Perdana di Brazil, Whatsapp luncurkan fitur pembayaran digital teranyar, Whatsapp Payment atau Whatsapp Pay.

Informasi selengkapnya, dapat dibaca dalam artikel Finansialku di bawah ini!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku and News

 

Whatsapp Payment

Setelah melalui uji coba yang cukup panjang, aplikasi pesan untuk ponsel pintar, WhatsApp, resmi meluncurkan fitur teranyarnya yakni Whatsapp Pay yang berfungsi sebagai pembayaran digital atau digital payment.

Nantinya setiap pengguna WhatsApp bisa mengirim uang/transaksi pembelian dengan mengoperasikan WhatsApp Payment (Whatsapp Pay). Melalui WhatsApp Payment, setiap orang akan mengirim atau menerima uang semudah berbagi foto.

Peluncuran WhatsApp Pay ini digelar di negara Brazil. Dalam blog resminya, WhatsApp mengatakan layanan digital payment saat ini tersedia gratis.

Namun, perusahaan mengenakan biaya pemrosesan sebesar 3,99% dari nilai transaksi jika pengguna menerima pembayaran.

Untuk menggunakannya pengguna perlu menautkan akun WhatsApp ke kartu kredit atau debit Visa dan Mastercard.

Pendiri Facebook, Mark Zuckerberg mengatakan akan terus mengembangkan WhastApp Pay, sehingga bisa digunakan di banyak negara.

“Brasil adalah negara pertama di mana kami meluncurkan pembayaran secara luas di WhatsApp. Lebih banyak lagi yang akan datang segera!,” Kata Mark mengutip dari gopos.id, Selasa (16/06).

WhatsApp Payment Resmi Rilis, Kirim Uang Semudah Kirim Foto 02

[Baca Juga: Fantastisnya Harga PS5! Bagaimana Taktik Biar Bisa Membelinya?]

 

Peluncuran fitur canggih pembayaran di tengah pandemi Covid-19 ini menjadi salah satu langkah baik untuk mempermudah transaksi secara real-time.

“Karena digital menjadi pusat kehidupan sehari-hari selama pandemi global, kemampuan untuk memindahkan uang secara real-time semakin penting bagi konsumen dan pebisnis,” kata Jack Forestell selaku Chief Product Officer Visa, mengutip dari pikiran-rakyat.com.

Untuk diketahui, setelah diakuisisi oleh Facebook sebesar US$ 19 miliar (sekitar Rp 269 triliun) pada 2014 silam, WhatsApp mengalami transformasi, dari hanya sekadar melayani pertukaran pesan menjadi layanan bisnis yang lengkap.

Hal tersebut juga ditandai dengan kemunculan WhatsApp for Business, yang memungkinkan pelaku usaha kecil menengah (UKM) mengunggah katalog dan tautan stok di dalam aplikasi.

Selain itu juga, ada pula fitur yang memungkinkan para pengiklan di Facebook menautkan iklan melalui akun WhatsApp.

“Sekarang, selain dapat melihat katalog bisnis, pelanggan juga dapat mengirim pembayaran untuk produk yang mereka beli. Menjadikan proses pembayaran lebih sederhana dapat membantu mendorong lebih banyak bisnis memasuki ekonomi digital,” terang WhatsApp dikutip dari CNBC Indonesia.

 

GRATISSS Download!!! Ebook Panduan Sukses Atur Gaji Ala Karyawan

Mockup Ebook Karyawan

 

Transaksi Digital Boleh Saja, Jangan Lupa Mencatatnya

Saat ini telah tersedia beragam aplikasi pembayaran digital yang mempermudah para pengguna ponsel pintar dalam bertransaksi.

Dengan kemudahan seperti itu orang bisa saja luput untuk mencatat pengeluaran anggaran. Padahal mencatat keuangan penting dilakukan demi memantau keluar masuknya anggaran.

Kebiasaan mencatat keuangan juga termasuk langkah bijak yang dapat membentuk pola hidup ke arah yang lebih baik lagi. Dengan kata lain, kamu jadi lebih menghargai penghasilan yang kamu peroleh.

Kamu bisa memulainya dengan mencatat anggaran baik itu perbulan atau perharinya dengan memanfaatkan aplikasi Finansialku.

Dalam aplikasi Finansialku terpasang fitur-fitur perencanaan keuangan yang vartiatif. Mencatat keuangan jadi nggak ribet lagi.

Misalnya, kamu bisa mencatat uang keluar dan masuk, mengetahui grafik dari pendapatan vs pengeluaran dan bisa memantau kondisi kesehatan keuangan dengan Financial Checkup.

Kamu juga bisa melakukan konsultasi gratis dengan para perencana keuangan yang tersertifikasi di Finansialku dengan berlangganan aplikasi Finansialku premium seharga Rp 350 ribu satu tahun atau Rp 800 per hari!

Gunakan kode CUAN50 untuk dapatkan potongan Rp 50 ribu supaya perencanaan keuanganmu lebih ekonomis.

Melalui ponsel pintar yang sedang kamu genggam, kamu dapat mengoperasikan aplikasi Finansialku secara mudah. Kamu bisa temukan Aplikasi Finansialku di Google Play Store dan Apple Apps Store.

Jadi, tunggu apa lagi? Silahkan unduh aplikasinya. Untuk kamu yang pertama kali install, kamu bisa nikmati free trial premium selama 30 hari, lho.

 

Bagikan setiap artikel Finansialku kepada rekan atau kenalan yang membutuhkan!

Jika membutuhkan bantuan berupa solusi jitu tentang mengatur keuangan pribadi bisnis atau keluarga, kamu dapat menghubungi Konsultan Perencana Keuangan Finansialku.

 

Sumber Referensi:

  • Roy Franedya. 16 Juni 2020. WhatsApp Payment Resmi Dirilis, Kirim Uang Semudah Kirim Foto. CNBC Indonesia – https://bit.ly/2YKhYv0
  • Admin. 15 Juni 2020. WhatsApp Pay Resmi Beroperasi, Kirim Uang Semudah Berbagi Foto. Gopos.id – https://bit.ly/2UR6UuS
  • Cindy Mutia Annur. 16 Juni 2020. WhatsApp Pay Resmi Meluncur Perdana di Brasil. Katadata.co.id – https://bit.ly/2N7x0VT
  • Julkifli Sinuhaji. 16 Juni 2020. Whatsapp Payment Resmi Meluncur, Fitur Kirim Uang dengan Kerjasama Visa. Pikiran-rakyat.com – https://bit.ly/2Y7Ctme

 

Sumber Gambar:

  • Whatsapp Payment 01 – https://bit.ly/37x3i6l
  • Whatsapp Payment 02 – https://bit.ly/2zEvkQQ