Berikut ini adalah ciri-ciri orang yang memiliki pola pikir kreatif dalam hidup. Kamukah salah satunya diantaranya?

Kecerdasan atau kepintaran seseorang tidak ditentukan hanya dari nilai mata pelajaran di jenjang pendidikan formal saja. Memiliki pola pikir yang kreatif juga menjadi sebuah tanda seseorang mempunyai kecerdasan lebih, meskipun dalam bidang yang berbeda.

Lalu apakah kamu seorang yang masuk kategori mempunyai pola pikir kreatif? Seperti apa ciri-cirinya? Simak artikel Finansialku berikut ini.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Wealth Mindset

 

Begini 5 Ciri-ciri Orang yang Memiliki Pola Pikir Kreatif

Mempunyai pola pikir yang kreatif adalah sebuah komoditas yang diperlukan di era digital saat ini. Apa yang anda pikirkan jika mendengar kata kreatif?

 

Dalam benak, kamu pasti berpikir orang tersebut mempunyai pemikiran, sudut pandang yang berbeda dari orang lain, orang tersebut adalah orang yang cerdas, ulet dan tentu saja memiliki banyak ide menarik dan inovasi.

Orang-orang kreatif memiliki pola pikir khas yang berbeda dengan orang-orang biasa, lho. Apa saja pola pikir yang khas tersebut? apakah kamu salah satunya?

 

#1 Menghasilkan banyak ide-ide baru

Mereka yang kreatif adalah mereka yang bisa menciptakan ide dan inovasi yang belum pernah ada sebelumnya. Ide merupakan salah satu barang langka yang tidak akan bisa ditemukan dimanapun.

Ide baru tentu saja harus ditunjang dengan daya analisa dan pola pikir kreatif. Jika kamu merasa seperti apa yang disebutkan, selamat kamu adalah salah satu orang kreatif.

 

#2 Selalu Mencari Inspirasi Dari Berbagai Hal

Dimana pun dan kapan pun itu, seorang yang memiliki pola pikir kreatif bisa memunculkan sebuah ide. Bahkan sesuatu yang ada di depan mata pun bisa memberikan inspirasi baginya.

Para Milenial, Milikilah 10 Mindset Seorang Pemenang untuk Mencapai Impianmu 01 - Finansialku

[Baca Juga: Ayo Jadi Orang Kreatif Mulai Dari Mindset Positif Kalau Mau Sukses!]

 

Melihat seseorang yang sedang sedih karena masalah cinta, seseorang yang menunduk pusing karena pekerjaan, atau melihat teman yang bahagia karena mendapatkan sesuatu.

Semua tersebut bisa menjadi inspirasi bagi mereka dengan menangkap segala sesuatu dan menjadikannya sebuah ide atau gagasan kreatif.

 

#3 Mempertimbangkan berbagai hal sebelum mengambil sikap

Mempertimbangkan suatu hal terlebih dahulu sebelum bertindak adalah pemikiran khas orang-orang kreatif. Tidak ada yang namanya bersifat gegabah dan ceroboh.

Bagi orang-orang kreatif, melihat dari berbagai sudut pandang atas suatu hal adalah hal utama sebelum mengambil tindakan apa berikutnya. Apakah kamu seperti ini?

 

#4 Lebih sering mengandalkan intuisi

Memiliki pola pikir yang berbeda dan juga unik menjadi salah satu ciri orang yang memiliki pola pikir kreatif. Mereka lebih banyak mengandalkan intuisinya ketika dilanda kebingungan dalam berpikir.

Jika sudah tidak menemukan solusi terhadap suatu masalah, hal terakhir yang sering digunakan orang-orang kreatif adalah intuisi. Intuisi tersebut terkadang tepat sasaran dan bisa menjadi pemecah masalah yang mujarab bagi dirinya.

 

#5 Open Minded

Orang yang kreatif memiliki pemikiran yang terbuka dan tidak ingin menang sendiri. Ciri khas dari orang kreatif adalah mereka sangat terbuka dengan hal-hal baru dan tidak menutup gagasan atau ide dari orang lain.

Selain itu juga, orang kreatif Selalu menghargai perbedaan dan tidak pernah puas dengan apa yang telah ia dapat. Mereka juga banyak belajar dari orang lain.

Big glowing light bulb on blackboard with businesswoman hand pointing it

[Baca Juga: Tidak Sulit, Begini 10 Tips Menyampaikan Ide Kreatif Anda!]

 

Menjadi orang yang kreatif tentu tidak mudah, membutuhkan berbagai macam pengalaman yang bisa mengasah pola pikir kita menjadi lebih kreatif, maka dari itu latihlah diri kita dengan cara memperbanyak bertukar pikiran dengan orang lain atau belajar melihat sesuatu dari sudut pandang yang berbeda.

GRATISSS Download!!! Ebook Panduan Sukses Atur Gaji Ala Karyawan

Mockup Ebook Karyawan

 

 

Temukan kreatifmu segera mungkin!

Sebagai orang kreatif, tentunya kita perlu kreatif dalam mengatasi masalah keuangan dan bisnis. Aplikasi Finansialku bisa membantu kamu mengatasi masalah keuangan dan bisnis dengan mudah. Download aplikasi Finansialku di Google Play Store atau Apple App Store segera.

 

Bagaimana? kamukah orang dengan pola pikir kreatif itu?

Jangan lupa bagikan artikel ini kepada temanmu ya..