Banyak contoh saham nyangkut yang dialami orang-orang. Kondisi ini cukup bikin ngenes, apalagi jika investor tidak melakukan diversifikasi.

Lalu, apa yang sebaiknya dilakukan dan bagaimana cara menghindarinya? Simak artikel berikut untuk tahu informasi selengkapnya.

 

Summary:

  • Saham yang nyangkut menyebabkan penurunan harga dan menghilangkan peluang investasi di perusahaan lain yang lebih prospektif.
  • Strategi investasi yang matang dan analisis mendalam menjadi kunci untuk meminimalisasi saham nyangkut.

 

Apa itu Saham Nyangkut

contoh saham nyangkut

Ilustrasi Pergerakan Saham. Sumber: muhaaz.com

 

Saham nyangkut jadi salah satu kondisi yang membuat investor gigit jari. Situasi ini terjadi saat harga saham yang dibeli jauh lebih tinggi daripada harga saat ini.

Apesnya, investor dihadapkan pada pilihan yang rumit: hold, cut loss, average down, atau pasrah merugi. Hold dengan harapan harga naik lagi, tapi risikonya makin terbenam dalam kerugian.

Cut loss memang pahit, tapi bisa jadi jalan keluar untuk meminimalisasi kerugian. Average down bisa jadi strategi, tapi perlu pertimbangan matang agar tidak terjebak lebih dalam.

Saham nyangkut bukan hanya soal rugi di harga, tapi juga menghilangkan kesempatan investasi di perusahaan lain yang lebih menjanjikan. Jika sudah begini, harus bagaimana, ya?

 

Alasan Mengapa Saham Nyangkut

Saham nyangkut bagaikan mimpi buruk bagi investor. Sebelum menelisik lebih jauh tentang contoh saham nyangkut, penting untuk memahami akar permasalahannya.

Berikut adalah alasan mengapa saham nyangkut:

 

#1 Membeli Saham Tanpa Analisis Mendalam dan FOMO

Membeli saham bukan sekadar klik sana-sini. Agar profit maksimal dan terhindar dari saham nyangkut, Anda perlu analisa mendalam. Silakan analisis teknikal dan fundamental dengan cermat.

Analisis fundamental dapat dianalogikan sebagai radar yang mendeteksi kesehatan perusahaan. Anda akan menyelami laporan keuangan, kondisi ekonomi, dan prospek industri untuk menemukan saham berprospek cerah.

Sementara itu, analisis teknikal menjadi semacam peta yang menunjukkan arah pergerakan harga saham. Dengan mempelajari pola dan tren masa lalu, kamu bisa memprediksi pergerakan harga di masa depan.

Bagi pemula, tak perlu terburu-buru menguasai dua jurus ini sekaligus. Anda bisa memulainya dengan berinvestasi melalui reksa dana atau saham dengan jumlah kecil.

Seiring waktu, tingkatkan kemampuan analisis dan strategi investasi untuk keuntungan yang lebih baik.

[Baca Juga: Investasi Saham di Tahun Politik, Ini Tantangan dan Sektor yang Dilirik]

 

#2 Tidak Punya Strategi Investasi

Dalam dunia investasi, perencanaan adalah kunci. Dengan perencanaan matang, risiko “nyangkut” bisa diminimalisasi.

Sebagai investor, penting untuk menentukan batas toleransi terhadap penurunan harga saham. Jika harga terus menurun, jangan ragu untuk segera menjual saham untuk menghindari kerugian yang lebih besar.

Saham nyangkut memang bisa terjadi pada siapa saja, tapi kita bisa menekan dampaknya. Ingat, perencanaan yang matang dan disiplin adalah kunci utama dalam berinvestasi.

Nah, untuk mengantisipasi kondisi, yuk, diskusi bersama ahli, Perencana Keuangan Finansialku. Nantinya, kamu bisa mendapatkan pendampingan personal untuk menyusun strategi investasi yang tepat.

Selain itu, kamu akan memperoleh advice yang komprehensif dalam menyusun rencana keuangan untuk mencapai tujuan finansial yang diharapkan.

Tunggu apalagi? Manfaatkan layanan Bookplan Program dari Finansialku untuk level-up keuanganmu. Klik banner di bawah ini atau hubungi WhatsApp 0851 5866 2940 untuk informasi selengkapnya.

bookplan

 

Contoh Saham Nyangkut

Di balik gemerlap saham-saham blue chip, ada dunia lain yang tak kalah menarik: saham nyangkut. Beberapa saham ini dulunya sempat melambung, tapi harganya kian turun karena beberapa faktor

Banyak investor terjebak di level ini. Sebagian dari mereka enggan cut loss karena berharap suatu hari nanti sahamnya bangkit.

Memiliki saham nyangkut seperti petualangan di lorong waktu. Ada yang nantinya bangkit, ada juga yang terkubur selamanya. Bagi investor yang berani, ini adalah peluang—tapi ingat, risikonya juga tinggi.

Berikut adalah beberapa contoh saham nyangkut:

 

#1 PT Widodo Makmur Perkasa Tbk. (WMPP) dan PT Widodo Makmur Unggas Tbk. (WMUU)

Dua emiten dari emiten unggas ini sempat tertahan di Rp50 per saham setelah mengalami kejayaan di awal penawaran. Penurunan harga ini sedikit banyak dipengaruhi oleh Tumiyana, pemilik perusahaan, yang menjual kepemilikannya selama 2022.

Status notasi L yang didapat WMPP dari bursa akibat telat melaporkan keuangan juga turut mempengaruhi kondisi ini.

 

#2 PT Indo Pureco Pratama Tbk. (IPPE) dan PT Bersama Zatta Jaya Tbk. (ZATA)

Nilai saham dua perusahaan ini merosot di level Rp50 per lembar akibat kabar miring, terutama terkait masalah laporan keuangan dan gagal bayar repo.

Contoh saham nyangkut satu ini belum banyak berubah hingga kini.

 

#3 PT Bukalapak.com (BUKA)

Contoh saham nyangkut selanjutnya adalah Bukalapak yang mendulang dana IPO terbesar sepanjang sejarah bursa di Indonesia, yakni Rp21,90 triliun.

Saat pertama melantai, 06 Agustus 2021, harga per lembar sahamnya bahkan menyentuh Rp1060. Pada 09 Agustus, nilainya bahkan menyentuh Rp1.110. Sayang, setelahnya, saham BUKA terjun bebas. Per 26 Februari 2024, harga saham Bukalapak hanya Rp162 per lembar.

 

Study Case Instagram Saham Nyangkut

Meski jarang mendapat sorotan, kasus saham nyangkut banyak terjadi di sekitar kita. Cerita, Dara (39), dapat dijadikan pelajaran bahwa investasi saham bukan ajang ikut-ikutan.

Berawal dari FOMO karena melihat rekan sebayanya yang mendulang profit melalui investasi, ia menggunakan dana sekitar Rp130 juta untuk investasi.

Karena berpikir pendek, ekspektasinya meleset jauh dari kenyataan. Betul, sahamnya nyangkut. Yuk, belajar dari kisah dara berikut ini! di Instagram Finansialku.

 

Tindakan yang Bisa Dilakukan Saat Saham Nyangkut

Ada beberapa tindakan yang bisa kamu lakukan saat saham nyangkut, antara lain:

 

#1 Cut Loss

Di dunia saham, cut loss merupakan strategi jitu untuk meredam potensi kerugian. Jual rugi, baik secara bertahap maupun keseluruhan, bisa jadi solusi saat portofolio terjerumus ke zona merah.

Keputusan cut loss memang pahit, tapi langkah ini membantu menekan efek domino yang lebih besar, terutama saat kerugian mulai mengganggu mental dan menghambat pengambilan keputusan investasi yang rasional.

Ingat, cut loss bukan tanda kelemahan, tapi bukti kedewasaan dalam mengelola risiko dan menjaga kesehatan portofolionya.

 

#2 Menerapkan Average Down

Beberapa investor menganggap penurunan harga saham bukan bencana. Mereka justru membeli lebih banyak saham dengan harapan akan naik di masa mendatang.

Ingat, untuk melakukan cara ini, kamu harus punya alasan dan analisis kuat.

 

#3 Membiarkannya

Pada akhirnya, ketika semua strategi tak lagi mempan, pasrah menjadi pilihan terakhir. Tapi, pilihan ini bagaikan pisau bermata dua.

Di satu sisi, ketenangan batin menanti. Di sisi lain, peluang emas untuk meraih saham terbaik lenyap.

[Baca Juga: 10 Cara Belajar Investasi Saham Untuk Pemula dan Keuntungannya]

 

Cara Menghindari Saham Nyangkut

Pelajari kiat berikut agar terhindar dari saham nyangkut:

 

#1 Lakukan Riset Mendalam

Sebelum kamu beli saham, riset mendalam tentang perusahaan dan prospeknya adalah kunci utama. Pahami fundamentalnya: kinerja keuangan, manajemen, dan industri tempatnya bernaung.

Jangan lupakan analisis teknikal untuk membaca pola harga saham di masa lalu dan memprediksi masa depan. Cari tahu seputar analisis saham melalui tayangan berikut ini.

 

 

#2 Hindari Saham Gorengan

Ibarat gorengan, saham ini memang menggiurkan: murah dan mudah diolah. Tapi ingat, di balik kelezatannya, ada bahaya tersembunyi.

Para bandar, layaknya tukang gorengan nakal, memanipulasi harga demi keuntungan mereka sendiri. Kita, investor kecil, bisa terjebak dan menanggung rugi.

 

#3 Diversifikasi Portofolio

Melakukan investasi saham di banyak industri dan emiten adalah langkah ampuh untuk menghindari kerugian akibat saham nyangkut.

Bertahan dengan satu emiten memperbesar potensi rugi karena tidak ada produk investasi lain yang mem-backup kerugian.

 

#4 Gunakan Stop-Loss Order

Stop-loss order adalah jenis order yang secara otomatis akan menjual saham ketika mencapai harga tertentu. Ini dapat membantu kamu membatasi kerugian jika harga saham turun.

 

#5 Memiliki Rencana Investasi

Buat rencana yang jelas sebelum kamu mulai berinvestasi. Rencana ini harus mencakup tujuan investasi, toleransi risiko, dan strategi investasi. Memiliki rencana akan membantu kamu tetap disiplin dan menghindari keputusan investasi yang impulsif.

Sebagai referensi, yuk, cari tahu strateginya dalam ebook gratis Petunjuk Praktis Dapat Keuntungan di Saham dari Finansialku.

 

Perkuat Kuda-kuda untuk Halau Saham Nyangkut

Beberapa contoh saham nyangkut di atas cukup bikin ngelus dada. Agar tidak terjebak situasi serupa, kamu perlu paham ujung pangkal investasi.

Kamu bisa update seputar strategi investasi yang menguntungkan dengan berdiskusi bersama Perencana Keuangan Finansialku.

Mulai ambil langkah tepat berinvestasi untuk level-up keuanganmu. Good luck!

 

Disclaimer: Finansialku adalah perusahaan perencana keuangan di Indonesia yang melayani konsultasi keuangan bersama Certified Financial Planner (CFP) seputar perencanaan keuangan, rencana pensiun, dana pendidikan, review asuransi dan investasi.

Finansialku bukan platform pinjaman online dan tidak menerima layanan konsultasi di luar hal-hal yang disebutkan sebelumnya. Artikel ini dibuat hanya sebagai sarana edukasi dan informasi.

 

Demikian ulasan tentang contoh saham nyangkut. Sampaikan tanggapan Anda di kolom komentar di bawah.

Mari bantu lebih banyak orang keluar dari saham nyangkut dengan membagikan informasi ini di media sosial. Terima kasih!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

 

Editor: Muhammad Dicky Syaifudin

Sumber Referensi:

  • Admin. 16 Januari 2022. Saham Nyangkut? Kok, Bisa? Ini Cara Mengatasinya! Rhbtradesmat.com – https://bit.ly/3SVClkC
  • Admin. 29 April 2023. Rugi Puluhan Triliun, IPO BUKA Terboncos Sepanjang Sejarah. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/3wBzQMU
  • Admin. 29 Desember 2021. Saham Nyangkut: Penyebab dan Cara Mengatasinya. Cermati.com – https://bit.ly/3SV7i8V
  • Putra. 30 Mei 2023. Ternyata Ada 80-an Saham Gocap di Bursa, Nyangkut di Mana? Cnbcindoensia.com – https://bit.ly/3woXI6m

 

Sumber Gambar:

  • Cover: Shutterstock.com