Forum Financial Technology (FINTECH) dengan tema jadikan Indonesia melek finansial membahas mengenai literasi keuangan di Indonesia. Salah satu rekan Finansialku.com akan membahas lebih dalam mengenai melek finansial atau literasi keuangan.

 

Artikel ini dipersembahkan oleh: 

Halomoney Indonesia Logo

 

Apa itu Literasi Finansial?

Forum Financial Technology (FINTECH) Indonesia menjadikan kata melek finansial menjadi fokus dalam diskusinya. Melek finansial (Financial Literacy) dapat didefinisikan sebagai kemampuan pemahaman konsep keuangan dasar, contoh cara menghasilkan pendapatan, mengelolanya, menginvestasikannya dan lain sebagainya. Melek finansial berkaitan erat dengan pengetahuan serta keahlian seseorang untuk membuat keputusan finansial sesuai dengan kemampuan finansialnya.

Jadikan Indonesia Melek Finansial - Melek Keuangan - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: FinTech Indonesia – Asosiasi Financial Technology]

 

Berdasarkan data Worldbank diperoleh data riset terhadap 150 ribu orang yang tersebar di 140 negara, Indonesia memperoleh nilai 32% untuk tingkat melek finansial. Nilai ini lebih kecil sedikit dari rata-rata nilai seluruh negara, yaitu 33%. Nilai literasi finansial Indonesia lebih unggul di antara beberapa negara ASEAN seperti Thailand (27%) dan Filiipina (25%). Namun angka tersebut masih kalah jauh dari negara tetangga, yaitu Singapura (59%) dan Malaysia (36%).

[Baca Juga: Apa itu Melek Keuangan atau Literasi Finansial?]

 

Dari total penduduk Indonesia sekitar 250 juta jiwa, hanya 80 juta jiwa saja yang melek finansial. Meski terdapat 170 juta jiwa yang belum melek finansial (financial Illiterate). Angka tersebut harus menjadi perhatian pemerintah, sektor finansial, anggota FinTech sekaligus para perencana keuangan.

Melek finansial bukan berarti sekedar Anda bisa menabung atau pernah berurusan dengan transaksi perbankan. Hal tersebut tidak bisa menjadi indikasi utama bahwa Anda telah melek finansial. Jay Broekman, Managing Director Halomoney.co.id

 

Apakah Anda sudah Melek Finansial?

Coba jawab pertanyaan-pertanyaan berikut, untuk mengetahui apakah Anda sudah melek finansial atau belum?

Tanya: Anda menabung di suatu bank dengan periode dua tahun dan bank akan memberikan bunga 15% per tahun. Apakah bank akan memberikan jumlah bunga yang lebih banyak di tahun kedua dibandingkan dengan tahun pertama, ataukah sama saja jumlahnyna?

Jawab: Tidak donk. Bank menghitung bunga berdasarkan posisi jumlah tabungan saat pencatatan bunga. Contoh Anda menabung Rp 100 juta dengan bunga 15% per tahun, di akhir tahun jumlah tabungan anda akan menjadi Rp 115 juta. Bunga di akhir tahun kedua akan dihitung dari angka Rp 115 juta yang merupakan posisi akhir tabungan di tahun sebelumnya, bukan Rp 100 juta.

Ketidaktahuan seseorang akan membuat orang tersebut lebih rentan terhadap permasalahan keuangan. Mulai dari tidak mampu menabung, rugi dalam investasi, kena jebakan utang konsumtif, biaya perbankan yang mahal, serta tidak dapat mewujudkan tujuan – tujuan keuangan Anda.

 

Apakah Anda mau memiliki literasi keuangan yang lebih tinggi? Jika ya, mengapa?

 

Image Credit:

  • Megaphone – http://goo.gl/PJDqdn
  • Indonesia Daily Social – http://goo.gl/WAqhkv

 

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku