Transaksi keuangan: aktivitas transfer uang, mengecek saldo, membeli reksadana, membeli saham saat ini dapat dilakukan secara online. Berbicara transaksi online pasti ada online password kan? Bagaimana cara mengamankan online password atau online password yang baik itu seperti apa? Langsung aja berikut ini penjelasan mengenai online password yang aman. password1 online password 

Online Password yang Aman

Berikut ini ada sebuah infographic yang menjelaskan online password dilihat dari sisi pengguna dan oknum hacker.

infographic_passwords online password

Berikut ini tabel yang berisi silakan dilakukan dan jangan dilakukan terkait dengan online password:

LAKUKAN

JANGAN DILAKUKAN

Buat klasifikasi password untuk kebutuhan kantor, keuangan (bank, sekuritas, asuransi) dan pribadi. Password yang sama untuk beberapa akun.
Gunakan karakter-karakter yang acak dan dapat diketik dalam waktu singkat. Agar tidak ada yang melihat ketika Anda mengetikan password. Menggunakan nama karakter dari novel, buku atau film.
Menggunakan informasi yang mudah didapatkan dari kita, misal nama, nomor telepon, tanggal lahir, nama anak dan lain-lain.

Gunakan karakter yang berisi campuran huruf dan angka.

=A4p9m3tGb

Menggunakan huruf besar semua, huruf kecil semua atau angka semua (kecuali keterbatasan sistem).
Gunakan 10 karakter atau lebih untuk password. Password yang lebih kecil dari 10 karakter (kecuali keterbatasan sistem).
Ubah password secara berkala. Membagikan password ke teman atau orang yang dipercaya.

Gunakan password yang mudah diingat. Misalnya singkatan dari sebuah kalimat Contohnya

AdBakaKU21

Aku di Bali ketika aku Umur 21

Tulis atau simpan password di tempat tertentu.
Menggunakan fitur “Ingat Password Saya” atau “remember my password features.”

AdBakaKU21

Aku di Bali ketika aku Umur 21Tulis atau simpan password di tempat tertentu.Menggunakan fitur “Ingat Password Saya” atau “remember my password features.”

Penjelasan Singkat:

Membuat password memang gampang-gampang susah, mengapa? Semakin mudah password kita biasanya mudah di tebak sama orang lain. Contoh password yang harus di hindari adalah: password, 123456789, 987654321, nama sendiri dan lain-lain. Ada baiknya gunakan sebuah singkatan dari kalimat seperti AdBakaKU21: Aku di Bali ketika aku Umur 21. Password jenis seperti ini relatif lebih aman karena acak dan mudah Anda ingat.

 

Online password adalah salah satu upaya pembuat sistem untuk memberikan rasa aman atas data-data pengguna. Kita sebagai pengguna ada baiknya memanfaatkan secara maksimal sistem pengaman yang telah dibuat oleh pembuat sistem. Dengan langkah-langkah preventif (pencegahan) seperti di atas, kita dapat terhindar dari kejahatan-kejahatan yang dapat membobol data-data pribadi kita.

Baca juga artikel kami:

finansialku   Cara Pembayaran Online ketika Belanja di Toko Online
finansialku   Waspadai Penipuan Kartu Kredit dan Kartu Debit