Isi Pidato Kemerdekaan Bung Karno: Setiap tanggal 17 Agustus, masyarakat Indonesia merayakan hari kemerdekaan.

Tentunya, selalu ada pidato yang mengobarkan semangat nasionalisme dalam upacara bendera.

Namun, bagaimana dengan pidato kemerdekaan pertama oleh Bung Karno tahun 1945? Simak ulasannya dalam artikel Finansialku berikut ini.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Watch

 

Pidato Bung Karno yang Terkenal Menggugah Jiwa

Presiden pertama Indonesia memproklamasikan kemerdekaan negara Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945. Perjalanan panjang dilalui untuk meraih kebebasan negara dari tangan para penjajah.

Dalam sejarah, banyak peristiwa yang terjadi sebelum kemerdekaan diproklamasikan.

Selain itu, kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus tersebut tidak lepas dari peran kaum pemuda. Maka, kaum muda harus banyak belajar dari sejarah untuk melihat peran yang diambil oleh generasi muda pada masa perjuangan kemerdekaan tersebut.

Hal tersebut bisa menjadi pelajaran berharga untuk menumbuhkan jiwa patriot dan cinta tanah air.

Selain peristiwa bersejarah yang terjadi sebelum proklamasi, hal yang perlu diketahui tentang kemerdekaan Indonesia adalah pidato lengkap yang dibacakan oleh Bung Karno.

Banyak dari masyarakat Indonesia yang hanya mengetahui pidato tersebut hanya sebagian. Lalu bagaimana isi pidato lengkap Bung Karno saat proklamasi kemerdekaan?

 

Inilah Isi Pidato Kemerdekaan Bung Karno

Tidak banyak yang mengetahui isi pidato lengkap dari proklamasi kemerdekaan.

Meskipun mengetahui inti dari pidato cukup mewakili versi lengkap dari pidato, namun membaca versi lengkap tetap harus dilakukan. Karena membaca secara keseluruhan dan tidak setengah-setengah merupakan sesuatu hal yang baik.

Isi Pidato Kemerdekaan Bung Karno Pada 17 Agustus 1945 02 - Finansialku

[Baca Juga: Mari Rayakan Hari Kemerdekaan 17 Agustus HUT RI dengan Meraih Kemerdekaan Finansial Anda!]

 

Sebagai informasi, berikut ini adalah versi lengkap pidato Bung Karno pada proklamasi kemerdekaan Indonesia tanggal 17 Agustus 1945.

 

“Saudara-saudara sekalian! Saya sudah meminta saudara-saudara hadir di sini untuk menyaksikan satu peristiwa sangat atau maha penting dalam sejarah kita. Berpuluh-puluh tahun kita, bangsa Indonesia berjuang untuk kemerdekaan tanah air. Bahkan telah beratus-ratus tahun! Gelombang aksi untuk mencapai kemerdekaan itu ada naik dan ada turunnya. Tetapi jiwa kita tetap menuju ke arah cita-cita. Juga dalam masa Jepang, usaha kita mencapai kemerdekaan nasional tidak berhenti-henti.

Dalam jaman Jepang ini, tampaknya saja kita menyandarkan diri kepada mereka. Tetapi pada hakikatnya, tetap kita menyusun tenaga kita sendiri. Tetap percaya pada kekuatan sendiri. Sekarang tibalah saatnya kita benar-benar mengambil nasib bangsa dan nasib tanah air di dalam tangan kita sendiri, hanya bangsa yang berani mengambil nasib dengan tangan sendiri akan dapat berdiri dengan kuatnya. Maka, kami tadi malam telah mengadakan musyawarah. Dengan pemuka-pemuka rakyat Indonesia. Dari seluruh Indonesia. Permusyawaratan itu se-iya sekata. Berpendapat bahwa sekaranglah saatnya untuk menyatakan kemerdekaan kita.

Saudara-saudara, dengan ini kami menyatakan kebulatan tekad itu. dengarkanlah proklamasi kami:

 

Proklamasi

Kami bangsa Indonesia dengan ini menyatakan kemerdekaan Indonesia. Hal-hal mengenai pemindahan kekuasaan dll., diselenggarakan dengan cara saksama dan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya.

 

Jakarta, 17 Agustus 1945

Atas Nama Bangsa Indonesia

Soekarno-Hatta.

 

Demikianlah saudara-saudara! Kita sekarang telah merdeka! Tidak ada satu ikatan lagi yang mengikat tanah air bangsa kita! Mulai saat ini kita menyusun negara kita! Negara merdeka! Negara Republik Indonesia! Merdeka kekal dan abadi!

Insya Allah, Tuhan memberkati kemerdekaan kita.”

 

Itulah naskah pidato kemerdekaan versi lengkap yang dibacakan oleh Bung Karno. Dengan mengetahui pidato proklamasi tersebut, semoga menambah kecintaan kita kepada negara dan bangsa Indonesia.

 

Peristiwa-Peristiwa di Balik Proklamasi Kemerdekaan

Sebelum pembacaan pidato proklamasi kemerdekaan. Terdapat banyak peristiwa yang terjadi. Peristiwa-peristiwa ini tercatat dalam sejarah perjuangan kemerdekaan.

Setelah mengetahui isi pidato proklamasi Bung Karno pada 17 Agustus 1945.

Berikut ini adalah berbagai peristiwa penting yang terjadi sebelum hari kemerdekaan.

 

#1 Penculikan Presiden Soekarno dan Wakil Presiden Hatta

Sebelum proklamasi kemerdekaan, peristiwa penculikan Soekarno dan Hatta terjadi. Pada saat ini, peristiwa tersebut dikenal dengan peristiwa Rengasdengklok.

Kejadian ini merupakan penculikan yang dilakukan oleh sekelompok pemuda dari perkumpulan “Menteng 31”.

Isi Pidato Kemerdekaan Bung Karno Pada 17 Agustus 1945 03 - Finansialku

[Baca Juga: 10 Fakta Kemerdekaan Indonesia yang HARUS Kamu Ketahui]

 

Peristiwa ini terjadi pada 16 Agustus 1945, tepatnya pada pukul 04.30 WIB, Soekarni, Wikana, Aidit dan Chaerul menjemput paksa Soekarno dan Hatta menuju Rengasdengklok.

Hal tersebut dilakukan untuk merundingkan tentang proklamasi kemerdekaan Indonesia dan meyakinkan presiden dan wakil presiden pertama bahwa pejuang telah siap melawan penjajah Jepang.

Melalui desakan dari para pemuda ini, kemerdekaan Indonesia diproklamasikan pada esok harinya, tepatnya pada tanggal 17 Agustus 1945, oleh Bung Karno.

 

#2 Pertemuan dengan Para Penggagas Proklamasi

Setelah dibawa dengan paksa oleh pemuda menuju Rengasdengklok, pada malam hari, Soekarno dan Hatta mengadakan pertemuan dengan Jenderal Yamamoto yang merupakan seorang komandan Jepang.

Pertemuan tersebut membuat Soekarno dan Hatta menjadi tambah yakin bahwa Jepang tidak mempunyai kewenangan memberikan kemerdekaan dan telah menyerah terhadap sekutu.

 

#3 Proses Persiapan Proklamasi

Setelah yakin bahwa situasi pada saat itu memungkinkan untuk memproklamasikan kemerdekaan Indonesia, presiden, wakil presiden serta anggota Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia atau PPKI melakukan perundingan dan persiapan teks proklamasi.

Para tokoh perjuangan dan presiden ditemani wakil presiden serta seorang penulis proklamasi melakukan rapat bersama di kediaman Laksamana Maeda.

Adapun penulis yang berjasa mengetik teks proklamasi adalah Sayuti Melik.

Isi Pidato Kemerdekaan Bung Karno Pada 17 Agustus 1945 04 - Finansialku

[Baca Juga: Dalam Menyambut HUT RI, Apa Kamu Sudah Tahu 9 Tempat Wisata Sejarah Kemerdekaan Indonesia?]

 

#4 Pembacaan Teks Proklamasi

Esok harinya, tepat pada pukul 10.00 WIB hari Jumat, 17 Agustus 1945 yang bertepatan juga pada 17 Ramadan 1365 Hijriah, teks proklamasi kemerdekaan Indonesia dibacakan di Pegangsaan Timur, Jakarta.

Bendera pusaka yang dijahit oleh istri Bung Karno sendiri berkibar. Pengibaran bendera dilakukan oleh S. Suhut, Tri Murti dan Latif Hendra Ningrat.

 

Pentingnya Memaknai Pidato dan Isi Proklamasi dalam Diri Kita

Teks proklamasi kemerdekaan yang biasa kita dengar merupakan sebagian dari isi pidato proklamasi yang disampaikan oleh Bung Karno. Melalui teks proklamasi tersebut, kemerdekaan dapat digenggam oleh tangan para pribumi.

Selain itu, terdapat banyak peristiwa penting yang terjadi sebelum hari kemerdekaan tiba. Salah satunya adalah peristiwa Rengasdengklok. Peristiwa ini menggambarkan bahwa pemuda memiliki peran penting dalam kehidupan  berbangsa dan bernegara.

Bagaimana dengan Anda? Apakah Anda sudah merdeka? Apa arti merdeka bagi Anda?

Salah satu merdeka yang harus Anda perjuangkan adalah kemerdekaan secara finansial. Sangat penting untuk mengetahui bagaimana kondisi keuangan Anda saat ini agar Anda bisa mengetahui apakah Anda sudah merdeka (baca: sehat) keuangan atau belum.

Bagi Anda yang ingin mengetahui cara mengecek kondisi keuangan Anda saat ini, maka Anda bisa melihat langkah-langkah pada gambar berikut:

 

Setelah membaca artikel di atas, tentu banyak informasi yang Anda dapatkan. Karenanya, jangan lupa tulis komentar Anda tentang pengalaman mendengarkan teks proklamasi.

Bagikan juga informasi penting ini pada teman-teman Anda, supaya kita bisa bersama-sama mengisi kemerdekaan dalam membangun Indonesia yang lebih baik lagi. MERDEKA!!!

 

Sumber Referensi:

  • Akhyari Hananto. 17 Agustus 2018. Inilah Pidato Lengkap Bung Karno di 17-8-1945 yang Jarang Diketahui. Goodnewsfromindonesia.id – https://bit.ly/2ZaCRO2

 

Sumber Gambar:

  • Pidato Proklamasi – https://bit.ly/2kzKTiU
  • Upacara Kemerdekaan – https://bit.ly/31JOCMU
  • Persiapan Proklamasi 01 – https://bit.ly/2YVNGrV
  • Persiapan Proklamasi 02 – https://bit.ly/2HoN97h