Apakah Anda memiliki anak yang akan memasuki umur masuk prasekolah? Apakah Anda tahu Biaya pra sekolah untuk buah hati Anda?

Menyekolahkan anak sudah pasti menjadi kewajiban bagi para orang tua. zaman sekarang, sudah banyak orang tua yang menyekolahkan anaknya sejak prasekolah. Yuk kita cari tahu apa saja biaya pra sekolah untuk sang buah hati.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Pra Sekolah

Semakin sibuknya orang tua yang sudah memiliki anak tentu membuat orang tua bingung memikirkan apa yang seharusnya dilakukan oleh orang tua untuk memberikan yang terbaik untuk anaknya.

Di era mobilisasi yang tinggi ini, tentu orang tua pun sudah seharusnya mampu beradaptasi dengan dunia. Tidak jarang kita menemui orang tua yang kesulitan menitipkan anaknya ketika sedang bekerja.

Saat akan menitipkan ke nenek dan kakeknya, orang tua pun merasa kasihan melihat orang tuanya sendiri yang sudah tua masih harus direpotkan. Akhirnya, orang tua pun mencari penjaga untuk sang buah hati.

5 Kesalahan Single Parent Menyiapkan Dana Pendidikan 02 Anak - Finansialku

[Baca Juga: Sambut Tahun Ajaran Baru! Ini Strategi Menyiapkan Dana Pendidikan Buah Hati]

 

Ternyata, mencari penjaga untuk sang buah hati tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Akhirnya, orang tua zaman sekarang pun banyak yang menyekolahkan anaknya meskipun umurnya belum mencapai umur sekolah.

Sekolah yang dituju adalah pra sekolah, yang memberikan fasilitas Pendidikan dan bermain. Ada juga pra sekolah yang memberikan fasilitas full day care untuk anak yang memiliki orang tua yang sangat sibuk.

Salah satu orang tua yang pernah menjadi klien saya bercerita mengenai keinginannya untuk menyekolahkan anaknya mulai dari pra sekolah. Selain sang orang tua yang sibuk dan tidak memiliki waktu untuk belajar bersama anaknya.

Menyekolahkan anak dari pra sekolah ini juga cukup menarik, karena sang orang tua tidak perlu khawatir bagaimana sang buah hati akan menghabiskan waktunya selama orang tua bekerja.

Anak pun berada di tangan yang ahli untuk belajar dan juga bermain. Pra sekolah paling banyak menawarkan sekolah full day. Dimana sang orang tua akan bekerja mengantarkan anaknya dan saat orang tua pulang, menjemput anaknya.

Dengan semakin banyaknya orang tua yang menitipkan anaknya di pra sekolah ini, tentu saja menaikkan harga pasar dari pra sekolah. Tidak jarang Biaya pra sekolah ini hampir mirip dengan Biaya anak masuk SD.

Mengapa harga pra sekolah bisa semahal itu? Karena pra sekolah memberikan fasilitas yang lengkap, selain sang buah hati diberikan pelajaran, sang buah hati pun diajarkan untuk membentuk karakternya.

Seperti yang kita tahu, sekolah yang mengajarkan hal tersebut tentu membutuhkan Biaya yang mahal. Belum lagi ada Biaya catering dan juga Biaya untuk guru yang bersedia bekerja secara full time.

Iklan Banner Perencanaan Dana Pendidikan Anak - 728x90

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

Tidak jarang juga kita menemukan ada beberapa orang tua yang tidak menyekolahkan anaknya dari pra sekolah dan rela bersusah payah mencari jadwal yang tepat untuk gantian menjaga anak.

Bahkan ada juga orang tua yang mau tidak mau membawa anaknya ke tempat orang tua bekerja. Memang tidak masalah kalau hanya sekali atau dua kali, kalau sering bagaimana?

Apakah tidak akan mengganggu pekerjaan Anda? Untuk Anda, orang tua, yang ingin menyekolah anaknya dari pra sekolah, sudah saatnya Anda tahu Biaya apa yang akan Anda temui saat membayar pra sekolah.

 

Biaya Pra Sekolah

Ya, Anda berada di tempat yang tepat untuk mengetahui Biaya pra sekolah untuk buah hati Anda. Apa saja sih Biaya yang akan Anda temui saat Anda mendaftarkan anak Anda ketika masuk pra sekolah?

 

#1 Biaya Uang Pangkal

Setiap sekolah, terutama pra sekolah pasti memiliki Biaya uang pangkal yang hanya dibayarkan setahun sekali saat anak Anda masuk sekolah pertama kali.

Besaran uang pangkal setiap sekolah pun akan berbeda-beda, tergantung dari sekolahnya. Pra sekolah yang ada di bandung dan berbasis Islam, kebanyakan membanderol uang pangkal di sekitar Rp10 Juta.

Biaya ini biasanya akan dibayarkan sekali saja, ketika anak Anda masuk sekolah. Sekolah tidak akan mengenakan Biaya uang pangkal ini jika untuk jenjang selanjutnya, Anda tidak melanjutkan di sekolah tersebut.

Ketika Anda masih menyekolahkan anak Anda di sekolah yang sama tetapi naik jenjangnya, biasanya sekolah memberikan diskon atau potongan terhadap Biaya pangkal sekolah.

Untuk Anda yang ingin merencanakan Biaya pra sekolah anak Anda, Anda bisa merencanakannya dengan menggunakan Aplikasi Finansialku. Anda bisa langsung download Aplikasi Finansialku disini melalui link di bawah ini.

Iklan Banner Perencanaan Dana Pendidikan Anak - 728x90

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

Setelah Anda download Aplikasi Finansialku, Anda tinggal klik rencana keuangan di dashboard. Kemudian, klik tanda tambah, lalu klik menu rencana dana Pendidikan, kemudian akan muncul menu seperti di bawah ini.

Para Orangtua Perlu Mengetahui Biaya Prasekolah Untuk Sang Buah Hati 02 Rencana Keuangan Dana Pendidikan - Finansialku

Rencana Keuangan Dana Pendidikan

 

Isilah dengan nama anak Anda, jenjang Pendidikan, usia anak Anda saat ini, usia masuk sekolah, lama Pendidikan dan uang pangkal, misalnya Rp10.000.000.

 

#2 Uang SPP

Setiap sekolah pasti memiliki uang SPP disamping uang pangkal. Uang SPP ini harus Anda bayarkan setiap bulannya, berbeda dengan uang pangkal. Dari uang pangkalnya pun sudah terlihat kalau sekolah pra sekolah ini sudah mahal.

Maka jangan kaget ketika Anda mengetahui kalau uang SPP dari pra sekolah ini cukup fantastis. Salah satu pra sekolah memberikan harga untuk uang SPP sebesar Rp600.000 per bulannya.

Jika Anda masih menggunakan Aplikasi Finansialku untuk merencanakan keuangan Anda, Anda bisa mengisinya di form yang bertuliskan uang SPP.

Para Orangtua Perlu Mengetahui Biaya Prasekolah Untuk Sang Buah Hati 03 Rencana Keuangan - Finansialku

Rencana Keuangan

 

Lalu Anda juga masukkan berapa inflasi Biaya Pendidikan, rata-rata bisa mencapai 10 persen. Kemudian, isikan juga dana yang sudah Anda miliki, jika belum memiliki maka cukup mengosongkannya.

Kemudian, berapa sih imbal hasil investasi yang Anda harapkan. Misalkan, Anda mengharapkan untuk mendapatkan imbal hasil investasi sebesar 12% per tahunnya.

Terakhir, Anda tinggal klik hitung, dan muncullah kesimpulan seperti di bawah ini.

Para Orangtua Perlu Mengetahui Biaya Prasekolah Untuk Sang Buah Hati 04 Kesimpulan Rencana Keuangan - Finansialku

Kesimpulan Rencana Keuangan

 

Jadi, untuk menyekolahkan anak Anda ke pra sekolah, Anda membutuhkan dana sebesar Rp14.540.000 dan perlu berinvestasi sebesar Rp6.123.652 per tahunnya atau Rp533.711 per bulannya selama 2 tahun.

Cukup mudah bukan?

 

#3 Biaya Lainnya

Apa saja sih yang perlu Anda siapkan selain Biaya pangkal dan SPP, ternyata Anda harus menyiapkan Biaya-biaya berikut:

  1. Biaya Seragam
  2. Biaya makan atau catering
  3. Biaya jemputan atau transportasi

 

Moms, Dana Pendidikan Itu Penting, Tapi Jangan Boros Dengan 5 Hal Berikut Ya 02 Mengajarkan anak menabung - Finansialku

[Baca Juga: Moms, Dana Pendidikan Itu Penting, Tapi Jangan Boros Dengan 5 Hal Berikut Ya!]

 

Jika sekolah sudah memberikan seragam dan sudah termasuk Biaya pangkal, maka Anda sudah tidak perlu khawatir. Jika belum, maka Anda bisa menambahkan Biaya ini ke Biaya pangkal Anda.

Mengingat, pembelian seragam tidak pernah setiap bulan tetapi per tahun. Untuk transportasi, jika Anda bisa mengantarkan anak Anda, maka Anda tidak perlu repot menghitungnya.

Jika Anda mengandalkan jemputan atau seseorang yang Anda percaya untuk mengantarkan anak Anda, maka Anda perlu memasukkan Biaya ini pada uang SPP yang sifatnya setiap bulan pasti Anda keluarkan.

Terdapat beberapa sekolah yang sudah memberikan makanan tetapi ada juga beberapa sekolah yang tidak memberikan makanan.

Jika Anda ingin menambahkan uang makanan, Anda bisa menambahkannya pada uang bulanan atau SPP.

Kemudian, bisa Anda masukkan pada Aplikasi Finansialku. Misalkan, untuk seragam Anda akan mengeluarkan Rp500.000, sehingga uang pangkal pun berubah menjadi Rp10.500.000.

Lalu, untuk Biaya makan dan transportasi, misalkan Anda akan mengeluarkan per bulan sebesar Rp1.000.000. Maka, di kolom SPP Anda ubah menjadi Rp1.600.000. Berikut adalah hasil perhitungan dari Aplikasi Finansialku.

Para Orangtua Perlu Mengetahui Biaya Prasekolah Untuk Sang Buah Hati 05 Rencana Keuangan - Finansialku

Rencana Keuangan

Para Orangtua Perlu Mengetahui Biaya Prasekolah Untuk Sang Buah Hati 06 Kesimpulan Rencana Keuangan - Finansialku

Kesimpulan Rencana Keuangan

 

Setelah diubah, berarti Anda pun perlu menabung sebesar Rp1.000.000 per bulannya selama 2 tahun. Dengan perhitungan yang semakin jelas, tentu akan membuat Anda semakin siap jika anak sudah waktunya masuk pra sekolah.

 

Rencanakan Pendidikan Anak Anda, Sekarang!

Sudah saatnya Anda mulai merencanakan Pendidikan anak Anda mulai dari sekarang. Jangan sampai Anda terkaget-kaget saat mengetahui bahwa Biaya Pendidikan anak Anda semakin mahal.

Lebih baik Anda mulai mempersiapkannya sejak anak masih dalam kandungan Anda, jangan sampai saat anak Anda mau sekolah Anda sibuk mencari pinjaman sana sini.

Anak Anda adalah titipan untuk Anda, berikan anak Anda Pendidikan yang terbaik supaya kelak, anak Anda tidak kerepotan saat dilepas untuk hidup di masyarakat.

Jika Anda masih membutuhkan referensi mengatur keuangan untuk menyekolahkan anak Anda, silahkan baca ebook di bawah ini secara GRATIS, selamat membaca.

Bagaimana Caranya Menyekolahkan Anak dari TK sampai Sarjana, Tanpa Utang!

Download ebook-nya, GRATIS!!!

Ebook Dana Pendidikan Anak - Finansialku Mockup

 

Setelah membaca artikel ini, saya yakin Anda telah mengetahui apa saja Biaya pra sekolah.

Bagikan informasi ini kepada teman atau saudara Anda yang belum mengetahui apa saja Biaya pra sekolah. Semoga bermanfaat!

 

Sumber Gambar:

  • Dana Prasekolah – https://goo.gl/vFMGh9