Etos kerja dalam Islam dilandasi oleh semangat beribadah kepada Allah SWT. Sehingga, semangat kerja tidak hanya sekadar memenuhi kebutuhan duniawi melainkan juga meraih rida Allah SWT.

Yuk, pelajari karakteristik dan ciri-cirinya dalam Islam lewat artikel berikut ini!

 

Summary:

  • Etos kerja bukan hanya soal bagaimana seseorang memiliki semangat dalam mencapai sesuai tetapi juga sebagai pandangan hidup.
  • Dalam Islam etos kerja merupakan suatu manifestasi dari amal saleh.

 

Definisi Etos Kerja yang Baik dalam Islam

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, etos adalah pandangan hidup yang khas dari suatu golongan sosial. 

Secara lingkup, pengertian etos adalah karakteristik, sikap, kebiasaan, dan kepercayaan. Sementara itu, kerja artinya melakukan sesuatu atau pekerjaan untuk mencapai tujuan tertentu.

Jadi, etos kerja adalah ciri atau karakter semangat kerja dari seseorang yang bertujuan mendapatkan hasil atau mencapai hasil yang mereka inginkan.

 

Etos Kerja yang Baik dalam Islam

Dalam Islam, etos kerja (semangat/motivasi kerja) dilandasi oleh semangat beribadah kepada Allah SWT.

Islam memandangnya sebagai seorang muslim yang tidak sekadar melakukan sesuatu hanya demi uang ataupun memuliakan diri sendiri dan menampakkan kemanusiaannya.

Akan tetapi, semangat itu dalam Islam juga berarti sebagai suatu manifestasi dari amal saleh.

Selain itu, semangat ini tidak hanya berhubungan dengan urusan dunia, tetapi juga sebagai salah satu cara untuk mendekatkan diri pada Allah SWT.

Dengan demikian, bekerja yang berlandaskan pada prinsip-prinsip iman bukan saja menunjukkan fitrah seorang muslim, melainkan sekaligus meninggikan martabat dirinya sebagai hamba Allah.

Selain itu, semangat ini juga berperan untuk menjadikan dirinya sebagai sosok yang amanah dan dapat dipercaya, serta menunjukkan sikap pengabdian kepada Allah SWT.

Seorang muslim yang memiliki semangat kerja adalah mereka yang ingin berbuat sesuatu penuh manfaat, yang mana pekerjaan tersebut merupakan bagian amanah dari Allah.

Singkatnya, etos kerja dalam Islam adalah sebuah usaha untuk meraih rida Allah SWT melalui bekerja dan beramal saleh.

[Baca Juga: 16 Tipe Kepribadian Berdasarkan Test MBTI, Kamu yang Mana?]

 

Karakteristik dan Ciri Etos Kerja dalam Islam

Mengutip dari tulisan berjudul Etos Kerja dalam Islam karya Mashur Malaka dan IAIN Kendari, ada lima ciri etos kerja antara lain, profesional, tekun, jujur amanah, dan kreatif.

Sementara itu, mengutip dari artikel Jurnal oleh Cihwanul Kirom, terdapat beberapa karakter etos kerja yang harus seorang muslim miliki. Berikut uraiannya.

 

#1 Memiliki Jiwa Kepemimpinan

Karakter pertama dalam Islam adalah memiliki jiwa kepemimpinan. Hal ini penting karena manusia adalah khalifah di muka bumi.

Maka dari itu, tanggung jawab manusia di bumi dalam dunia kerja untuk mendapatkan rida Allah termasuk dalam tanggung jawabnya sebagai seorang khalifah.

 

#2 Selalu Berhitung

Seorang muslim yang baik akan memperhitungkan segala sesuatu agar tetap istikamah dan konsisten. Dengan memperhitungkan segala sesuatu, orang yang bekerja akan mendapatkan hasil yang memuaskan.

Umar berkata bahwa: hendaklah kamu menghitung dirimu sendiri, sebelum datang di mana engkau akan diperhitungkan.

 

#3 Menghargai Waktu

Karakter selanjutnya adalah menghargai waktu. Waktu adalah rahmat yang tidak terhitung nilainya.

Oleh karena itu, umat Islam harus memanfaatkan waktu sebaik-baiknya, seperti yang telah dijelaskan dalam beberapa ayat Al-Qur’an tentang betapa pentingnya waktu dalam agama Islam.

 

#4 Memiliki Kemandirian

Mandiri adalah salah satu aspek yang penting. Seorang muslim haruslah menjadi muslim yang tangguh dan mandiri.

Setiap muslim harus memiliki semangat kerja. Hal itu sebagai bukti bahwa seorang muslim adalah seorang manusia yang merdeka.

 

#5 Menambah Jaringan Silaturahmi

Silaturahmi dalam dunia kerja bisa kita sebut sebagai relasi. Dalam sebuah pekerjaan, relasi akan memiliki dampak yang sangat luas.

Maka dari itu, kemampuan untuk bersilaturahmi dan memiliki relasi sebanyak-banyaknya menjadi sangat penting untuk Anda terapkan.

[Baca Juga: Pengertian Zuhud dan Cara Mengamalkannya, Agar Hidup Lebih Tentram!]

 

Menghargai Waktu dengan Mempersiapkan Masa Depan

Itulah penjelasan dari Finansialku mengenai etos kerja dalam Islam beserta ciri-ciri dan karakteristiknya.

Pada dasarnya, etos kerja dalam Islam adalah sebuah keyakinan mendalam bahwa bekerja itu bukan saja untuk memuliakan diri, tetapi juga sebagai manifestasi dari amal saleh.

Semoga kita bisa menerapkan kelima karakteristik di atas dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga ketika bekerja, kita tidak hanya mendapatkan keindahan duniawi tetapi juga bekal untuk akhirat kelak.

Selain mempersiapkan amal saleh untuk akhirat, kamu juga perlu mempersiapkan keuangan sebagai proteksi apabila ada pengeluaran tak terduga yang harus kamu bayar.

Untuk itu, Finansialku telah menyediakan tips cemerlang dalam ebook berikut ini. Yuk, klik banner untuk download sekarang, GRATIS!

Banner Iklan Ebook Cara Selamatkan Keuangan dari Pengeluaran Dadakan - PC
Banner Iklan Ebook Cara Selamatkan Keuangan dari Pengeluaran Dadakan - HP

 

Apakah kamu sudah mulai menerapkan perilaku jujur dalam bekerja, menghargai waktu, dan memperhitungkan segala hal? Bagikan pendapatmu melalui kolom komentar di bawah ini!

Jangan lupa share artikelnya supaya orang lain juga mempunyai semangat kerja dengan mengharapkan keberkahan dari Allah SWT.

 

Editor: Ari A. Santosa 

Sumber Referensi:

  • Admin. 23 Juni 2020. Bagaimanakah Etos Kerja Menurut Islam? Mui.or.id – https://bit.ly/3YwE68F
  • Muhammad Farih Fanani. 18 Agustus 2022. Mengenal Etos Kerja dalam Islam, Simak Penjelasannya yang Perlu Diketahui. Merdeka.com – https://bit.ly/3EYxh96 
  • Zahrotul Oktaviani. 27 Juni 2022. Seperti Apa Etos Kerja Menurut Islam? Republika.co.id – https://bit.ly/3yklsqe
  • Rosmha Widiyani. 25 Agustus 2021. Etos Kerja dalam Islam, Bukan Sekadar Demi Cuan. Detik.com – https://bit.ly/3kVAgbK
  • Berita Hari Ini. 27 Agustus 2021. Konsep Etos Kerja dalam Islam Berdasarkan Alquran dan Hadist. Kumparan.com – https://bit.ly/3kNzJbRÂ