Kenalkah Anda dengan dr. Boenjamin Setiawan, sosok dokter sekaligus entrepreneur terkaya di Indonesia, pendiri Kalbe Farmasi?

Bagaimana perjalanannya hingga menuju kesuksesan? Mari kita cari tahu kisahnya di artikel Finansialku di bawah ini.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Dokter Sekaligus Pengusaha – dr. Boenjamin Setiawan

Tak cukup berkarier dalam bidang kedokteran, Boenjamin Setiawan atau yang akrab dipanggil dr. Boen ini merambah dunia usaha dengan menjadi seorang pengusaha di bidang farmasi atau obat-obatan.

Dirinya dikenal sebagai pendiri dari PT. Kabel Farma, sebuah perusahaan farmasi terkemuka di Tanah air. Sejak masih muda, dr Boen sudah mendulang banyak pengalaman soal bisnis.

Simak perjalanan kisah hidup dr. Boenjamin Setiawan sang pendiri PT Kalbe Farma di bawah ini!

 

Perjalanan Studi dr. Boenjamin Setiawan

Pria kelahiran kota Tegal tahun 1933 ini menamatkan bangku SMP dan SMA di Jakarta dan melanjutkan studinya di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Ia berhasil mendapatkan gelar dokternya di tahun 1958. Haus dengan pendidikan yang lebih tinggi, dr. Boen kemudian melanjutkan studinya di luar negeri.

Kisah Sukses Beonjamin Setiawan Pendiri Kalbe Farma 01 Finansialku

[Baca Juga: VIDEO : 5 Hal Yang Dilakukan Oleh Orang Kaya ! Ini Kunci Sukses Dari Jack Canfield !]

 

Beliau memilih untuk mengambil studi di University of California dan meraih gelar Ph.D nya dengan disertasi yang ia beri judul The Inhibition of Alcohol Dehydrogenate by Chlor Prmazine, an Other Phcnothiazinc Derivatif.

Kembali ke tanah air, dr. Boen mengabdikan diri untuk membagikan ilmunya sebagai dosen. Di tahun 1980, beliau diangkat menjadi Lektor Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

 

GRATISSS, Yuk Download SEKARANG!!!

Ebook Pentingnya MENGELOLA KEUANGAN Pribadi dan Bisnis

14 Ebook Mengelola Keuangan Bisnis dan Pribadi

 

Dokter Boenjamin Setiawan Sempat Bangkrut

Menjajaki perjalanan bisnisnya, tak selamanya keberhasilan selalu di depan mata. Adakalanya kegagalan mewarnai perjalanan hidup dan memberi pembelajaran penting untuk menjadi lebih baik.

Demikian juga dr. Boenjamin Setiawan yang sempat mengalami kebangkrutan saat ia mencoba bisnis. Kala itu beliau bersama dengan beberapa rekannya berusaha mendirikan PT Farmindo di tahun 1963.

Meski mampu memproduksi berbagai produk obat-obatan, namun mereka kurang berpengalaman dalam hal pemasaran atau marketing.

Alhasil perusahaan yang ia dirikan bersama rekan-rekannya itu ternyata hanya mampu bertahan selama 3 tahun.

 

Berdirinya Kalbe Farma

Bangkit dari kegagalan, dr. Boen bersama dengan keluarga mencoba kembali merangkak dan mendirikan bisnis sendiri.

Menggandeng saudara-saudaranya, dr. Boen juga mengajak teman sejawatnya di bidang farmakologi bernama Jan Tan untuk mendirikan pabrik farmasi yang kemudian diberi nama Kalbe Farma yang dimulai dari garasi rumah.

Anggota keluarga yang turut membangun bersama Kalbe Farma adalah Khouw Lip Keng, Khouw Lip Swan dan Kliouw Lip Bing, dengan dr. Boen sebagai direktur.

Kala itu izin dengan mudah diberikan dari pemerintahan Orde Baru untuk pabrik-pabrik farmasi asing yang masuk dan menanamkan modalnya di Indonesia.

Di masa itu, produk farmasi dari pabrik luar negeri memiliki harga yang relatif mahal dibandingkan dengan produk farmasi dari dalam negeri yang memiliki harga yang relatif lebih murah seperti SOHO dan DUPA, produsen farmasi lokal.

Kisah Sukses Beonjamin Setiawan Pendiri Kalbe Farma 03 Finansialku

[Baca Juga: Solusi UKM: Peluang Usaha dan Bisnis Unik Lukisan Kertas Dengan Laba Jutaan]

 

Peluang tersebut dimanfaatkan oleh Kalbe Farma di bawah pimpinan dr. Boen di mana produk Kalbe Farma merupakan gabungan dari pabrik farmasi asing dan lokal.

Karena berada di posisi tengah tersebut membuat Kalbe Farma memperoleh keuntungan yang besar dan membuat perusahaan ini semakin berkembang cepat dengan jaringan yang semakin luas.

Sampai-sampai dr. Boen mengenal hampir seluruh dokter di Indonesia sehingga pemasaran produk akan semakin mudah diperkenalkan.

Bioplasenton atau obat penawar luka merupakan salah satu dari produk pertama buatan Kalbe Farma.

Produk lainnya yang sukses di pasaran antara lain seperti Kalpanax, produk dari OTC yang manjur membasmi penyakit panu.

Kisah Sukses Beonjamin Setiawan Pendiri Kalbe Farma 04 Finansialku

[Baca Juga: Mau Untung Besar di Bisnis Waralaba Kesehatan & Kecantikan? Baca Dulu Informasinya]

 

Semakin besar perusahaannya, dr Boen menyadari bahwa ia perlu mendelegasikan berbagai pemikirannya itu kepada orang lain, apalagi semakin bertambahnya usia perusahaan, banyak anak perusahaan yang dibangun.

Tidak hanya di bidang farmasi, beliau merambah bisnis berbagai bidang lainnya seperti Toko Buku Kalman yang didirikan di tahun 1976, PT Tatas Mulia yang merupakan sebuah perusahaan produsen makanan untuk anak-anak yang berdiri di tahun 1978.

PT Dankos laboratories (perusahaan obat). PT Igar Jaya (produsen gelas), PT Bank Arta Media yang bekerja sama dengan Kompas Gramedia, dan PT Enseval, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang distribusi.

 

Pencapaian PT Kalbe Farma di Bawah Pimpinan dr. Boenjamin Setiawan

Kini PT Kalbe Farma merupakan perusahaan farmasi yang sudah berkancah di tanah air sejak masa Orde Baru.

Perusahaan yang dipimpin oleh dr. Boen ini berhasil mencatat pendapat sebesar 14 triliun rupiah.

Dokter Boen sendiri menghasilkan kekayaan bagi dirinya dengan pendapatan mencapai USD $3.3 miliar atau setara dengan 44 triliun rupiah berdasarkan majalah Forbes, membuatnya jadi dokter terkaya di tanah air.

Di tahun 2016 silam, dr. Boenjamin Setiawan sempat memasuki peringkat ke-7 dari daftar 10 orang terkaya di Indonesia.

Pencapaian ini tidak lain karena kegigihan serta kerja keras dari dr. Boenjamin Setiawan yang dikenal sebagai dokter entrepreneur yang tangguh dalam membangun kerajaan bisnisnya.


 

Simak Juga

Selain dari tokoh yang baru saja kita kupas kisah suksesnya, Finansialku juga punya kisah sukses lain yang bisa Anda simak dan pelajari.

Jadi silakan tonton video berikut ini ya untuk mendapat inspirasi sukses lainnya.

 

 

Itu dia kisah sukses seorang dokter tanah air yang berhasil membangun kerajaan bisnisnya.

Dari apa yang baru saja Anda baca, mengenai kisah sukses dokter Boen, tuliskan komentar dan tanggapan Anda pada kolom yang tersedia di bawah ini!

 

Sumber Referensi

  • Real Happy. 25 September 2015. Kisah Sukses Boenjamin Setiawan, Pengusaha bergelar Dokter. Happiness4sharing.blogspot.com- https://bit.ly/327ravB
  • Marikxon. Boenjamin Setiawan, Orang di Balik Kesuksesan Kalbe Farma. Maxmanroe.com – https://bit.ly/2GqSgXb
  • Wink 22 Maret 2017. Biografi dan Profil Boenjamin Setiawan – Dokter Terkaya Pendiri Kalbe Farma. Biografiku.com. https://bit.ly/387O89Z
  • https://bit.ly/2TOvDz1
  • Boenjamin Setiawan, Tokoh Berjasa Di Balik Suksesnya Perusahaan Farmasi di Indonesia. Anakdagang.com – https://bit.ly/3jTEDgL
  • Jordan Smith. Sosok Dokter Terkaya di Indonesia Pendiri Kalbe Farma Boenjamin Setiawan. Kisah Inspirasi. Kisahinspirasi.web.id – https://bit.ly/2Vy1TY3
  • Info Biografi. 8 Juli 2017. Biografi dan Profil Lengkap Boenjamin Setiawan – Dokter Pendiri Kalbe Farma. Infobiogafi.com  – https://bit.ly/34SDFwU
  • Admin. 9 Maret 2020 . Profil Orang Sukses: Pengusaha Farmasi yang Mengawali Bisnis dari Garasi. Kumparan.com – https://bit.ly/3mO9mxF

 

Sumber Gambar:

  • Kisah Sukses Boenjamin Setiawan Pendiri Kalbe Farma 01 – https://bit.ly/2I8VaR6
  • Kisah Sukses Boenjamin Setiawan Pendiri Kalbe Farma 02 – https://bit.ly/3qlTNQt
  • Kisah Sukses Boenjamin Setiawan Pendiri Kalbe Farma 03 – https://bit.ly/3qtmYRG
  • Kisah Sukses Boenjamin Setiawan Pendiri Kalbe Farma 04 – https://bit.ly/37xnqpo