Apa pentingnya memiliki anggaran keuangan? Pada artikel ini, akan membahas manfaat anggaran keuangan dan pengaruhnya pada kesuksesan Anda.

Anggaran keuangan merupakan sebuah pengaturan rencana keuangan yang seharusnya Anda miliki untuk mencapai kesuksesan keuangan.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Pentingnya Memiliki Anggaran Keuangan

Anggaran keuangan merupakan hal yang selalu dianjurkan dalam menciptakan kondisi keuangan yang sehat.

Anggaran keuangan juga diklaim dapat membantu tercapainya tujuan keuangan dan membantu Anda mencapai ‘financial freedom’ dengan mudah.

Salah satu cara untuk menyusun anggaran keuangan adalah dengan mengetahui jumlah pendapatan dan pengeluaran bulanan Anda. Dari sini, barulah Anda dapat menyusun anggaran.

Pentingnya Memiliki Anggaran Keuangan Dalam Kesuksesanmu 01 - Finansialku

[Baca Juga: 10+ Tips Membuat Anggaran Dengan Mudah dan Efektif]

 

Alokasikan uang Anda untuk tabungan, pemenuhan kebutuhan, investasi, rekreasi atau pos lainnya. Jenis pos pengeluaran dan besarnya harus disesuaikan dengan kebutuhan dan keperluan masing-masing.

Dengan mengikuti proses tersebut, Anda akan menikmati banyak manfaat dari anggaran keuangan yang penting untuk kesuksesan keuangan Anda. Di bawah ini adalah beberapa manfaat tersebut.

 

#1 Anda yang Memegang Kontrol

Anggaran membantu Anda memegang kontrol atas keuangan Anda. Bukan uang yang mengontrol Anda. Anda memiliki kebebasan untuk mengalokasikan dana sesuai prioritas, mengetahui performa keuangan Anda dan tersadar atas kesalahan keuangan yang telah atau akan Anda lakukan.

Anggaran keuangan memberikan Anda rencana keuangan yang mudah dipraktikkan dan menyiapkan Anda untuk masa depan keuangan yang lebih baik. Periksa performa Anda sesuai dengan anggaran keuangan yang telah Anda susun.

Hal ini akan menghindari Anda dari belanja berlebihan dan membantu Anda mengontrol keuangan. Selain itu, usahakan untuk menyusun anggaran setiap awal bulan agar pengaturan keuangan lebih mudah.

Pentingnya Memiliki Anggaran Keuangan Dalam Kesuksesanmu 03- Finansialku

[Baca Juga: Bingung Menentukan Saldo Awal Anggaran Kas? Cek Di Sini Aja!]

 

#2 Menghentikan Belanja Berlebihan

Belanja berlebihan biasanya terjadi karena seseorang berbelanja tanpa memikirkan efek dan risikonya terhadap kondisi keuangan yang ada. Belanja berlebihan juga meningkatkan risiko utang.

Dengan membuat anggaran keuangan, setiap pos pengeluaran Anda akan dibatasi. Misalnya, jika Anda menggunakan trik “amplop” atau aplikasi anggaran yang lebih modern.

Dengan trik tersebut, Anda akan memiliki batas maksimal untuk setiap pengeluaran, misalnya untuk kebutuhan sehari-hari, untuk nongkrong, untuk listrik, air dan bensin, dan lain sebagainya.

 

#3 Membantu Tercapainya Tujuan Keuangan

Anggaran merupakan sebuah rencana yang membantu Anda untuk memprioritaskan pengeluaran. Dengan adanya anggaran, Anda dapat memfokuskan uang pada hal yang penting untuk kesuksesan Anda.

Prioritas ini pasti berbeda untuk setiap orang. Ada yang menganggap lepas dari utang sebagai prioritas utama, namun ada juga yang memprioritaskan rumah baru atau bisnis baru.

Apapun prioritas Anda, anggaran keuangan membantu Anda menyusun sebuah rencana dan memastikan bahwa Anda tetap pada jalur dan Anda dapat mencapai tujuan tersebut.

Tipsnya adalah selalu konsisten menyisihkan uang dari anggaran untuk tercapainya tujuan keuangan Anda. Lama kelamaan, Anda pasti akan merasa bahwa Anda sudah semakin dekat dengan tujuan keuangan Anda.

 

Download Sekarang! Ebook PERENCANAAN KEUANGAN Untuk USIA 30-an, GRATIS!

12 Ebook Perencanaan Keuangan 30an

 

#4 Membantu Anda Menabung

Siapa saja yang merasa menabung atau menyimpan uang sangatlah sulit? Memenuhi kebutuhan sehari-hari saja terkadang sudah sangat sulit, apalagi menabung uang.

Hal ini dikarenakan Anda tidak memiliki anggaran keuangan. Seseorang yang tidak memiliki anggaran keuangan pasti menabung lebih sedikit dibandingkan seseorang dengan anggaran keuangan.

Hal ini dikarenakan anggaran keuangan membantu Anda mengalokasikan uang untuk hal tertentu, salah satunya adalah tabungan.

Pentingnya Memiliki Anggaran Keuangan Dalam Kesuksesanmu 02 - Finansialku

[Baca Juga: Moms, Ini Lho Jenis-Jenis Anggaran untuk Persiapan Melahirkan]

 

Dengan adanya anggaran, mau tidak mau, Anda harus menyisihkan sebagian pendapatan ke pos simpanan.

Selain menyisihkan uang ke tabungan, anggaran juga membantu Anda untuk tidak menggunakan uang simpanan tersebut.

Hal ini terjadi karena Anda sudah harus menyusun pengeluaran terlebih dahulu. Dari sini, Anda akan mengetahui batas maksimal pengeluaran untuk setiap pos belanja.

Tentu banyak sekali manfaat dari menabung, mulai dari tercapainya tujuan keuangan hingga mencapai kebebasan keuangan. Oleh karena itu, memiliki anggaran keuangan sangatlah penting.

 

#5 Dapat Menikmati Uang Tanpa Khawatir

Setiap orang membutuhkan keseimbangan di dalam hidupnya, jika seseorang bekerja keras, maka orang tersebut harus dapat menikmati kerja keras tersebut. Salah satunya adalah melalui aktivitas di waktu luang.

Seseorang tanpa anggaran akan menjalani rekreasi, atau aktivitas luang dengan perasaan khawatir dan bersalah. Mereka khawatir apakah keuangan mereka mendukung untuk aktivitas tersebut dan merasa bersalah jika memang keuangan mereka kurang.

Anggaran akan membantu Anda menghilangkan rasa khawatir tersebut.

Anggaran bukan tentang membatasi hal menyenangkan di dalam hidup Anda, namun kebalikannya, anggaran membantu Anda membuka kesempatan untuk lebih menikmati waktu luang dalam hidup Anda.

Pentingnya Memiliki Anggaran Keuangan Dalam Kesuksesanmu 04 - Finansialku

[Baca Juga: New Normal Indonesia: Siap-Siap Atur Ulang Anggaran, Yuk!]

 

#6 Memberikan Fleksibilitas

Anggaran sebenarnya memberikan Anda fleksibilitas. Anda dapat mengubah jumlah dan memindahkan dana dari satu pos pengeluaran ke pos pengeluaran lainnya.

Selain itu, Anda dapat menyesuaikan jumlah pengeluaran Anda setelah Anda mencoba anggaran tersebut selama beberapa periode.

Misalnya Anda menyadari bahwa pos pengeluaran untuk konsumsi jauh lebih besar dibandingkan pos pengeluaran untuk transportasi, padahal Anda dapat berhemat dengan membawa bekal.

Namun, yang perlu diingat adalah jangan pernah menyentuh pos dana darurat atau tabungan jika tidak dalam keadaan darurat.

Dengan konsisten dan selalu mengikuti anggaran yang telah Anda susun, Anda akan lebih mudah mencapai tujuan keuangan dan kebebasan keuangan.

 

Buat Anggaran Keuangan Anda Sekarang

Setelah mengetahui apa saja pentingnya memiliki anggaran keuangan dalam kesuksesan, sekarang sudah waktunya bagi Anda untuk membuat anggaran keuangan Anda sendiri.

Untuk membantu Anda membuat anggaran keuangan, gunakanlah aplikasi Finansialku. Aplikasi Finansialku adalah aplikasi perencanaan keuangan pertama di Indonesia yang sudah tercatat dan diawasi oleh OJK.

Dengan aplikasi ini, Anda tak hanya dapat membuat anggaran keuangan, tapi juga mencatat keuangan, konsultasi keuangan, hingga pembelian investasi. Download aplikasinya sekarang dan raih kesuksesan Anda.

playstore icon
appstore icon

 

Setelah membaca artikel ini, semoga Anda lebih mengerti pentingnya dan manfaat memiliki anggaran di dalam pengaturan keuangan. Bagikan artikel ini agar lebih bermanfaat dan berikan komentar Anda di kolom bawah ini.

 

 

Sumber Referensi:

  • Miriam Caldwell. 25 Mei 2020. Reasons Why You Should Budget Your Money. Thebalance.com – https://bit.ly/32ZYs0x

 

Sumber Gambar:

  • Anggaran 1 – https://bit.ly/3jBWzNP
  • Anggaran 2 – https://bit.ly/3l9UFEu
  • Anggaran 3 – https://bit.ly/3l6Poxb