Warung kopi merupakan bisnis yang banyak digemari. Lantaran masyarakat Indonesia tidak bisa lepas dari kopi dalam kesehariannya.

Untuk mengetahui hal penting tentang bisnis warung kopi, silakan simak artikel berikut sampai habis!

 

Summary:

  • Memulai usaha warung kopi bisa menjadi pilihan berbisnis untuk menambah cuan, karena pangsa pasarnya terbilang luas.
  • Ada beberapa gambaran perhitungan modal usaha warung kopi, yang bisa kamu sesuaikan dengan konsep yang diinginkan.

 

Melihat Peluang Bisnis Era Sekarang

Berbisnis merupakan salah satu cara paling logis untuk mendapat penghasilan. Bahkan, beberapa orang mencapai kesuksesan finansial berkat sebuah bisnis.

Saat ini, salah satu bisnis yang ramai masyarakat geluti adalah warung kopi. Selain tak butuh tempat besar, produk yang dijual sudah pasti laku karena sudah banyak penggemarnya.

Sebagai salah satu bisnis favorit, warung kopi kini tidak hanya menjual minuman tersebut. Saat ini, warung kopi juga menjajakan makanan, mi instan, snack, dan sebagainya.

Lalu, bagaimana prospek bisnis yang satu ini? Nah, Sebagai gambaran, kita akan sama-sama membahasnya. Silakan simak dengan saksama, ya!

 

Perhitungan Modal Usaha Warung Kopi

Jika ingin memulai usaha warung kopi, ada baiknya kamu mengetahui rincian modalnya.

Untuk memulai bisnis ini secara propher, kita butuh modal antara Rp18 – Rp100 juta tergantung besar dan konsep yang dibawa.

Berikut adalah perkiraan modalnya yang bisa menjadi referensi:

 

#1 Warung Kopi Rumahan

Simulasi modal untuk beberapa kebutuhan adalah sebagai berikut:

warung-kopi_modal-rumahan

Tabel Simulasi Modal

 

Sedangkan perkiraan pengeluaran dalam sebulan adalah sebagai berikut:

warung-kopi_modal-rumahan-2

Tabel Perkiraan Pengeluaran

 

Maka, jumlah modal awal ditambah beban bulan pertama adalah Rp55.000.000.

Dari sana, pemilik bisa menghitung perkiraan keuntungan dan balik modal warung kopinya. Berikut adalah contoh perhitungannya:

Diasumsikan bahwa warung kopi menjual 40 gelas kopi per hari dengan harga Rp10.000.

Maka, keuntungannya adalah:

Penjualan dalam 30 hari = (harga kopi x jumlah kopi terjual) x 30

Penjualan dalam 30 hari = (Rp10.000 x 40) x 30

Penjualan dalam 30hari = Rp12.000.000

Keuntungan = penjualan dalam 30 hari – beban per bulan

Keuntungan = Ro12.000.000 – Rp5.000.000

Keuntungan = Rp7.000.000

Simulasi balik modal = modal awal : keuntungan per bulan

Simulasi balik modal = Rp55.000.000 : Rp7.000.000

Simulasi balik modal = 7 – 8 bulan

[Baca Juga: Mengenal Kedai 27, Bisnis Kedai Kopi dengan Target 100 Outlet]

 

#2 Warung Kopi ala Kafe

Berikut adalah perkiraan modal warung kopi ala kafe:

warung-kopi_modal-kafe-1

Tabel Simulasi Modal

 

Sedangkan beban per bulan yang ditanggung adalah:

warung-kopi_modal-kafe-2

Tabel Perkiraan Pengeluaran

 

Maka, modal awal dan beban satu bulan pertama adalah Rp41.750.000.

Dari sana, pemilik bisa menghitung perkiraan keuntungan dan balik modal warung kopinya. Berikut adalah contoh perhitungannya:

Diasumsikan bahwa warung kopi menjual 40 gelas kopi per hari dengan harga Rp20.000 per cup.

Maka, keuntungannya adalah:

Penjualan dalam 30 hari = (harga kopi x jumlah kopi terjual) x 30

Penjualan dalam 30 hari = (Rp20.000 x 40) x 30

Penjualan dalam 30hari = Rp24.000.000

Keuntungan = penjualan dalam 30 hari – beban per bulan

Keuntungan = Ro24.000.000 – Rp6.750.000

Keuntungan = Rp17.250.000

Simulasi balik modal = modal awal : keuntungan per bulan

Simulasi balik modal = Rp35.000.000 : Rp17.250.000

Simulasi balik modal = 2 bulan

Informasi lengkapnya seputar perhitungan modal warung kopi, kamu juga bisa baca artikel berikut ini Mau Untung? Ketahui Dulu Hitung-hitungan Modal Awal Bisnis Kopi yang Benar

 

Keuntungan dan Prospek Warung Kopi

Berikut adalah keuntungan dan prospek dari bisnis yang satu ini:

 

#1 Harga Produk yang Relatif Murah

Keuntungan pertama, bisnis ini memiliki produk yang murah. Hal itu membuat banyak orang tertarik membeli penganan di sana.

Selain itu, harga yang mereka dapatkan sudah termasuk layanan tambahan, seperti tempat selfie, jaringan internet, dan sebagainya.

 

#2 Profit Menjanjikan

Usaha di bidang ini terbilang menjanjikan keuntungan yang besar kepada pemiliknya.

Selain dari kopi, pemilik juga bisa mendapat keuntungan dari penjualan produk lain.

 

#3 Tren Kopi yang Masih Menanjak

Kopi menjadi salah satu tren yang bertahan lama di kalangan anak muda. Bahkan, orang-orang yang awalnya tidak suka kopi mulai melirik minuman satu ini.

Bisnis ini selalu memiliki prospek bagus karena ada orang-orang baru yang menyukai kopi.

[Baca Juga: Apa Benar Kopi Dari Indonesia adalah Kopi Termahal di Dunia?]

 

Tips Usaha Warung Kopi

Agar tidak salah mengambil langkah saat membangun bisnis ini, kamu bisa memperhatikan hal-hal berikut:

 

#1 Menentukan Konsep 

Pertama-tama, kamu perlu menentukan konsep warung kopimu. Menjamurnya usaha ini membuat kamu harus memutar otak lebih keras agar menemukan formula yang tepat.

Kamu bisa memilih konsep dengan galeri, arena bermain, kreatif, dan sebagainya. Jika memungkinkan, menambahkan hewan, seperti kucing mungkin akan mengundang lebih banyak pelanggan.

 

#2 Melakukan Riset Pasar

Setelah menemukan konsep yang pas, selanjutnya kamu perlu melakukan riset pasar.

Beberapa cara yang dapat kamu tempuh untuk melakukan riset pasar adalah sebagai berikut:

  1. Riset lokasi. Tujuannya adalah membandingkan antarlokasi potensial.

Dengan begitu kamu bisa mencari lokasi yang benar-benar pas sesuai konsep yang dipilih.

  1. Riset peminat kopi di wilayah tertentu. Cara ini akan membuat pemilik usaha menjual lebih banyak produk.

Selain itu, memetakan selera masyarakat setempat berguna agar menemukan formula yang tepat.

  1. Riset pemasok bahan baku kopi. Kamu sebaiknya membandingkan beberapa pemasok untuk mendapat harga paling terjangkau.

 

#3 Menentukan Pasar

Selain mengenali pasarnya, kamu juga perlu mengidentifikasi target pasar dengan benar.

Dengan target pasar yang pas, kamu bisa membuat varian menu sehingga mampu menjual lebih banyak produk.

Misal, kamu membangun usaha ini di area kampus sekaligus perkantoran. Maka, kamu bisa menyediakan menu bundling yang cocok untuk mahasiswa dan makanan yang mengenyangkan untuk karyawan.

[Baca Juga: Ide Bisnis Sampingan Ini Sangat Menguntungkan, Cobain Yuk!]

 

#4 Dekorasi

Membuat dekorasi yang pas akan menegaskan tema warung kopi. Kamu bisa menambahkan pot bunga, lampu hias, dan kursi kayu untuk memainkan pattern.

 

#5 Belajar Pemasaran

Jika kamu memulai usaha ini sendiri, ada baiknya belajar melakukan promosi. Cara ini akan memudahkanmu menjual lebih banyak produk dan menjaring konsumen baru.

[Baca Juga: Catat! Ini Contoh Strategi Pemasaran untuk Mengembangkan Bisnis!]

 

Bangun Bisnis dari Sekarang

Warung kopi merupakan salah satu bisnis yang menjanjikan. Penikmat kopi di Indonesia sangat banyak sehingga bisnis ini selalu memiliki penggemar.

Sebagai pebisnis, ada baiknya kamu juga mampu mengelola secara tepat, baik keuangan pribadi maupun bisnis.

Sebagai referensi, kamu bisa ketahui panduan lengkapnya dalam ebook Finansialku Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi & Bisnis.

Atau kamu juga bisa diskusi bersama Perencana Keuangan Finansialku, untuk mendapatkan advice seputar perencanaan keuangan.

Cukup klik banner di bawah ini untuk buat janji konsultasinya, ya.

Banner Konsultasi WA - TM Big

 

Itulah pembahasan tentang bisnis warung kopi. Sekarang waktunya share artikel ini ke teman-temanmu dan rencanakan bisnis bersama. Terima kasih!

 

Editor: Ismyuli Tri Retno

Sumber Referensi:

  • Aditya Mardiastuti. 19 September 2022. Perhitungan Modal Usaha War ung Kopi serta Langkah Memulainya. Finance.detik.com –https://bit.ly/3vhG7cZ
  • Admin. 31 Agustus 2021. Cara Memulai Usaha War ung Kopi Rumahan, Modal Dikit. Rumah.com – https://bit.ly/3GmEHE5
  • Admin. Ketahui Modal Usaha War ung Kopi dan Tips Menjalankannya. Jurnal.id – https://bit.ly/3YU99g5
  • Shirley Candrawardhani. 22 Juni 2022. Cara Memulai Usaha War ung Kopi Modal Kecil dan Estimasi Labanya. Kitalulus.com – https://bit.ly/3C5PU9C