Simak bincang sukses dengan Kelly Oktavian, sang Bussiness Development dan Marketing Director dari gotomalls.com.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Success Story

 

Bincang-bincang Latar Belakang Kelly Oktavian

Latar belakang saya sebetulnya di manajemen perhotelan, bukan marketing secara eksklusif dan pekerjaan pertama saya di tahun 2001 adalah seorang waiter.

Awalnya saya bekerja dengan learning by doing hingga akhirnya membentuk secara pribadi dan profesional hingga mendalami di dunia marketing terutama di tahun 2009 saat Google dan Facebook baru masuk Indonesia.

Kelly Oktavian Bussiness Development dan Marketing Director dari Gotomalls.com 02

[Baca Juga: Kisah Sukses Johnny Andrean Pendiri J.CO Donuts, BreadTalk dan Johnny Andrean Salon]

 

Saat itu saya melihat kesempatan industri di masa depan akan mengarah ke arah teknologi.

Dari situ, saya “nyemplung” ke industri digital, salah satunya berkesempatan berkarya di bhineka.com, salah satu e-commerce yang paling sepuh di Indonesia dan saat ini ada di gotomalls.com.

 

Konsep Gotomalls.com

Dilansir dari swa.co.id dalam sebuah wawancara dengan CEO gotomalls.com, Bruno Zysman, platform gotomalls.com merupakan wadah beriklan bagi para peritel offline terkait info yang paling update yang mereka miliki.

Dengan konsep Online2Offline ini konsumen diharapkan bisa melihat segala informasi terkini dari peritel dan kemudian memacu mereka untuk mengunjungi toko secara langsung.

GoToMalls bermaksud untuk menjembatani kegiatan belanja secara offline di pusat perbelanjaan dengan teknologi melalui sebuah platform.

Cukup dengan mengunjungi satu website pelanggan dapat menemukan semua informasi dari berbagai platform belanja. GoToMalls berusaha menjadi solusi digital untuk industri pusat perbelanjaan dan retail di Indonesia.

 

Marketing VS Sales di Mata Kelly Oktavian

Beberapa perusahaan konvensional masih terkadang mencampuradukkan antara sales dan marketing sedangkan keduanya adalah dua hal yang berbeda, padahal sales itu hanya sebatas penjualan sedangkan marketing adalah memasarkan sebuah value atau nilai dari produk sehingga dapat diterima oleh produk.

Kelly Oktavian Bussiness Development dan Marketing Director dari Gotomalls.com 03

[Baca Juga: Baru-Baru Ini Saya Coba Website dan Aplikasi Keuangan untuk Cara Menghemat Uang, Perencanaan Keuangan dan Investasi]

 

Oleh sebab itu ada beberapa brand yang jika di break-down dari segi produk atau bahan, terkadang kita berpikir bahwa produk tersebut tidak masuk akal dengan harganya. Tapi ketika brand tersebut punya value, maka nilai tersebut yang akan memperkuat brand tersebut.

Berbicara tentang digital marketing, digital merupakan sebuah kanal atau channel untuk menolong usaha marketing. Tapi masih tidak menutup kemungkinan masih ada kanal-kanal lain yang bisa menolong.

 

Teori 5K Kelly Oktavian

Menurut Kelly Oktavian, Usaha bisnis apapun kuncinya ada 5K:

Konsep (Concept), Konten (Content), Konsistensi (Consistency), Kanal (Channel), Komunitas (Community).

Komunitas bukan artinya paling tidak penting tetapi justru yang paling sulit, karena pada akhirnya orang akan paham apakah satu brand ini hanya memanfaatkan mereka atau memang benar-benar tulus membangun suatu komunitas untuk mencintai produk dari segi value-nya.

Kelly Oktavian Bussiness Development dan Marketing Director dari Gotomalls.com 04

[Baca Juga: 6 Cara Praktis Meningkatkan Motivasi Kerja Karyawan, Tanpa Merusak Keuangan Perusahaan]

 

Misalnya seperti Finansialku yang sudah punya konsep yang baik sekali untuk mencerdaskan bangsa melalui literasi keuangan. Langkah selanjutnya menindaklanjuti konsep tersebut melalui setiap fresh konten seperti artikel yang bermanfaat dan dilakukan secara konsisten dimana setiap hari ada artikel-artikel baru.

Tidak hanya berhenti di konten artikel, tapi meluas kepada melayani di bidang transaksi pencatatan keuangan, bertransaksi dengan media investasi dan juga konsultasi dengan perencana keuangan profesional.

Kemudian Finansialku memiliki kanal-kanal seperti Instragram, Youtube Channel dan juga Podcast yang baik.

Pada saat konsumen atau pengguna melihat informasi ini baik dan bermanfaat untuknya, maka dia akan membagikan informasi tersebut kepada orang-orang dan teman-teman yang lain melalui media sosial yang digunakan.

Selanjutnya, komunitas ditata dengan baik dengan membuat seminar, pelatihan, termasuk live-streaming di media sosial.

 

Kegagalan di Mata Kelly Oktavian

Kegagalan merupakan hal yang lumrah sebagai profesional, pegawai, pelajar apalagi wirausahawan atau entrepreneur. Kegagalan merupakan pembelajaran.

Saya pernah membuka startups sendiri sebagai entrepreneur, tapi kini kembali lagi sebagai seorang profesional atau pegawai.

Setiap hal yang pernah saya alami pasti ada makna di baliknya, itu semua merupakan pembelajaran.

Lebih lengkap mengenai bincang-bincang Finansialku bersama Kelly Oktavian, tonton yuk segmen Founder & Money Finansialku berikut!

 

Anda dapat membagikan artikel di atas kepada rekan atau kenalan yang membutuhkan!

Tuliskan komentar dan tanggapan Anda pada kolom di bawah ini!

Jangan lupa juga download aplikasi Finansialku di Google Play dan App Store!

Jika Anda membutuhkan konsultasi mengenai perencanaan keuangan pribadi, keluarga maupun bisnis, Anda dapat menghubungi Konsultan Perencana Keuangan Finansialku yang siap menolong Anda.

 

Ebook Perencanaan Keuangan ENTREPRENEUR & FREELANCE

Download Sekarang, GRATISSS!!!

Mockup ebook entrepreneur dan freelancer

 

Sumber Referensi:

  • Admin. Visi Bruno Zysman Mendirikan GoToMalls.com. Swa.co.id – https://bit.ly/2SocDId
  • Danang Setiaji. 14 Juni 2017 Strategi GotoMalls Mendorong Masyarakat Kembali Berbelanja Offline. Techinasia.com – https://bit.ly/2tIAOGW
  • Bintoro Agung Sugiharto. 21 Maret 2017. Perlawanan Ritel terhadap Bisnis e-Commerce. Cnnindonesia.com – https://bit.ly/2EIsRUj

 

Sumber Gambar:

  • Belanja 01 – https://go.aws/2Pm2olc
  • Belanja 02 – https://bit.ly/2HT7dOJ
  • Belanja 03 – https://bit.ly/2I520Ul
  • Belanja 04 – https://bit.ly/2wNgB4p