istri yang tidak bisa mengatur keuangan. Bagaimana tanggapan Anda? Mari sampaikan di kolom komentar di bawah.

Anda bisa membantu lebih banyak orang untuk menemukan cara tepat mengelola keuangan rumah tangga dengan membagikan artikel ini di media sosial. Terima kasih!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

 

Editor: Ismyuli Tri Retno

Sumber Referensi:

  • Admin. 7 Juli 2023. Istri Tidak Bisa Mengatur Keuangan? Ini Dia Solusinya!. Ruangmenyala.com- https://tinyurl.com/yc87k6dv

 

Sumber Gambar:

  • Cover: virgoku.id