Sebagai PNS, bagaimana cara meniti karier secara tepat? Anda tentunya harus mengetahui tentang prosedur dan syaratnya.

Ayo kupas tuntas info yang Anda butuhkan di artikel Finansialku kali ini.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Prosedur yang Wajib Dipahami Saat Meniti Karier Sebagai PNS

Banyak orang ingin menjadi seorang PNS dengan berbagai alasan, salah satunya adalah untuk bisa memiliki karir yang jelas dan masa pensiun yang cerah. Meski begitu, bagi seorang PNS sendiri terkadang masih bingung bagaimana cara berkarier di sini.

Jika benar Anda salah satunya, tidak masalah, sebab bukan hanya Anda saja yang memikirkan hal serupa.

Ada cara atau trik tersendiri untuk bisa berkarier dengan sempurna atau segera naik pangkat. Info cara berkarier sebagai seorang PNS yang akan dibahas di sini berlaku untuk PNS fungsional maupun struktural.

Bagaimana Meniti Karir Sebagai Seorang PNS_ Simak Caranya Berikut Ini 02

[Baca Juga: Cara Merencanakan Kebutuhan Jangka Panjang Tanpa Utang Untuk PNS]

 

Cara Meniti Karier Sebagai Seorang PNS

Akan masuk ke tahap-tahap bagaimana dan apa yang harus dilakukan untuk berkarier sebagai seorang PNS. Namun juga ada poin di mana Anda harus mempelajari sesuatu supaya lebih paham dengan cara berkarier ini.

 

#1 Memperhatikan Ijazah Pendidikan Saat Masuk

Perhatikan dulu ijazah Anda saat masuk menjadi seorang PNS dahulu. Ijazah yang digunakan untuk mendaftar jelas akan mempengaruhi awal mula karir Anda dalam menjadi seorang PNS.

Akan berguna untuk kerabat atau siapa saja orang terdekat Anda yang ingin berkarier menjadi PNS, mengetahui apa yang membuat golongan diberikan adalah ijazah yang masuk bisa sangat membantu.

Semakin tinggi ijazah pendidikan yang dimasukkan, semakin tinggi pula pangkatnya saat masuk. Begitu juga dengan proses kenaikannya nanti.

 

#2 Mengetahui Sistem Berkarier Sebagai PNS

Sebelum melangkah ke cara berkariernya langsung, ada hal yang perlu diketahui terlebih dahulu. Berkarier sebagai seorang PNS sama saja mengupayakan naik jabatan atau naik pangkat.

Bisa dikatakan sebagai naik eselon atau golongan, besarnya gaji yang diberikan akan berpengaruh dari sini.

Wajar bila banyak PNS yang ingin segera naik pangkat, karena gajinya pun juga akan meningkat. Inilah yang dinamakan berkarier sebagai seorang PNS.

Untuk bisa meraih jabatan atau pangkat yang lebih tinggi, akan ada beberapa upaya yang harus dilakukan meski pada jenis PNS tertentu akan ada kenaikan pangkat per periode waktu yang telah ditentukan. PNS apa itu dan kapan periode ini terjadi akan dibahas pada poin berikutnya.

 

#3 Merencanakan untuk Menambah Gelar Pendidikan

Salah satu cara untuk bisa naik golongan atau naik jabatan selama jadi PNS adalah dengan menambah gelar pendidikan, misal dari yang tadinya S1 menjadi S2, S2 menjadi S3, begitu juga contoh tingkatan pendidikan lainnya.

Dengan begitu, nanti sebagai seorang PNS Anda boleh-boleh saja izin untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi lagi. Bahkan terkadang diberikan beasiswa untuk bisa melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi.

Kemungkinan sebaliknya juga bisa saja terjadi, yaitu melanjutkan pendidikan dengan biaya sendiri.

 

#4 Meminta Izin Resmi untuk Kuliah Lagi

Langkah selanjutnya untuk melanjutkan pendidikan alias langkah untuk meniti karir sebagai seorang PNS adalah untuk meminta izin resmi untuk kuliah lagi.

Cara mengurusnya mudah, namun mungkin akan berbeda prosedurnya bagi PNS struktural dan PNS fungsional. Tidak perlu dikhawatirkan, sebab pasti ada pengumuman atau siapa saja yang bisa berikan info ini.

 

#5 Memperhatikan Formasi (Untuk PNS Struktural)

Sebaiknya ke depannya Anda juga memperhatikan formasi yang tersedia. Formasi sendiri merupakan penentuan jumlah dan susunan pangkat pegawai negeri sipil atau PNS.

Bukan disarankan lagi, namun wajib tahu untuk Anda yang ingin naik pangkat. Sebab, sama saja Anda akan mengisi posisi yang kosong di atas Anda dengan memperhatikan formasi yang tersedia.

Jika tidak ada formasinya, ibaratnya untuk apa Anda naik pangkat, yang mana padahal sedang tidak dibutuhkan jabatan tersebut. Sama halnya dengan poin sebelumnya, info mengenai formasi ini juga bisa didapat dengan mudah.

Untuk kerabat atau siapa saja yang juga ingin menjadi PNS bisa diberitahu akan sistem ini sehingga bisa lebih beradaptasi ke depannya.

 

banner -cara sukses atur gaji ala karyawan

 

#6 Memperhatikan Kapan Waktunya Naik Pangkat (Untuk PNS Struktural)

Untuk PNS struktural lagi, Anda harus tahu kapan kenaikan pangkat dilakukan atau diberikan. Di poin sebelumnya telah dibahas pada PNS tertentu memang akan mendapatkan kenaikan pangkat setiap periode waktu yang telah ditentukan.

Jawaban atas pernyataan ini adalah selama 4 tahun sekali. Ya, PNS struktural akan naik pangkat satu kali dalam empat tahun. Kesannya cukup terjamin memang, malahan ada yang bisa dilakukan supaya lebih cepat kenaikan pangkat ini.

 

#7 Memastikan Bisa Lulus Ujian Naik Pangkat

Setelah menambah pendidikan atau akan naik pangkat karena adanya formasi yang dibutuhkan, Anda akan mengikuti ujian naik pangkat.

Tentu saja wajib lulus dalam tes ini, sebab tujuan Anda adalah untuk bisa naik jabatan sehingga bisa berkarier sebagai seorang PNS. Coba pelajari contoh-contoh tes kenaikan pangkat yang sudah-sudah.

 

#8 Meningkatkan Angka Kredit

Baik untuk PNS struktural maupun fungsional, keduanya sama-sama berpotensi naik pangkat lebih cepat dengan cara meningkatkan angka kredit.

Untuk Anda yang sudah menjadi PNS pasti paham betul akan apa itu angka kredit dan bagaimana cara meningkatnya. Memang butuh usaha, namun hasilnya tidak akan mengecewakan.

Bagaimana Meniti Karir Sebagai Seorang PNS_ Simak Caranya Berikut Ini 03

[Baca Juga: Persepsi PNS di Tengah Masyarakat dan Tips Sukses Menjadi Seorang PNS]

 

Siapkan Karier Sebagai PNS Dengan Perencanaan 

Siapapun ingin memiliki kondisi finansial yang stabil, termasuk bagi siapa saja yang berkarier sebagai seorang PNS. Memiliki kondisi finansial yang stabil membutuhkan proses, jika memang saat ini Anda memang belum merasakan kondisi ini.

Untuk mencapai finansial stabil yang lebih cepat dan efisien Anda bisa melakukan financial check up di Aplikasi Finansialku.

Di sana Anda akan meninggikan beberapa kondisi Anda saat ini, seperti misalnya pemasukan, pengeluaran, dan lainnya. Kemudian Anda juga dapat berkonsultasi secara langsung dengan Financial Planner terbaik kami.

 

Jangan ragu untuk memaksimalkan jenjang karier sebagai PNS. Jangan lupa juga untuk berbagi informasi di atas pada rekan sejawat Anda, terima kasih.

 

 

Sumber Referensi:

  • Anonim. 20 Juli 2020. Sebagai PNS Apa Penyesalan Terbesarmu. Id.quora.com – https://bit.ly/3dnpd4C

 

Sumber Gambar:

  • 01 – http://bit.ly/3rZAf4i
  • 02 – http://bit.ly/3u66IYp
  • 03 – http://bit.ly/2NxGldp