Analisis dan pergerakan harga crude oil, emas dan forex hari ini 14 Januari 2021. Dilengkapi data historis, perkiraan, grafik, dan rekomendasi.

 

Artikel ini dipersembahkan oleh:

Logo Argodana Futures

 

Crude Oil (Minyak Mentah)

Minyak WTI ditutup di level US$ 42,91 di sesi perdagangan hari Rabu. Turun sekitar US$ 0,30 atau -0,56%, dengan level tertinggi tercapai di level US$ 53,93 dan terendah US$ 52,58.

Secara keseluruhan tidak terlalu banyak bergerak dengan sedikit data yang muncul. Sementara data EIA Crude Oil Stocks dirilis -3.247M lebih baik di atas ekspektasi (ekspektasi -2.266M).

Pergerakan minyak mentah cenderung terbatas di pertengahan malam, seiring dengan pasar saham yang sedang menantikan pernyataan dari Ketua Fed, Jerome Powell dan Presiden AS, Joe Biden. Powell dijadwalkan memberi pernyataan di pertengahan malam, jam 00.30 WIB.

Sementara Joe Biden dijadwalkan Kamis malam jam 7.15 pm waktu US (00.15 GMT atau sekitar 7.15 WIB Jumat pagi). Mengingat hal tersebut, potensi pergerakan pasar hari ini akan cenderung sideway hingga pernyataan tersebut dirilis.

Sentimen lain yang berpotensi menggerakkan pasar masih tetap pada kondisi lonjakan kasus Covid-19 dan juga harapan yang tumbuh pasca vaksinasi yang sudah dimulai di beberapa negara.

 

Analisis Teknikal Crude Oil

Pergerakan Harga Crude Oil, Emas dan Forex Hari Ini 14 Januari 2021 01 - Finansialku

 

Daily: Shooting Star muncul di puncak dari pergerakan tadi malam. Candlestick ini memberi sinyal bahwa kenaikan mulai kekurangan tenaga. Bisa juga menggambarkan kondisi market dalam status ‘wait and see’ untuk new trigger.

Fase koreksi berpotensi berada di area support terdekat 52,50 dan 51,75. Sementara untuk kenaikan sendiri, resistance akan berada di kisaran 53,30 dan 53,90.

Pergerakan Harga Crude Oil, Emas dan Forex Hari Ini 14 Januari 2021 02 - Finansialku

 

H4: Fibonacci Expansion 100% (FE 100%) di area 53.80 sudah tercapai, dan minyak kembali tertekan di bawah FE 61,8%. Posisi bullish nampaknya terkoreksi sementara waktu. Kenaikan berpotensi hanya sesaat sebagai zona pullback di kisaran FE 61,8%.

Penurunan diperkirakan akan menemukan titik optimal di area arsir merah, kisaran 51,15 – 51,30. Tapi, zona 52,50 – 52,70 juga berpotensi menjadi tameng untuk menahan penurunan tidak terlalu dalam.

Suggest: SELL on Pullback

Area: 53,00 – 53,15

Target: 1) 52,55; 2) 52,00

Stop Loss: 53,75

 

Gold (Emas)

Kenaikan mulai terkendala di zona resistance 1858 – 1862. Meskipun sempat beberapa kali diuji hingga pertengahan malam, Bullish gagal mendobrak area tersebut. Dan penurunan pun terjadi menjelang penutupan sesi AS pagi ini.

Data CPI AS tadi malam bisa dibilang tidak terlalu fantastis, bahkan cenderung stabil. Hal ini menunjukkan tidak ada alasan untuk Fed bergegas pada kebijakan kenaikan suku bunga seperti yang dikhawatirkan pasar. Itu sebabnya, Emas sempat kembali rebound dari zona 1847 hingga zona 1861.

Penurunan di akhir sesi AS kami perkirakan lebih kepada aksi profit taking, dimana pasar mencoba menantikan apa yang akan disampaikan oleh Jerome Powell malam ini, 00.30 WIB.

Seperti yang kami jelaskan di channel youtube kami edisi 13 Jan 2021, Fed akan menjadi acuan bagi para pelaku pasar selanjutnya.

Jika kebijakan pengetatan moneter mulai diberlakukan, maka Emas akan mendapatkan tekanan lebih awal dari yang diperkirakan beberapa analis. Investor menantikan apa yang akan dilakukan oleh Fed terkait program QE (Quantitative Easing) yang sudah berjalan sejak awal pandemi Maret 2020.

Petinggi Fed, Brainard mengatakan bahwa pembelian aset dalam program QE masih diperlukan, dan terlalu cepat jika harus menyimpulkan keadaan ekonomi sudah stabil. Bahkan Brainard mengatakan Fed tetap siap jika harus menaikkan tingkat pembelian obligasi jika diperlukan.

Jika Fed konsisten dengan hasil pertemuan di Bulan Desember 2020 lalu, maka Emas akan kembali mendapatkan dukungan kenaikan, apa lagi Jumat pagi dilanjutkan dengan pernyataan Joe Biden terkait paket stimulus fiskal terbaru yang akan dikucurkan di masa 100 hari pertama pemerintahannya.

Cek harga emas hari ini!

 

Analisis Teknikal Gold

Pergerakan Harga Crude Oil, Emas dan Forex Hari Ini 14 Januari 2021 03 - Finansialku

 

Daily: Posisi candlestick kembali ditutup bearish, membalas kenaikan yang terjadi sehari sebelumnya. Meski demikian, harga penutupan masih tetap berada di atas Daily MA200 (1839,80). Bahkan pagi ini pembukaan relatif stabil di atas zona tersebut.

Jika penurunan terjadi, Daily MA200 akan menjadi rujukan untuk pengambilan keputusan esok hari, terlepas dari posisi fundamental yang akan terjadi malam ini dan esok pagi. Bullish masih membutuhkan trigger.

Pergerakan Harga Crude Oil, Emas dan Forex Hari Ini 14 Januari 2021 04 - Finansialku

 

H4: Zona arsir biru sebagai resistance historical, 1858 – 1862 menjadi pengganggu trend kenaikan dalam 2 hari terakhir. Usaha menembus zona tersebut belum berhasil sehingga Emas kembali tertekan.

Jika ekspektasi skenario Double Bottom yang kami sebutkan dalam Channel youtube kemarin terjadi, maka hari ini seharusnya sangat wajar terjadi penurunan terlebih dulu hingga zona support terdekat 1835 – 1838 atau bahkan zona support psikologis 1825 – 1828.

Sementara jika kenaikan lebih dulu terjadi, resistance masih berada di 1858 – 1862 sebagai area yang harus ditembus jika memang Bullish ingin melanjutkan trend.

Pergerakan Harga Crude Oil, Emas dan Forex Hari Ini 14 Januari 2021 05 - Finansialku

 

H1: Trendline merah berhasil ditembus sesaat menjelang sesi Amerika ditutup. Dengan demikian, sesi Asia hingga Eropa, kami memperkirakan akan terjadi penurunan terlebih dulu. Kenaikan sebagai pullback berpotensi tertahan di kisaran 1851 – 1854. Sementara penurunan akan menguji support area 1838 – 1842.

Tapi, jika statement Powell nanti malam tetap dovish dan mempertegas QE tetap berjalan dan suku bunga rendah, maka Anda bisa lakukan switch strategy menjadi Buy di kisaran support terdekat 1835 – 1838, atau support psikologis 1822 – 1825.

Suggest: SELL on Pullback

Area: 1852,50 – 1854,00 (Alternative Area)

Target: 1) 1846,50  2) 1842,80

Stop Loss: 1860,50

 

Forex Pilihan: EUR/USD

Pernyataan Presiden ECB, Christin Lagarde menggambarkan bahwa tujuan ECB lebih fokus kepada ekonomi, bukan penguatan mata uang Euro, direspon negatif oleh pasar dan membuat mata uang kawasan tersebut kembali turun. Meski sempat naik di sesi Asia hingga Eropa, tapi kenaikan tidak bertahan lama.

Lagarde menyoroti tentang dampak kebijakan suku bunga yang ternyata membuat Euro ter-apresiasi.

Lagarde menekankan bahwa bank sentral mengamati dengan cermat penguatan tersebut, tapi tidak menargetkan pada penguatan mata uang. Hal ini menegaskan bahwa ECB tidak melakukan intervensi terhadap mata uangnya.

Di sisi lain, Lagarde juga mengatakan bahwa penguatan yang terjadi lebih kepada faktor melemahnya dolar AS secara global. Jika dolar terus melemah, maka penguatan Euro tidak terhindarkan dan bukan disengaja oleh bank sentral.

 

Analisis Teknikal Forex

Pergerakan Harga Crude Oil, Emas dan Forex Hari Ini 14 Januari 2021 06 - Finansialku

 

Daily: Sesuai ekspektasi, pergerakan euro dalam fase Wave a-b-c yang terkontrol sangat baik. Kenaikan hanya sesaat dan membuat posisi Wave b sementara ini dianggap telah terbentuk.

Dengan demikian, seharusnya wave c berpotensi muncul hari ini dan menandakan penurunan Euro lebih dalam.

Pergerakan Harga Crude Oil, Emas dan Forex Hari Ini 14 Januari 2021 07 - Finansialku

 

H4: Area arsir merah yang kami tandai berhasil disentuh dan menjadi tameng saat kenaikan kemarin. Dan area tersebut berhasil terjadi rejection.

Posisi bearish akan berlanjut selama euro berada di bawah zona arsir merah. Sementara itu, kenaikan hari ini berpotensi singkat dan relatif terbatas di kisaran 1,2175 – 1,2220.

Tapi, kami memperkirakan kenaikan hanya sedikit saja mencapai arsir biru 1,2175, lalu melanjutkan penurunan karena pullback diasumsikan sudah selesai kemarin.

Suggest: SELL on Pullback

Area: 1,2170 – 1,2185

Target: 1) 1,2125;  2) 1,2075

Stop Loss: 1,2240

 

Mau Investasi Yang Bikin Mapan dan Tenang? Di Agrodana Futures Aja!

Banner Agrodana Futures 04

 

Semoga artikel ini dapat memberikan pandangan dan kebutuhan Anda dalam analisis pergerakan harga crude oil, emas dan forex.

Anda boleh membagikan informasi dalam artikel ini kepada saudara dan rekan terdekat Anda yang sedang membutuhkan! Terima kasih!

 

Sumber Gambar:

  • Forex – https://bit.ly/2MSk2yv
  • Grafik dari Agrodana