Apa yang terlintas di benak Anda ketika mendengar kata public speaking? Takut? Gugup? Atau malah excited? Apapun yang dirasakan, Anda perlu mengetahui beberapa penggunaan metode public speaking yang benar.

Siapa tahu, Anda ditantang untuk menjadi pembicara di depan khalayak ramai. Beberapa metode public speaking  bisa jadi acuan Anda.

Yuk, simak beberapa metodenya dalam artikel berikut ini.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Apa Itu Public Speaking?

Public speaking merupakan proses berbicara kepada sekelompok orang dengan tujuan menyampaikan informasi, memotivasi, atau sekadar bercerita.

Pembicara yang baik akan mempengaruhi pemikiran maupun perasaan pendengarnya.

Public Speaking sangat berguna bagi banyak orang. Mulai dari motivator selfimprovement, motivator dalam konteks keagamaan, sampai stand up comedian.

 

Lebih Jago Dalam Public Speaking

Ada masanya ketika Anda harus berbicara di depan umum. Tak sedikit orang yang akan gugup. Seringkali, kegugupan salah satunya muncul karena kurang persiapan.

Nah, Dale Carnegie, salah satu pioneer dalam bidang public speaking, memberikan metode yang sangat efektif dalam bukunya Public Speaking For Success.

Menurutnya, ada lima metode dalam menyampaikan pidato. Metode tersebut adalah sebagai berikut.

 

#1 Metode Membaca Naskah

Pidato dengan membaca naskah kerap kita lihat dilakukan beberapa pejabat atau orang berpengaruh lainnya. Metode ini dapat memberikan keakuratan. Kata-kata yang sudah disusun dengan indah bisa tersampaikan.

Anda pun tak akan lupa apa yang akan Anda katakan, karena sudah ditulis dengan lengkap.

Metode ini sering digunakan oleh orang yang harus menyampaikan sesuatu yang membutuhkan ketelitian tinggi. Misalnya, saat pidato soal politik, pengumuman re-shuffle kabinet, dan sebagainya.

Sayangnya, komunikasi antara pembicara dan audiens menjadi komunikasi satu arah saja. Pembicara pun terpaku pada naskah sehingga memberikan kesan kaku. Pembicara tak dapat menyesuaikan diri dengan situasi.

 

#2 Metode Hafalan

Dalam metode ini, naskah dihafalkan dulu. Caranya, dengan menghafalkannya berulang-ulang lalu menuliskannya kembali.

Dengan menuliskan ulang pidato, Anda akan cepat menghafalnya. Pasalnya, untuk menghafalkan sesuatu butuh melibatkan kemampuan berbicara, mendengar, melihat, dan menuliskannya.

Begini Lho Penggunaan Metode Public Speaking yang Benar 03

[Baca Juga: Begini Tips Lancar Public Speaking untuk Para Karyawan]

 

Anda membaca keseluruhan pidato. Ini dapat mengaktifkan ingatan lewat berbicara dan mendengar. Ingatan akan lebih tahan lama jika Anda menuliskan apa yang sudah Anda hafalkan. Dengan ini, Anda mengaktifkan ingatan lewat melihat dan melakukannya.

Dalam penyampaiannya nanti, Anda berpidato sesuai dengan ingatan Anda. Biasanya ini akan akurat karena Anda mengaktifkan ingatan dalam lima kemampuan tersebut.

Begini Lho Penggunaan Metode Public Speaking yang Benar 02

[Baca Juga: 10 Contoh Pidato Persuasif dengan Beragam Tema Menarik]

 

Keunggulan metode ini, pembicara dapat lebih banyak menggunakan bahasa tubuh dan kontak mata pada penonton. Hanya saja, jika lupa satu kata, besar kemungkinan pidato akan gagal.

 

#3 Metode Membaca Catatan

Ini merupakan metode yang paling populer. Pasalnya, pemula disarankan untuk menggunakan metode ini.

Berbeda dengan metode membaca naskah, dalam metode ini Anda justru membawa catatan berisi poin-poin penting yang akan Anda sampaikan. Lalu, Anda mengembangkan poin-poin tersebut.

GRATISSS Download!!! Ebook Panduan Sukses Atur Gaji Ala Karyawan

Mockup Ebook Karyawan

 

 

#4 Metode Spontan

Metode public speaking yang satu ini dinilai ideal. Penonton sangat menyukai metode ini, dan pembicara pun merasa metode ini  yang paling efisien. 

Pembicara tidak membawa catatan atau menghafalkan naskah. Bahkan, tidak menyiapkan naskah sama sekali. Pembicara hanya memikirkan topik yang akan disampaikan.

Begini Lho Penggunaan Metode Public Speaking yang Benar 01

[Baca Juga: Kisah Sukses Amancio Ortega, Pebisnis Sukses dan Bos Zara]

 

Dengan menggunakan metode ini, pidato akan lebih menarik. Pasalnya, pembicara banyak menggunakan improvisasi. Salah satu contohnya adalah stand up comedian, Raditya Dika. Ia sering berbicara di depan penonton dengan improvisasi tapi sesuai dengan topik. Sering kali, audiens pun bisa terlibat.

Namun, bahayanya, Anda akan mudah teralihkan. Jadi, metode ini tak disarankan bagi para pemula. Ada kemungkinan tidak lancar. Pasalnya, tak ada persiapan dulu sebelumnya.

 

#5 Metode Penyampaian Gabungan

Seperti namanya, metode ini merupakan metode gabungan. Anda membaca beberapa bagian pidato yang dianggap penting, lalu mengucapkan sisanya dengan spontan.

 

Public Speaking Perlu Dilatih

Apapun metode yang Anda pilih, pastikan metode tersebut sesuai dengan kemampuan Anda. Jangan memilih cara yang termudah, tetapi pilihlah yang terbaik menurut Anda. Maka, performa Anda akan tampak natural.

Perlu diingat juga. Tidak semua orang memiliki kemampuan public speaking. Pasalnya, public speaking bukanlah bawaan sejak lahir. Ini adalah kemampuan yang harus dilatih.

Jadi, Anda jangan dulu menyerah sebelum mencoba.

Bagaimanapun juga, kemampuan public speaking yang hebat adalah yang datang dari hati. Hasilnya, Anda akan berani dan percaya diri mengutarakan isi pikiran dengan bahasa yang teratur dan pembawaan yang tenang.

Oya, jangan lupa untuk mengunduh aplikasi Finansialku untuk mengelola keuangan lebih baik lagi. Aplikasi ini sangat membantu Anda, lho! Anda dapat mengunduhnya di Google Play dan App Store.

 

Dari lima metode public speaking di atas, mana yang cocok dengan Anda? Apa Anda sudah mencobanya? Yuk, share pengalaman Anda di kolom komentar.

Jangan lupa untuk membagikan artikel ini pada keluarga atau kerabat Anda barangkali ada yang membutuhkannya.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 7 Januari 2020. Apa Saja Metode yang Dapat Digunakan Saat Public Speaking? Publicspeakingacademy.co.id – https://bit.ly/2T8Z8vP
  • Admin. Metode Public Speaking. Talk-incorporation.com – https://bit.ly/2TqkzYk

 

Sumber Gambar:

  • Speaking 01 – https://bit.ly/2Vu8iV7
  • Speaking 02 – https://bit.ly/2VAX95f
  • Speaking 03 – https://bit.ly/3992rc3
  • Speaking 04 – https://bit.ly/3as34xy