Apakah Anda pernah melihat wujud dari piala sepakbola? Apakah Anda mengetahui apa piala sepakbola termahal di dunia?

Yuk, ketahui piala sepakbola termahal di dunia yang sangat berharga dalam artikel Finansialku berikut ini. Selamat membaca!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Piala Sepak Bola

Sepak bola merupakan permainan olahraga paling populer di dunia. Bahkan, sepakbola juga dicintai dan dihargai di seluruh dunia.

Jumlah penggemarnya terbilang besar. Mereka rela menghadiri pertandingan besar di negara lain hanya untuk memenuhi rasa penasarannya.

Momen paling mendebarkan di setiap kompetisi sepakbola adalah menyaksikan tim favorit Anda memenangkan piala.

Di sisi lain saat yang paling menyedihkan, adalah menyaksikan mereka kalah.

Namun bagaimanapun juga, euphoria yang diberikan tentu tidak ada tandingnya.

Pesepakbola Terkaya 01 - Finansialku

[Baca Juga: Wow! Ini Dia 17 Material Termahal Di Dunia Sepanjang Masa]

 

Anda pasti sudah melihat foto-foto di mana para pesepakbola dipenuhi dengan kebahagiaan setelah memenangkan kompetisi besar tertentu, misalnya saat mereka mendapatkan piala.

Penghargaan atau piala dalam sepak bola nyatanya berbeda-beda. Ada penghargaan untuk tim, namun ada juga untuk individu.

Selain itu, desainnya pun berbeda-beda. Piala ini disesuaikan dengan setiap ajang yang berlangsung.

Nah, sebelum membahasnya lebih lanjut, jika Anda adalah salah satu pebisnis pemula, hal yang harus ingat saat berbisnis ialah jangan sampai Anda lupa dengan pengelolaan keuangan dalam bisnis.

Terkadang, banyak yang masih belum bisa melakukan pengelolaan keuangan bisnis dan pribadi dengan baik.

Beberapa di antaranya, sering keliru akan sumber uang yang digunakan untuk kebutuhan bisnis.

Untuk meminimalisasi segala kemungkinan, akan lebih baik jika Anda memanfaatkan tools yang sering digunakan khusus pengelolaan dan perencanaan keuangan, seperti aplikasi Finansialku.

Pesepakbola Terkaya 02 - Finansialku

[Baca Juga: Wuih Menggiurkan! Coba Intip Peluang Bisnis Properti Mahasiswa]

 

Aplikasi Finansialku merupakan aplikasi berbasis website yang dapat membantu penggunanya untuk melakukan pengelolaan dan perencanaan keuangan, termasuk keuangan bisnis.

Jika belum memilikinya, segera download melalui Google Play Store atau lakukan registrasi melalui PC.

Jika ingin lebih memahami mengenai bagaimana cara melakukan pengelolaan keuangan bisnis dan pribadi dengan baik, pelajari saja melalui ebook Finansialku yang satu ini:

 

Gratis Download Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis

Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis - Mock Up - Finansialku Jurnal

 

Semua bisa Anda peroleh secara GRATIS, tanpa dipungut biaya apapun. Tunggu apalagi? Yuk segera miliki, praktikkan, dan rasakan manfaatnya!

 

10 Piala Sepakbola Termahal di Dunia

Kali ini rubrik Finansialku akan berbagi informasi tentang piala sepakbola termahal di dunia yang sangat berharga.

Berikut 10 piala sepakbola termahal di dunia, yaitu:

 

#1 Piala FIFA World Cup

Pentingnya World Cup (piala dunia) didukung oleh fakta bahwa piala dunia ini hanya terjadi sekali dalam empat tahun.

Oleh karena itu, setiap tim sepak bola akan berusaha keras untuk semakin dekat dengan final dan mendapatkan kemenangan.

Pilihan untuk World Cup (piala dunia) memang sangat sulit, sehingga kemenangan ini memang pantas untuk dihargai. Kompetisi piala dunia ini hanya mencakup tim terbaik.

Tim tersebut harus memiliki kualifikasi ke bagian akhir sebagai hasil dari setiap tahap kualifikasi yang sulit.

Terakhir kali, World Cup (piala dunia) diadakan di Rusia pada tahun 2018 dan tim Perancis yang menjadi juara dunianya.

Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 02 (Piala FIFA World Cup) - Finansialku

[Baca Juga: Penting Gak Penting! 10 Benda Termahal di Dunia yang Pernah Dibeli Orang Kaya Raya]

 

Bagi yang belum mengetahuinya, piala FIFA World Cup terbuat dari emas 18 karat.

Piala ini juga memiliki ikatan batu berharga yang lain seperti perunggu. Berdasarkan penelitian, piala ini diperkirakan telah menghabiskan biaya sebesar US$20 juta atau sekitar Rp282,491 miliar, sangat fantastis bukan?

Selain piala yang fantastis, tim yang memenangkan piala dunia yaitu Tim pesepakbola dari Perancis juga membawa pulang US$38 juta atau sekitar Rp532,732 miliar setelah berhasil mengalahkan Kroasia di final.

Namun, walaupun tim Kroasia kalah, nyatanya mereka juga mendapatkan kompensasi uang yang sangat besar karena sudah mencapai tahap terakhir.

Jumlah uang yang dibawa oleh tim dari Kroasia adalah sebesar US$28 juta atau sekitar Rp395,487 miliar.

 

#2 Piala Football Association Challenge

Piala Football Association Challenge merupakan piala yang diberikan kepada tim-tim Inggris yang bersaing di negara mereka.

Setiap tahunnya, tim-tim Inggris terbaik akan saling bersaing untuk menerima Piala FA ini.

Pemegang piala saat ini adalah Chelsea FC yang sudah berhasil mengalahkan Manchester United di kompetisi final pada tahun 2018.

Tim yang paling sering menerima piala ini adalah Arsenal. Arsenal telah berhasil memenangkan Piala FA sebanyak 13 kali.

Tim yang menang akan menerima piala sebagai piala bergilir. Jadi, tim tersebut harus memegang pialanya sebelum memberikannya kepada pemenang berikutnya.

Piala versi tahun 2014 yang terbaru terbuat dari perak 925 dengan berat 14 pon. Pemenang juga akan menerima medali sebagai tambahan untuk piala.

Berdasarkan situs web thefa.com, mereka menyatakan bahwa pemenang musim 2018-2019 akan mendapatkan hadiah uang sebesar £3.600.000 atau sekitar Rp64,552 miliar.

Sedangkan untuk runner-up akan mendapatkan uang sebesar dua kali lebih sedikit dari pemenang utama yaitu sebesar £1.800.000 atau sekitar Rp32,276 miliar.

 

#3 FA Community Shield

Piala FA Community Shield merupakan piala untuk pertandingan gaya Piala Super yang dijadwalkan setiap tahun antara pemenang Liga Premier tahun ini dan pemegang Piala FA saat ini.

Pertandingan ini berlangsung di stadion Wembley yang terkenal.

Jika Liga Premier dan Piala FA memiliki pemenang yang sama maka mereka harus bermain melawan runner-up dari Liga Premier.

Kompetisi ini didominasi oleh tim Manchester (juara saat ini adalah Manchester City), sedangkan klub dengan jumlah kemenangan terbesar adalah Manchester United.

Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 03 (Piala FA Community Shield) - Finansialku

[Baca Juga: 25 Rahasia Kebiasaan dan Kehidupan Orang Kaya yang Jarang Diketahui Orang]

 

Biasanya ini dianggap sebagai piala kecil dan tidak terlalu penting bagi klub-klub Inggris seperti Liga Premier dan Piala FA.

Berdasarkan thefa.com, pemenang 2018 lalu yaitu Manchester City FC serta runner-up yaitu Chelsea FC membawa pulang uang sebesar £25.000 atau sekitar Rp447, 255 juta.

Namun, piala ini disebut juga Charity Shield di masa lalu sebelum diganti namanya, adalah kegiatan amal.

Hal ini berarti bahwa sejumlah besar pendapatan akan diberikan kepada berbagai organisasi amal.

 

#4 Piala UEFA Champions League

Piala ini diberikan kepada tim setelah kemenangan di kompetisi sepakbola Eropa yang paling bergengsi yaitu Liga Champions UEFA.

Piala ini dulunya disebut sebagai Piala Eropa sebelum mendapatkan nama resmi yaitu UEFA Champions League.

Piala yang asli sekarang ini dimiliki oleh klub Real Madrid karena memiliki kemenangan terbanyak di turnamen. Mereka menerima kehormatan ini pada tahun 1967.

Namun, Real Madrid masih memegang rekor untuk kemenangan terbanyak dengan 13 kemenangan Liga Champions dan mereka juga merupakan pemenang dari kompetisi di tahun 2018.

Sekarang klub-klub diizinkan untuk mempertahankan piala ketika mereka sudah memenangkan 5 gelar Champions Eropa ataupun sudah berhasil memenangkan gelar sebanyak 3 kali berturut-turut.

Setelah itu, maka hitungannya akan kembali ke nol.

Namun, jika kemenangan klub bukan yang kelima atau ketiga berturut-turut maka mereka diizinkan untuk memegang piala nyata di museum mereka selama 10 bulan setelah kemenangan.

Kemudian, mereka akan menerima versi piala yang direplikasi.

Tapi, semenjak tahun 2009, peraturannya sudah berubah sehingga UEFA sekarang mempertahankan pialanya setiap saat, tetapi setiap klub yang menang akan menerima replika dengan ukiran nama klub nya.

Piala Eropa ini sering disebut dengan istilah “Cangkir dengan Telinga Besar”. Piala ini terbuat dari perak dengan berat 7,5 kg. Jadi, kapten tim yang menang harus kuat untuk mengangkat piala ini di atas kepalanya.

Pada saat penciptaannya harga piala ini adalah sebesar F10.000 atau sekitar Rp144,640 juta.

Namun, saat ini harganya tidak diketahui tapi dapat diasumsikan bahwa jika itu terbuat dari perak maka harganya cukup mahal.

 

#5 Copa America

Copa America merupakan salah satu kompetisi yang paling tua di dunia. Biasanya peserta Copa America adalah negara-negara Amerika Selatan.

Namun, mulai dari tahun 1990-an, turnamen ini menerima tim nasional dari Amerika Utara dan Asia.

Piala Copa America ini pada awalnya dibeli dari salah satu toko perhiasan di Buenos Aires pada tahun 1916 dengan harga F3.000 atau sekitar Rp43,230 juta.

Edisi terbaru dari piala ini diperkenalkan pada tahun 2016 untuk peringatan 100 tahun turnamen dan disebut dengan “Copa America Centenario” yang mencakup emas 24 karat dengan berat 7,1kg.

Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 04 (Piala Copa America) - Finansialku

[Baca Juga: 12 Daun Teh Termahal di Dunia yang Harganya Fantastis Luar Biasa]

 

#6 English Premier League (Liga Premier Inggris)

Liga Inggris (EPL) dalam sepakbola dunia merupakan piala yang sangat bergengsi. EPL ini merupakan kebanggaan dari sepakbola Inggris.

Liga Inggris ini menyiapkan sejumlah uang yang sangat besar untuk para pemenangnya.

Liga ini juga merupakan liga yang paling banyak ditonton di dunia.

 

#7 La Liga Cup

Liga top Spanyol yang disebut juga La Liga ini berisi sepak bola dunia seperti Barcelona, Real Madrid, dan Atletico Madrid, dan tim lainnya.

Persaingan untuk memenangkan piala La Liga ini memang sangat besar.

Pada tahun 2016, piala La Liga versi baru diperkenalkan ke publik. Pemenang dari La Liga juga akan mendapatkan sejumlah uang.

Seperti pada tahun 2018, Barcelona mendapatkan €150.000.000 atau sekitar Rp2,413 triliun.

Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 05 (Piala La Liga Cup) - Finansialku

[Baca Juga: Menyehatkan! Inilah 10 Makanan yang Mengandung Protein Tinggi]

 

#8 Coppa Campioni D’Italia

Piala terbuat dari emas ini diberikan kepada tim yang memenangkan kejuaraan Italia terbesar, Seri A. Piala ini pertama kali didirikan pada tahun 1960. Tingginya 45 cm, dan beratnya sama dengan 5 kg.

Harga piala ini diperkirakan sebesar €60.000 atau sekitar Rp965,225 juta.

Di piala berbasis ini terdapat semua nama tim yang menang sejak musim 1960/1961 yang terukir di atasnya untuk mengingat prestasi mereka.

 

#9 Deutsche Meisterschale

Penghargaan sepakbola Jerman paling bergengsi ini diberikan setiap tahun kepada tim pemenang Bundesliga, liga profesional Jerman.

Meisterschale, yang juga sering disebut “Mangkuk Salad” karena bentuknya, telah berevolusi dari piala sebelumnya yaitu “Viktoria“, yang telah menghilang selama Perang Dunia II.

Piala ini memiliki nama semua pemenang kejuaraan yang terukir di atasnya. Biasanya, tim yang menang memiliki piala replika yang lebih kecil dari piala ini.

Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 06 (Piala Deutsche Meisterschale) - Finansialku

[Baca Juga: Tampil Cantik dan Memesona Dengan Masker Wajah Alami]

 

#10 Penghargaan untuk Individu

Tidak hanya untuk tim, juga terdapat penghargaan untuk individu. Berikut beberapa penghargaan untuk individu termahal di dunia:

 

  • Ballon d’Or

Penghargaan ini diberikan setiap tahun oleh France Football.

Ballon d’Or merupakan bola emas yang diberikan kepada pemain untuk pencapaian khusus.

Harga pasti untuk bola ini tidak diketahui tapi terdapat laporan bahwa Cristiano Ronaldo menjual bolanya dengan harga £600.000 atau sekitar Rp10,758 miliar untuk didonasikan ke organisasi amal “Make a Wish”.

 

  • European Golden Boot

Seperti namanya yaitu European Golden Boot, sepatu ini terbuat dari emas.

Penghargaan ini diberikan kepada pemain yang mencetak gol terbanyak di musim liga top baru-baru ini.

Penghargaan ini diberikan oleh European Sports Media kepada para pemain.

Pemenang penghargaan Golden Boot saat ini adalah Lionel Messi dengan pencetakan gol sebanyak 34 gol di musim terbaru dengan timnya yaitu Barcelona FC.

 

  • Premier League Golden Glove

Piala ini merupakan penghargaan yang diberikan khusus untuk keeper (penjaga gawang).

Pemenang terbaru dari piala ini untuk tahun 2018 adalah David de Gea sebagai keeper Manchester United.

 

Mengenal Piala Sepakbola Termahal di Dunia

Sejumlah piala yang telah disebutkan di atas merupakan daftar penghargaan sepakbola paling mahal dan bergengsi.

Setiap pemain sepakbola tentunya menginginkan paling tidak salah satu dari penghargaan-penghargaan tersebut.

Para pemain yang sudah memenangkan penghargaan-penghargaan tersebut tentunya sangat dihormati dan dipercaya.

Lalu, apakah pemain atau tim favoritmu merupakan pemenang dari piala tersebut?

 

Jadi, penghargaan yang mana yang paling menarik bagi Anda? Sila berikan komentar dan pendapat Anda di kolom yang telah tersedia.

Semoga artikel ini bermanfaat. Terimakasih.

 

Sumber Referensi:

  • Ikenna Salvator. 3 Mei 2019. 10 Most Valuable Trophies In The World. Grandbros.com.ng – http://bit.ly/2SspOWm

 

Sumber Gambar:

  • Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 1 – http://bit.ly/2y20NI4
  • Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 2 (Piala FIFA World Cup) – http://bit.ly/2M3LK9k
  • Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 3 (Piala FA Community Shield) – http://bit.ly/30QYnbT
  • Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 4 (Piala Copa America) – http://bit.ly/2SqYBU9
  • Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 5 (Piala La Liga Cup) – http://bit.ly/2O8kr0c
  • Piala Sepakbola Termahal Di Dunia 6 (Piala Deutsche Meisterschale) – http://bit.ly/2SsaqsX