Perencanaan Keuangan The One-Page Financial Plan. Perencana Keuangan Independen Finansialku akan membahas mengenai perencanaan keuangan The One-Page Financial Plan karya Carl Richards.

 

The One-Page Financial Plan

Finansialku akan membahas sebuah buku berjudul The One-Page Financial Plan karya Carl Richards.

Menurut Finansialku Richards adalah seorang penulis yang mampu mengenali kesalahan-kesalahan dalam mengelola keuangan.

Beliau adalah seorang perencana keuangan berlisensi CFP dan berpengalaman. Berikut ini foto Carl Richards dan bukunya.

Perencanaan Keuangan One Page Financial Planning

 

Sebagai seorang perencana keuangan yang berpengalaman, Richards tentu saja pernah mengalami kesalahan.

Beliau mempelajari kesalahan tersebut dan mengambil pelajaran: Beliau tahu nilai (value) dari membuat rencana yang tepat dan berpegang teguh pada rencana tersebut.

Value Money Financial Planning - Carl Richards - One Page Financial Planning - Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

Pemikirannya tersebut dituangkan dalam sebuah buku berjudul: The One-Page Financial Plan.

Buku tersebut terinspirasi dari pertanyaan-pertanyaan yang sering ditanyakan oleh klien, kerabat, partner dan orang-orang yang mengenal Richards. Finansialku akan berbagi 10 pelajaran yang dapat dipetik dari buku The One-Page Financial Plan.

 

Pelajaran dari Carl Richards dalam The One-Page Financial Plan

Dalam bukunya The One-Page Financial Plan, Richards mengajarkan kita 10 tips sederhana untuk mendapatkan tujuan-tujuan kita dan cara menghadapi permasalahan-permasalahan.

Dalam artikel ini Finansialku akan membahas 3 pelajaran tersebut. 7 Tips berikutnya akan dibahas dalam artikel selanjutnya.

 

#1 Renungkan dan Pertanyakan Kenapa Uang Penting untuk Anda?

Menurut Richards, jika kita mengetahui kenapa uang penting untuk kita, hal ini dapat memandu kita pada setiap keputusan dalam perencanaan keuangan di masa yang akan datang. 

 

 

Richards berbagi hal yang beliau dan pasangan lakukan ketika melewati tahapan tersebut:

  1. Berinvestasi untuk dana hari tua (dana pensiun) dalam jumlah yang tepat.
  2. Menabung untuk dana pendidikan anak.
  3. Berinvestasi untuk membeli rumah.

 

#2. Tentukan Ke mana Anda akan Pergi

Menurut Richard: Mengetahui kemana Anda akan pergi sangat membantu Anda untuk mengetahui arah tujuan.

Perencana keuangan Finansialku pernah membahas bahwa perencanaan keuangan adalah roadmap yang akan memandu Anda dari kondisi keuangan saat ini (titik A) menuju rencana-rencana keuangan Anda (titik B). Nah jalan mana yang akan Anda lewati?

Rencana Keuangan, Roadmap Keuangan Masa Depanku Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

Menurut pengalaman Richards dan ini tertuang dalam bukunya The One-Page Financial Plan, banyak orang (terutama yang berumur 20 – 30 an) belum menetapkan tujuan-tujuan keuangan. Bahasa gaulnya adalah masih galau mau dibawa kemana, nih, keuangan keluarga kita?

Richards menyarankan dalam bukunya The One-Page Financial Plan, bahwa kita jangan pernah meremehkan keuangan kita di masa yang akan datang.

Karena apa? Sederhana, Richards, Finansialku dan perencana keuangan lainnya tidak dapat mengetahui gambaran ekonomi kedepan.

Kita hanya dapat memproyeksikan ekonomi Indonesia 5, 10, 15 tahun lagi, tetapi kita TIDAK DAPAT MEMASTIKAN.

Banyak kemungkinan terjadi apakah ekonomi Indonesia bertumbuh pesat, stagnan atau malah mengalami kemunduran. Oleh sebab itu Anda perlu perencanaan keuangan.

Bagi seorang karyawan tidak ada jaminan, dirinya akan dipertahankan terus oleh perusahaan. Bagi seorang wiraswasta tidak ada jaminan bahwa bisnisnya selalu mengalami pertumbuhan double-digit.

Bagi pekerja profesi tidak ada jaminan bahwa bisnisnya selalu mengalami keuntungan besar.

Perencanaan keuangan memungkinkan kita untuk mencapai tujuan-tujuan keuangan meskipun kondisi saat itu sedang tidak menguntungkan.

Misal walaupun terjadi krisis ekonomi, anak masih tetap dapat kuliah, Anda masih dapat menikmati dana hari tua dengan nyaman dan sebagainya.

 

#3 Kenali Kondisi Keuangan Anda Saat Ini

Dalam buku The One-Page Financial Plan dituliskan; Supaya kita dapat mencapai titik tujuan kita (titik B pada gambar di atas), kita harus tahu KEKAYAAN BERSIH (dan kondisi keuangan kita) saat ini.

Finansialku sangat setuju dengan apa yang dikatakan Richards dalam bukunya The One-Page Financial Plan.

Seringkali proses pengumpulan data awal (berupa pendapatan, pemasukan, asset dan daftar utang) terjadi proses yang emosional. Silakan Anda coba, isi template laporan keuangan keluarga Anda:

 

Cek Kondisi Keuangan Keluarga

 Anggaran-Rumah-Tangga

 

Menurut Richards hal ini wajar karena Anda akan benar-benar sadar ternyata saya punya pendapatan sekian, pegeluaran sekian. Saya punya aset sekian dan utang yang jumlahnya cukup besar.

Setelah tahu kondisi saat ini, banyak klien yang mengalami ketakutan: Bagaimana saya dapat memenuhi tujuan-tujuan keuangan saya ke depan.

Di situlah peran perencana keuangan independen dan sebuah rencana keuangan. 

Rencana keuangan dapat memandu untuk memperbaiki kondisi keuangan saat ini (jika masih jelek) dan cara mencapai tujuan-tujuan keuangan di masa yang akan datang.

 

Itu lah 3 dari 10 pelajaran yang bisa didapatkan dari bukuThe One-Page Financial Plan karya Carl Richard. Apakah Sobat Finansialku punya pendapat lain tentang ini? Yuk, kita diskusikan di kolom komentar!

Jangan lupa juga untuk membagikan artikel ini kepada teman-teman atau keluarga Sobat Finansialku lewat pilihan platform yang tersedia di bawah ini, ya. Terima kasih!