Buat kamu pecinta film bergenre action, kali ini Finansialku telah merangkum rekomendasi film action terbaik dan paling terbaru yang wajib kamu tonton.

Yuk, simak daftar film action terbaik sepanjang masa penjelasan selengkapnya berikut ini!

 

Summary

  • Film action menjadi salah satu genre yang penuh ketegangan dan adegan-adegan tak biasa dari para pelakonnya.
  • Meskipun mengandung adegan menegangkan, kadang kali brutal, film genre action memiliki tempat tersendiri di hati penonton. 

 

30 Rekomendasi Film Action Terbaik

Dari banyaknya genre film yang pernah ada, film action masih memiliki peminat paling banyak dalam beberapa tahun.

Dengan alur cerita yang menarik, adegan perkelahian yang menegangkan, serta totalitas karakter pemerannya, terbukti film action punya tempat tersendiri di hati penonton.

Lalu, film action apa saja yang layak mendapat penghargaan film action terbaik sepanjang masa?

Berikut adalah 30 rekomendasi film action terbaik dari tahun 2017 hingga paling terbaru 2022.

 

#1 Black Panther: Wakanda Forever (2022) 

film action terbaik_wakanda

Black Panther Wakanda Forever. Sumber: IMDb

 

Rating: 7,5/10

Baru saja tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 9 November 2022 lalu, Black Panther: Wakanda Forever masih menjadi perbincangan hangat netizen hingga saat ini.

Dalam film ini, Ratu Ramonda, Shuri, M’Baku, Okoye, dan Dora Milaje berjuang untuk melindungi kerajaan Wakanda dari campur tangan kekuatan dunia.

Setelah kematian King T’Challa, mereka harus bekerjasama dengan Nakia dan Everett Ross demi untuk menghadapi serangan Kerajaan Talokan dari bawah laut.

Lantas, apakah mereka berhasil melindungi kerajaan Wakanda? Yuk, saksikan film Black Panther: Wakanda Forever di bioskop terdekat!

[Baca Juga: 10+ Rekomendasi Web Series Indonesia, Asik Ditonton Pas Santai]

 

#2 Black Adam (2022) 

film action terbaik_black adam

Black Adam. Sumber: IMDb.

 

Rating: 7,0/10

Film ini menceritakan tentang sosok Black Adam yang bangkit kembali setelah berada di penjara selama 5.000 tahun.

Setelah bebas dari makam duniawinya, ia harus berhadapan dengan Justice Society of America dan superhero lainnya pada abad ke-21.

Musuh bebuyutan Shazam ini adalah salah satu antihero memiliki kekuatan luar biasa yang ia dapatkan dari imam besar dan penyihir, Shazam.

Namun, karena pengaruh iblis Blaze, Black Adam mulai memunculkan sisi haus kekuasaan sehingga Shazam harus menghukumnya.

 

#3 One Piece Film: Red (2022) 

film action terbaik_one piece

One Piece Film Red. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,9/10

Film One Piece: Red berkisah tentang seorang penyanyi diva bernama Uta yang akan mengungkapkan siapa dirinya kepada dunia dalam sebuah konser.

Berlokasi di sebuah “Pulau Musik” bernama Elegia, banyak penggemar Uta yang datang, termasuk kelompok bajak laut Topi Jerami yang dipimpin oleh Luffy.

Namun, secara mengejutkan Uta mengumumkan bahwa ia adalah anak dari kapten bajak laut Shanks si Rambut Merah.

Kemudian, konser yang megah tersebut harus berakhir dengan pertarungan serta fakta baru tentang kisah Uta dengan Shanks.

 

#4 Mencuri Raden Saleh (2022) 

film action terbaik_mencuri raden saleh

Mencuri Raden Saleh. Sumber: IMDb.

 

Rating: 8,1/10

Sempat menjadi trending, film action paling “anyar” dalam dunia perfilman Indonesia ini menceritakan sekelompok anak muda yang berencana mencuri sebuah lukisan.

Lukisan tersebut merupakan karya sang maestro yakni Raden Saleh tentang “Penangkapan Pangeran Diponegoro” yang tak ternilai harganya dari Istana Kepresidenan.

Berawal dari keadaan mendesak karena membutuhkan uang banyak, sekelompok anak muda tersebut nekat melakukan pencurian terbesar pada abad ini.

 

#5 Ambulance (2022) 

film action terbaik_ambulance

Ambulance. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,1/10

Film bergenre action dan thriller ini berkisah tentang aksi perampokan bank oleh dua saudara yang berasal dari kisah nyata.

Demi menyelamatkan nyawa sang istri, Will Sharp seorang mantan tentara nekat menerima tawaran Danny untuk melakukan perampokan bank di Los Angeles.

Sayangnya, aksi perampokan itu tidak berjalan mulus sehingga membuat kedua bersaudara tersebut harus membajak sebuah mobil ambulans.

Will dan Danny mencoba kabur hingga terlibat aksi kejar-kejaran dengan para penegak hukum dan menjaga sandera agar tetap hidup.

 

#6 All Quiet on the Western Front (2022) 

film action terbaik_All Quiet on the Western Front

All Quiet On The Western Front. Sumber: IMDB

 

Rating: 7,9/10

Telah rilis sejak Oktober 2022 lalu, film ini menceritakan penderitaan seorang prajurit muda dari Jerman yang berjuang di Front Barat selama Perang Dunia I.

Paul Baumer, seorang remaja berusia 17 tahun harus bergabung dengan Front Barat untuk menjadi pasukan perang pada tahun 1917.

Namun, semangat Paul bersama kedua temannya yakni Albert dan Muller ini tiba-tiba pudar setelah menghadapi realita perang yang sangat brutal.

Meski begitu, mereka tetap berjuang sampai akhir, bahkan ketika Paul menemukan jasad temannya sendiri dalam keadaan mengenaskan.

 

#7 The Batman (2022) 

film action terbaik_the batman

The Batman (2022). Sumber: IMDb.

 

Rating: 7,9/10

Menampilkan peran aktor Robert Pattinson, The Batman adalah film superhero yang berasal dari karakter DC Comics Batman.

Film ini bercerita tentang pengungkapan korupsi di Kota Gotham saat mengejar Riddler (Dano), seorang pembunuh berantai yang menargetkan elit Gotham.

Batman terpaksa menjelajah ke dunia bawah Kota Gotham untuk menyelidiki korupsi tersembunyi pada kota tersebut dan mempertanyakan keterlibatan keluarganya.

 

#8 The Woman King (2022) 

film action terbaik_the woman king

The Woman King. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,7/10

Terinspirasi dari peristiwa nyata, film ini mengikuti perjalanan Jenderal Nanisca saat ia melatih generasi berikutnya untuk bersiap perang melawan musuh.

The Woman King berkisah tentang unit prajurit wanita yang bernama Agojie yang melindungi Kerajaan Dahomey Afrika pada tahun 1.800-an.

Jenderal Nanisca sebagai pemimpin pasukan harus melakukan segala cara demi menyelamatkan rakyat mereka dari kedatangan para penjajah.

 

#9 The Northman (2022) 

film action terbaik_the northman

The Northman. Sumber: IMDb.

 

Rating: 7,1/10

Film epik historical ini berkisah tentang seorang pangeran Viking bernama Amleth yang berusaha untuk balas dendam setelah kematian ayahnya.

Pangeran Amleth pergi ke Islandia untuk mengambil alih semua yang telah pembunuh tersebut curi darinya.

 

#10 Top Gun: Maverick (2022) 

film action terbaik_top gun

Top Gun Maverick. Sumber: IMDb.

 

Rating: 8,4/10

Film yang menampilkan aksi dari aktor ternama, Tom Cruise ini mengisahkan tentang kembalinya seorang pilot senior untuk melatih para pilot muda.

Misi tersebut dalam rangka untuk memusnahkan persenjataan nuklir musuh pada lokasi yang sangat berbahaya.

[Baca Juga: 30 Film Komedi Terbaik Sepanjang Masa, Indonesia Sampai Korea!]

 

#11 Everything Everywhere All at Once (2022) 

film action terbaik_everything everywhere

Everything Everywhere All at Once. Sumber: IMDb.

 

Rating: 8,1/10

Film ini mengisahkan seorang wanita imigran Cina yang menua dalam petualangan gila untuk menyelamatkan dunia.

Suatu hari, Evelyn Wang yang selalu bekerja keras harus menghadapi petugas pajak untuk mengurus birokrasi dan dokumen.

Ketika itulah keretakan multiverse terjadi dan Evelyn secara misterius terlempar ke dunia paralel.

Bukan tanpa alasan, ia menjelajahi alam semesta lain dengan sebuah misi untuk menghentikan penjahat yang berniat mengacaukan alam semesta.

 

#12 Uncharted (2022) 

film action terbaik_uncharted

Uncharted. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,3/10

Dibintangi Tom Holland, film ini merupakan adaptasi dari video game yang berkisah tentang seorang pemuda pintar yang terkenal sebagai pemburu keberuntungan.

Nathan Drake bersama Viktor Sulivan memiliki misi untuk mencari harta karun yang besar dengan mengarungi lautan.

Nathan dan Sulivan juga harus menguraikan petunjuk dan memecahkan salah satu misteri tertua di dunia untuk menemukan harta karun senilai US$5 miliar.

 

#13 Thor: Love and Thunder (2022) 

film action terbaik_thor love

Thor Love and Thunder. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,3/10

Film ini merupakan sekual dari Thor: Ragnarok dan menjadi film ke-29 Marvel Cinematic Universe yang menampilkan banyak karakter baru.

Thor: Love and Thunder berkisah tentang masa pensiun Thor yang terganggu oleh seorang pembunuh galaksi yang terkenal sebagai Gorr the God Buthcer.

Thor meminta bantuan Valkyrie, Korg, dan mantan pacarnya yakni Jane Foster untuk bersama-sama memerangi ancaman tersebut.

Namun, Jane secara mengejutkan dapat menggunakan palu ajaib Thor, Mjolnir, sebagai Mighty Thor.

 

#14 Dr. Strange in the Multiverse of Madness (2022) 

film action terbaik_Dr. Strange in the Multiverse of Madness

Dr. Strange in the Multiverse of Madness. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,9/10

Salah satu film superhero produksi Marvel Studios ini mengisahkan Stephen Strange yang selalu bermimpi hal yang sama setelah kejadian dari No Way Home.

Suatu hari, Doctor Strange tanpa sadar mengeluarkan mantra terlarang yang secara tidak sengaja dapat membuka multiverse.

Namun, dengan bantuan dari Wong dan Scarlet Witch, Dr. Strange berusaha menghadapi berbagai versi dirinya dan bekerjasama untuk melawan ancaman musuh.

 

#15 Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings (2021) 

film action terbaik_Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings

Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings. Sumber: IMDb.

 

Rating: 7,4/10

Shang-Chi, seorang master Kung Fu berbasis persenjataan terpaksa harus menghadapi masa lalunya setelah masuk ke dalam organisasi bernama Ten Rings.

Film ini menampilkan banyak adegan pertarungan antara Shang-Chi dengan naga misterius, Fin Fang Foom.

Fin Fang Foom merupakan alien yang menyerupai bentuk ular raksasa yang telah menjadi penjahat berdasarkan komik Marvel.

Tidak hanya itu, Shang-Chi juga harus melawan ayahnya sendiri dalam pertarungan tersebut.

 

#16 Spider-Man: No Way Home (2021) 

film action terbaik_spider man

Spider-Man No Way Home. Sumber: IMDb.

 

Rating: 8,3/10 

Salah satu film superhero Marvel terbaik 2021 ini membuka pintu multiverse ketika Doctor Strange mengucapkan mantra yang salah.

Identitas rahasia Peter Parker yang telah terungkap ke seluruh dunia membuatnya harus meminta bantuan Doctor Strange.

Peter meminta Doctor Strange untuk membuat dunia lupa bahwa ia adalah seorang superhero Spider-Man.

Namun, Doctor Strange malah mengucapkan mantra yang salah dan berakhir pada kemunculan musuh berbahaya dari dunia lain yang bisa menghancurkan multiverse.

 

#17 Free Guy (2021) 

film action terbaik_free guy

Free Guy. Sumber: IMDb.

 

Rating: 7,1/10 

Free Guy bercerita tentang seorang pria bernama Guy yang bekerja sebagai teller bank yang selalu bersyukur atas kehidupannya.

Namun, kehidupannya berubah ketika sekelompok orang bersenjata datang dan membuat kegaduhan di kantornya.

Kemudian, ia bertemu dengan Milly yang membawanya keluar dari gedung itu dan menyadarkan Guy bahwa kehidupannya hanyalah sebuah fiksi dalam video game.

Guy ternyata adalah seorang Non Player Character (NPC) dalam permainan didaerah Free City yang harus mengalahkan lawan mainnya agar ia selamat.

[Baca Juga: Rekomendasi 30 Film Horor Terbaik, Kamu Berani Nonton?]

 

#18 Black Widow (2021) 

film action terbaik_black widow

Black Widow. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,7/10 

Berfokus pada kisah perjalanan Natasha Romanoff yang belum terungkap pada film-film Marvel sebelumnya, Black Widow adalah film thriller yang penuh aksi.

Natasha Romanoff alias Black Widow harus menghadapi bagian gelap dari buku besarnya ketika konspirasi berbahaya terkait masa lalunya muncul.

Kekuatan misterius yang tidak akan berhenti untuk menjatuhkannya ini membuat Natasha berurusan dengan sejarahnya sebagai mata-mata sebelum bergabung ke Avengers.

 

#19 The Tomorrow War (2021) 

film action terbaik_the tomorrow

The Tomorrow War. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,5/10

Film ini menampilkan akting dari dua aktor ternama, Chris Pratt dan J.K. Simmons dengan genre film action, adventure, dan fiksi ilmiah.

Kisah film ini bermula ketika keluarga Dan Forester yang sedang menonton pertandingan sepak bola harus bertemu dengan sekelompok prajurit dari masa depan.

Sekelompok prajurit tersebut datang secara tiba-tiba dengan membawa pesan dari tahun 2051 bahwa manusia akan berperang dengan makhluk asing.

Mereka pun meminta agar masyarakat bersedia untuk bergabung dan menghentikan invasi alien yang dapat menjadi akhir dari peradaban manusia.

Alhasil, Dan bersama dengan ayahnya (J.K. Simmons) dan seorang ilmuwan cerdas meninggalkan keluarganya untuk ikut berperang di masa depan.

 

#20 Eternals (2021)

film action terbaik_eternals

Eternals. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,3/10

Berkisah tentang sekelompok ras alien abadi, Eternals, yang turun ke bumi ribuan tahun lalu untuk melindungi umat manusia dari ancaman ras Deviants.

Setelah kekacauan yang Thanos lakukan saat menghapus setengah populasi manusia, masalah lainnya muncul yang mengakibatkan pertumbuhan baru yang sangat cepat.

Pertumbuhan populasi itu ternyata membuat ras Deviants mendapatkan energi untuk muncul kembali dan melakukan aksi jahatnya.

Hal itu membuat seorang sosok abadi, Dane Whitman memanggil para superhero yang telah ada sejak 7.000 tahun lalu untuk melawan ras Deviants.

 

#21 The King’s Man (2021)

film action terbaik_the kings man

The King’s Man. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6.3/10

Film tentang aksi mata-mata ini mengisahkan kumpulan tiran dan para kriminal yang merencanakan perang untuk memusnahkan jutaan orang.

The King’s Man menceritakan kilas balik jauh ke Perang Dunia I dan bagaimana awal mula agensi Kingsman terbentuk.

Kisahnya bermula ketika bangsawan Inggris dan Duke of Oxford, bersama istri dan putranya mengunjungi kamp konsentrasi di Afrika Selatan pada tahun 1902.

Namun, istrinya Emily justru terbunuh dalam serangan penembak jitu Boer yang kemudian membuat Orlando Oxford menyadari bahwa sedang ada kejahatan di dunia.

[Baca Juga: Daftar Film Semi Jepang Ini Cocok Ditonton Bareng Pasangan!]

 

#22 Avengers: Endgame (2019) 

film action terbaik_avengers

Avengers Endgame. Sumber: IMDb.

 

Rating: 8,4/10

Setelah hancurnya alam semesta karena ulah Thanos dalam Avengers: Infinity War, Avengers harus berkumpul sekali lagi untuk membatalkan tindakan Thanos.

Dengan bantuan sekutu yang tersisa, para Avengers berusaha mengembalikan keseimbangan alam semesta tidak peduli apa pun konsekuensinya.

 

#23 Spider-Man: Far from Home (2019) 

film action terbaik_spiderman

Spider Man, Far From Home. Sumber: Movfreak

 

Rating: 7,4/10

Ketika dunia telah berubah setelah peristiwa Avengers: Endgame, Spider-Man harus menghadapi ancaman baru saat berlibur dengan teman-teman sekolahnya.

Di sana, kemunculan sosok Mysterio menimbulkan kekacauan sehingga membuat Nick Fury harus memberi petunjuk dan tugas kepada Peter Parker untuk mengatasinya.

Namun, mampukah Spider-Man mengalahkan musuh-musuh terbarunya ketika masih teringat oleh sosok Tony Stark yang telah tiada?

 

#24 John Wick: Chapter 3 – Parabellum (2019) 

film action terbaik_jhon wick

John Wick Chapter 3 – Parabellum. Sumber: IMDb.

 

Rating: 7,4/10

John Wick yang menjadi taget utama perburuan pembunuh bayaran ini membuat banyak pembunuh internasional yang mencari tahu keberdaan John Wick.

Menariknya, pemeran karakter Yayan Ruhiyan dan Cecep Arif Rahman menjadi pembunuh bayaran yang akan berhadapan dengan John Wick.

 

#25 Fast & Furious Presents: Hobbs & Shaw (2019) 

film action terbaik_Furious Presents

Fast & Furious Presents Hobbs & Shaw. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,5/10

Bercerita tentang Luke Hobbs dan Deckard Shaw yang bersatu dalam sebuah misi untuk menghadapi Brixton yang mengaku sebagai superhuman.

Selain itu, Hattie Shaw yang merupakan adik Deckard Shaw telah mencuri formula biologis dari Brixton yang dapat membahayakan manusia.

Hal ini membuat Hobbs dan Shaw yang semula selalu terlibat dalam konflik harus menjadi rekan satu tim untuk menyelesaikan kasus tersebut.

 

#26 Rambo: Last Blood (2019) 

film action terbaik_rambo

Rambo Last Blood. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,1/10

Rambo yang notabenenya merupakan veteran perang Vietnam harus melakukan tugas untuk melacak para tahanan perang di Vietnam dengan sebuah kesepakatan.

Namun, saat menjalankan misi tersebut, sebuah insiden terjadi yang membuat John Rambo lupa akan misinya.

Insiden itu adalah pasukan Amerika yang membunuh kekasih Rambo, Co Bao. Akankah Rambo berhasil menuntaskan misinya?

 

#27 Captain Marvel (2019) 

film action terbaik_captain marvel

Captain Marvel. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,8/10

Carol Danvers, seorang pilot angkatan udara AS yang kemudian bergabung dengan tim luar angkasa elit Starforce untuk sebuah misi.

Saat menjalankan misinya, DNA Kree menyatu dalam dirinya sehingga membuat Carol memiliki kekuatan super yang besar dan menjadi salah satu superhero terkuat.

[Baca Juga: 20 Film Disney Terbaik Sepanjang Masa, yuk Nonton Lagi!]

 

#28 Angel Has Fallen (2019) 

Film action terbaik_Angel Has Fallen

Angel Has Fallen. Sumber: IMDb.

 

Rating: 6,4/10

Film ini berkisah tentang agen Mike Banning yang berusaha membersihkan namanya karena tuduhan membunuh presiden AS, Alan Turnbull.

Tuduhan itu membuat Banning terpaksa melarikan diri dan mengungkap teroris yang menjadi pembunuh presiden sebenarnya.

 

#29 Avengers: Infinity War (2018) 

Film action terbaik_avengers

Avengers Infinity War. Sumber: IMDB.

 

Rating: 8,4/10

Seri ketiga dari film Avengers ini merupakan film action yang mengisahkan upaya makhluk luar angkasa yang berniat menghilangkan setengah populasi makhluk di dunia.

Makhluk luar angkasa yang bernama Thanos tersebut harus mengumpulkan infinity stones dari berbagai galaksi untuk mewujudkan cita-citanya tersebut.

Akhirnya, Thanos berhasil mengumpulkan enam batu sakti tersebut dan segera menjalankan misi dari impiannya.

[Baca Juga: 10+ Rekomendasi Film Jason Statham, Seru Dijamin Ketagihan!]

 

#30 Thor: Ragnarok (2017) 

Film action terbaik_thor

Thor Ragnarok. Sumber: IMDb.

 

Rating: 7,9/10

Berkisah tentang sang pahlawan Asgard yang terperangkap dalam sebuah penjara dan harus berlomba dengan waktu untuk menghentikan Ragnarok.

Dalam misinya, Thor harus menghadapi musuh yang sangat kuat bernama Hela . Namun, ia harus berhadapan terlebih dahulu dengan sahabatnya sesame Avengers, Hulk.

 

#31 The Dark Knight (2008)

The Dark Knight (2008) - IMDb

Rating: 9/10

The Dark Knight. Film yang dirilis pada tahun 2008 ini merupakan sekuel dari Batman Begins yang digarap dengan magis oleh sutradara kenamaan, Christopher Nolan.

Cerita yang dihadirkan dalam The Dark Knight memikat penonton dengan pertarungan epik antara Batman, sang pahlawan kegelapan, dan Joker, musuh bebuyutan yang tak tertandingi.

Dalam perjuangannya, Batman diberikan bantuan oleh Jim Gordon, seorang polisi berintegritas, serta Harvey Dent, seorang jaksa yang berjuang untuk keadilan.

Walaupun sempat menghadapi tantangan yang luar biasa dari Joker, Batman membuktikan keberanian dan kehebatannya dengan cara yang membanggakan.

Melalui tindakan heroiknya, ia berhasil mengatasi segala rintangan yang dihadapinya.

Bukan hanya kualitas ceritanya yang luar biasa, The Dark Knight juga meraih pujian tinggi dari para penikmat film.

Dengan rating tertinggi di IMDb, karya ini memperoleh pengakuan dan penghargaan yang mengesankan.

Keberhasilannya tidak hanya berhenti di sana, film ini juga berhasil meraih keuntungan sebesar US$534 juta selama masa penayangannya, menjadikannya sebagai film yang layak disebut sebagai yang terbaik sepanjang masa.

 

#32 The Raid (2011)

The Raid (2011 film) - Wikipedia

Rating: 7,6/10

Salah satu rekomendasi film bergenre action terbaik ialah The Raid (2011). Luar biasanya adalah Film ini berasal dari Indonesia dan menjadi sorotan internasional.

Ceritanya mengisahkan sekelompok polisi yang terjebak dalam gedung yang dikuasai oleh seorang raja narkoba.

Aksi laga yang brutal dan koreografi pertarungan yang brilian membuat film ini sangat menarik.

The Raid sendiri diperankan oleh beberapa aktor ternama asal Indonesia seperti Iko Uwais, Joe Taslim, Yayan Ruhiyan, hingga Donny Alamsyah. 

 

#33 Mission Impossible 7 – Dead Reckoning  (2023)

sinopsis Mission Impossible

Rating: 7,9/10

Kemudian rekomendasi selanjutnya adalah sequel terbaru dari Mission Impossible yakni Dead Reckoning  tahun 2023.

Film ini masih dibintangi oleh Tom Cruise yang berperan sebagai Ethan Hunt.

Film ini mengisahkan Ethan Hunt yang mendapatkan misi terbaru dari Impossible Mission Force alias IMF. Seperti sebelum-sebelumnya ia ditemani Luther Stickell (Ving Rhames) dan Benji Dunn (Simon Pegg).

Misi ini juga tak kalah berbahanya yakni Ethan harus harus melacak senjata baru yang mengancam nasib umat manusia. 

Selain anggota IMF, Ilsa Faust (Rebecca Ferguson) dan Alana Mitsopolis (Vanessa Kirby) juga akan terlibat lagi dalam misi Ethan Hunt.

Film itu kembali dibintangi Tom Cruise sebagai Ethan Hunt. Selain itu, Simon Pegg, Ving Rhames, Rebecca Ferguson, dan Vanessa Kirby juga kembali bergabung dengan peran yang sama.

 

Mau Nonton yang Mana, Nih?

Itulah  rekomendasi film action terbaik sepanjang masa yang bisa kamu masukkan ke dalam watchlist kamu.

Selain menonton film di atas, jika kamu ingin berlangganan platform untuk menonton, jangan lupa masukkan biaya tersebut dalam anggaran keuanganmu, ya.

Jangan sampai uang kamu habis karena terlalu banyak berlangganan premium.

Supaya kamu juga lebih mudah dalam mengatur keuangan, ikuti panduannya dalam ebook gratis dari Finansialku Cara Mengatur Keuangan dengan Mudah.

Selain itu, kamu juga bisa diskusi secara 1 on 1 bersama Perencana Keuangan Finansialku untuk dapatkan saran terbaik seputar keuangan yang sesuai dengan kebutuhan dan tujuan finansialmu.

Langsung saja buat janji konsultasi dengan menghubungi Customer Advisory via WhatsApp di nomor 0851 5866 2940.

Untuk memperkaya referensi kamu dalam mengatur keuangan, yuk, tonton juga tayangan berikut ini!

 

 

Disclaimer:  Finansialku adalah perusahaan perencana keuangan di Indonesia yang melayani konsultasi keuangan bersama Certified Financial Planner (CFP) seputar perencanaan keuangan, rencana pensiun, dana pendidikan, review asuransi dan investasi.

Finansialku bukan platform pinjaman online dan tidak menerima layanan konsultasi di luar hal-hal yang disebutkan sebelumnya. Artikel ini dibuat hanya sebagai sarana edukasi dan informasi.

 

Sudah pernah nonton film action di atas? Ceritakan review versi kamu terhadap film action tersebut pada kolom komentar di bawah ini!

 

Editor: Ari A. Santosa 

Sumber Referensi:

  • Admin. Top 50 Action Movies and TV Shows. Imdb.com – https://imdb.to/3USQJcZ
  • Prameswara Padmanaba. 07 September 2022. 25 Film Action Terbaru dan Terbaik 2022, Penuh Aksi Menegangkan! Jalantikus.com – https://bit.ly/3GeaV54
  • Daniel Cahyadi. 09 November 2022. 41 Film Action Terbaik & Terbaru 2022, Seru dan Menegangkan! Jalantikus.com – https://bit.ly/3O0QHgV
  • Ramanov, Nabila, Melly. 29 Jun 2022. 33 Film Action Terbaik dari 2017 hingga Tahun 2022. Tokopedia.com – https://bit.ly/3fZNIsD
  • Ananda. 20 Film Action Terbaik yang Wajib Kamu Tonton Setidaknya Sekali! Gramedia.com – https://bit.ly/3E21oLv