Selain sukses jadi atlet, kekayaan Cristiano Ronaldo mencapai Rp6,3 triliun. Hal ini karena ia memiliki beragam bisnis sendiri.

Ayo cek, darimana saja uang-uang itu terkumpul? Supaya lebih jelas, mari simak penjelasannya berikut ini. Selamat membaca!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Kekayaan Cristiano Rolando

Tak hanya dikenal sebagai pemain sepak bola terkenal, Cristiano Ronaldo memiliki beragam bisnis yang kini jika diperkirakan ia memiliki kekayaan bersih sekitar US$450 juta atau setara dengan Rp6,7 triliun.

Saat ini, Ronaldo merumput di Serie A bersama Juventus. Pemenang lima kali Ballon d’Or itu mendapat gaji sebesar 4,7 juta euro atau sekitar Rp73 miliar per bulan.

Angka inilah yang menjadikan Ronaldo sebagai pemain dengan bayaran tertinggi di Serie A.

Pada saat Ronaldo berusia 18 tahun, ia menandatangani kontrak dengan Manchester United, klub sepak bola terbesar di Inggris. Sejak itu, ia membangun reputasi sebagai pesepak bola kelas dunia.

Hingga kini, Ronaldo telah membukukan 654 goal sepanjang kariernya. Uniknya, kaki Ronaldo pun diasuransikan sebesar US$144 juta atau setara dengan Rp2 triliun.

Cristiano Ronaldo 03 - Finansialku

[Baca Juga: Kisah Sukses Cristiano Ronaldo, Pemain Bola Bayaran Termahal]

 

Dari sekian banyak pemain sepak bola dunia, mungkin Ronaldo bukan atlet yang memiliki bayaran tertinggi di dunia, tapi ia mampu memanfaatkan kekuatan brand di media sosial.

Ronaldo merupakan pengguna aktif media sosial. Ia mengungguli bintang sepak bola Barcelona dan Argentina Lionel Messi dan pemain andalan PSG dan Brazil Neymar Jr.

Itulah mengapa para sponsor membayar mahal CR7 hanya untuk satu posting berbayar di halaman media sosialnya. Hookit memperkirakan Ronaldo memiliki lebih dari 2,3 juta interaksi media sosial dan viewers per posting.

Dari interaksi itu mampu menghasilkan nilai US$1,8 juta (Rp26,1 miliar) per posting yang disponsori untuk merek seperti Nike.

Perusahaan riset media sosial, Izea memperkirakan Ronaldo menghasilkan hampir US$400.000 (Rp5,8 miliar) untuk setiap posting yang disponsori di Instagram pada tahun 2018.

Banyak perusahaan-perusahaan global yang ingin menjadikan Ronaldo sebagai wadah perusahaan mereka.

Mulai dari perusahaan arloji hingga penyedia kabel. Ia bahkan menjadi duta untuk sebuah perusahaan baja Mesir.

Ronaldo juga memiliki sesuatu yang tidak dimiliki oleh pemain sepak bola saingan lainnya, yaitu kontrak seumur hidup dengan Nike yang diperkirakan bernilai US$1 miliar (Rp14,5 triliun).

Kekayaan Cristiano Ronaldo Mencapai Rp6,3 Triliun 02 - Finansialku

[Baca Juga: Fantastis! Ini 5 Pesepakbola Terkaya Dengan Gaji Termahal di Dunia]

 

Selain itu Ronaldo memiliki bisnis yang sedang digelutinya saat ini. Berikut kumpulan bisnis Ronaldo:

 

#1 CR7 Hotel

Hotel ini merupakan usaha kerja sama Ronaldo dengan Pestana Hotel Group, perusahaan Portugal di bidang pariwisata yang diberi nama Pestana CR7. Ia juga berencana membangun hotel CR7 di New York pada 2020.

 

#2 Parfum dan Pakaian

Ronaldo memiliki perusahaan pakaian dalam untuk dewasa dan anak-anak, dimana ia sendiri yang menjadi modelnya. Selain itu, ia memiliki perusahaan jeans (CR7 Denim) dan CR7 Blanket.

Ia juga bekerja sama dengan produsen parfum asal Inggris dan melahirkan Eden Parfum Cristiano Ronaldo Fragrance.

 

#3 Restoran

Cristiano Ronaldo, Rafael Nadal, Pau Gasol, dan penyanyi Enrique Iglesias memiliki saham di Grupo Mabel Capital, yang merupakan perusahaan di belakang restoran elit Zela.

Restoran Zela telah dibangun di dua kota Eropa, Ibiza (Spanyol) dan London (Inggris).

 

#4 Pusat Kebugaran

Ronaldo menandatangani kesepakatan dengan Crunch Franchise pada tahun 2016 untuk membuka CR7 Crunch Fitness.

Ia ingin menyebarkan 100-150 pusat kebugarannya. Namun hingga ini baru tercatat ada dua CR7 Crunch di Madrid.

Kekayaan Cristiano Ronaldo Mencapai Rp6,3 Triliun 03 - Finansialku

[Baca Juga: 10 Piala Sepakbola Termahal Di Dunia yang Sangat Berharga]

 

#5 Klinik Rambut

Ronaldo memiliki 50% saham perusahaan ini dan memilih kekasihnya Georgina Rodriguez sebagai pelaksana. Ini merupakan usaha terbaru dari Ronaldo.

Klinik bernama Insparya ini fokus pada transplantasi rambut dan telah memiliki beberapa cabang di Portugal.

 

#6 Penyewaan Jet Pribadi

Ronaldo juga memiliki usaha penyewaan jet pribadi, harga sewa pesawatnya ini mencapai 3 ribu euro per jam. Majalah Vanitatis menyebut jika Ronaldo dapat mengantongi keuntungan satu juta euro (2018) dari usahanya ini.

 

Tentunya, semua bisnis yang sudah Cristiano Ronaldo lakukan, pasti ia rencanakan terlebih dahulu.

Jika Anda ingin melakukan bisnis, Anda pun harus merencanakan modal awalnya. Ya, ini merupakan hal yang paling penting.

Anda dapat menggunakan Aplikasi Finansialku untuk menghitung dana awal yang dibutuhkan untuk membangun sebuah bisnis.

 

Bagi Anda yang belum memiliki Aplikasi Finansialku, Anda bisa download sekarang di Google Play Store atau klik saja banner berikut ini.

 

Selain itu, jika Anda ingin mengetahui lebih banyak tentang bagaimana cara mengatur keuangan pribadi, sudah saatnya Anda membaca buku keren milik Finansialku.

Buku ini ditulis langsung oleh perencana keuangan, CEO dan founder Finansialku, Melvin Mumpuni. Ayo segera Make A Plan and Get Your Financial Dreams Come True!

Review Buku Make A Plan And Get Your Financial Dreams Come True 01 - Finansialku

 

Cara Cristiano Ronaldo Menggunakan Uangnya

Ronaldo memiliki bisnis yang dibangun sendiri dan ada juga yang dibangun bersama temannya. Ia memiliki pakaian mewah, alas kaki, selimut, parfum, aplikasi mobile, creative agency, restoran, dan bahkan hotel.

Pada tahun 2015, Ronaldo menginvestasikan US$40 juta (Rp580 miliar) di Pestana Hotel Group. Gaya hidup Ronaldo juga ditunjang dengan kepemilikan properti.

Ia memiliki visa senilai US$7,1 juta (Rp102,9 miliar) di Madrid dan apartemen senilai US$18,5 juta (Rp268,25 miliar) di Trump Tower, New York, AS. CR7 juga memiliki banyak mobil mahal, termasuk Lamborghini dan Ferrari.

Saat ini, Ronaldo mengendarai Bugatti Chiron dengan logo CR7 yang bernilai sekitar US$3 juta (Rp43,5 miliar). Bahkan memiliki jet pribadi yang diperkirakan bernilai US$17 juta (Rp246,5 miliar).

Dengan bisnis yang dimiliki dan warisan bintang sepak bola ini sepertinya aset kekayaan Ronaldo akan terus bertambah bahkan setelah ia pensiun dari dunia sepak bola.

Dengan statusnya tersebut, adalah hal yang wajar jika Mega Bintang Portugal jadi pemain sepakbola terkaya saat ini.

Bisa dikatakan Cristiano Ronaldo adalah pemain sepak bola terkaya saat ini, melihat gaji yang dia dapatkan sebagai pemain dan sumber penghasilan dari berbagai bisnis dan sponsor.

 

Terima kasih telah membaca artikel ini sampai selesai, semoga bermanfaat. Apakah Anda terinspirasi dengan artikel ini? Apakah Anda ingin seperti Cristiano Ronaldo?

Jangan lupa share tulisan ini ke orang orang terdekat. Terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Fatimah Artayu Fitrazana. 24 Maret 2019. 6 Unit Bisnis Cristiano Ronaldo. Tribunnews.com – https://bit.ly/2kKWSwg
  • Lynda Hasibuan. 15 September 2019. Punya Harta Rp 6,3 T, Ini Kerjaan Bisnis Cristiano Ronaldo. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/2mjNPD9

 

Sumber Gambar:

  • Cristiano Ronaldo – https://bit.ly/2lV5kJS
  • Kekayaan Cristiano Ronaldo dan Nike – https://bit.ly/2kn8ju6
  • Cristiano Ronaldo dan Fitness Center – https://bit.ly/2lPfonE