Bagaimana ya cara pinjam uang di bank jika masih punya utang lain yang belum lunas?
Seperti yang telah Anda ketahui sebelumnya, akan sulit memperoleh kredit bila Anda memiliki utang lain yang belum lunas.
Namun nyatanya ada tips untuk mengatasinya, lho! Simak pembahasannya di bawah ini.
Rubrik Finansialku
Apa itu Kredit?
Kredit tentunya memiliki banyak definisi, misalnya jika diambil dari bahasa Yunani, kredit adalah credere yang artinya “kepercayaan akan kebenaran” atau credo yang berarti “saya percaya”.
Namun, secara umum, kredit atau pinjaman uang dalam kegiatan perbankan di Indonesia telah dirumuskan dalam Undang–undang Pokok Perbankan No. 7 Tahun 1992, yaitu:
“Kredit adalah penyediaan uang atau tagihan yang dapat dipersamakan dengan itu, berdasarkan kesepakatan pinjam meminjam antara pihak bank dengan pihak lain yang mewajibkan pihak peminjam untuk melaksanakan dengan jumlah bunga sebagai imbalan.”
Pada awal perkembangannya, kredit memiliki fungsi untuk merangsang sikap saling menolong dengan tujuan pencapaian kebutuhan, baik dalam bidang usaha atau kebutuhan sehari-hari.
Dengan kata lain, kredit diharapkan dapat membawa dampak positif secara sosial ekonomis bagi seluruh pihak (debitur, kreditur, atau masyarakat).
Nah, setelah mengenal kredit atau pinjaman uang, kini saatnya Anda mengetahui cara pinjam uang di bank saat Anda masih punya utang lain yang belum lunas.
#1 Cek Rasio Utang (Debt Ratio) Anda
Jika Anda meminjam sejumlah uang dari bank, maka pihak bank akan memperhitungkan debt ratio.
Pihak bank menggunakan rasio tersebut untuk mengukur kemampuan keuangan calon debiturnya.
Debt ratio merupakan perbandingan antara pendapatan per bulan dengan cicilan kredit yang sedang berjalan.
Debt ratio yang ditentukan oleh pihak bank biasanya tidak melebihi 30%, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kredit macet.
[Baca Juga: Tahukah Anda, Apa Bedanya Pinjaman Uang dan Pembiayaan?]
Jadi apabila besar angsuran adalah Rp15 juta per bulan, maka minimal penghasilan Anda harus sebesar Rp50 juta per bulan.
Mengapa semakin besar debt ratio maka semakin buruk?
Karena apabila rasio lebih condong ke utang, maka dapat dipastikan Anda akan kesulitan untuk memenuhi kebutuhan hidup.
Oleh karena itu, pastikan debt ratio Anda tidak melebihi 30% saat ingin mengajukan pinjaman multi guna.
Untuk menghitung debt ratio, lakukan dengan membagi total utang dengan total aset yang Anda miliki.
Sebagai contoh, berikut adalah perhitungan debt ratio:
Penghasilan: Rp15 juta per bulan
Cicilan kartu kredit: Rp2 juta per bulan
Cicilan kredit mobil: Rp2 juta per bulan
Cicilan kredit rumah: Rp2 juta per bulan
Debt Ratio = Jumlah utang : Penghasilan = Rp6.000.000 : Rp15.000.000 = 40%
#2 Mengajukan Top-Up Kredit
Apabila Anda memang sudah memiliki utang sebelumnya, maka Anda bisa memilih untuk top-up kredit daripada mengajukan kredit baru.
Apabila top-up kreditnya disetujui, maka bank akan merekalkulasi berapa besar angsuran baru Anda setelah jumlah pinjaman bertambah.
Namun perlu diperhatikan bahwa Anda bisa memperoleh top-up kredit yang lebih besar apabila tidak ada masalah dalam kredit sebelumnya.
Malah terkadang pihak bank yang akan berinisiatif menawarkan top-up kredit apabila status kredit Anda lancar.
[Baca Juga: 5 Jenis Kartu Kredit yang Cocok untuk Wanita Milenial: Jenis, Contoh dan Manfaatnya]
Pertimbangkan untuk Pinjam Uang di Bank saat Masih Punya Utang Lain
Nah, kini Anda sudah tahu bahwa sebenarnya bisa memperoleh kredit atau pinjaman meski masih punya utang lain.
Tetapi pertanyaannya, apakah Anda benar-benar ingin melakukannya? Apakah Anda sanggup membayar angsurannya?
Finansialku akan mengajak Anda mempertimbangkan beberapa hal berikut sebelum menambah pinjaman uang di bank:
#1 “Apakah Saya Sangat Membutuhkannya?”
Tanyakan pertanyaan ini kepada diri Anda sebelum Anda memutuskan untuk mengajukan pinjaman baru saat masih memiliki utang lain yang belum lunas.
Jangan sampai Anda menyalahartikan keinginan sebagai kebutuhan, di saat sebenarnya Anda tidak membutuhkannya.
Sebagai contoh, saat Anda melihat iklan handphone terbaru dan tergoda untuk membelinya.
Padahal handphone Anda saat ini masih berfungsi dengan baik, meski modelnya sudah tergolong agak kuno.
Di sini Anda merasa “membutuhkan” handphone baru, padahal sebenarnya Anda hanya “menginginkannya”.
Jangan mudah tergoda. Pikirkan berulang kali apakah Anda benar-benar membutuhkannya sampai harus menambah utang baru.
[Baca Juga: KTA atau Kartu Kredit? Pilih yang Mana ya, yang Paling Menguntungkan Untuk Konsumen?]
#2 “Apakah Ada Jalan Lain?”
Kedua, Anda sebaiknya menghindari utang.
Memang betul ada yang namanya utang pinjaman baik, di mana Anda malah memperoleh untung.
Namun hampir seluruh utang yang bersifat konsumtif merupakan utang pinjaman buruk yang akan merugikan Anda.
Dengan kata lain, utang adalah jalan terakhir apabila Anda tidak memiliki alternatif solusi lain.
Namun, disarankan untuk selalu memikirkan alternatif solusi lainnya sebelum mengajukan utang.
Sebagai contoh, Anda bisa mulai mengecek pengeluaran Anda untuk melihat hal-hal yang bisa dihemat.
Anda bisa memulainya dengan memanfaatkan berbagai fitur pengaturan keuangan di aplikasi Finansialku.
Anda bisa mengecek kesehatan keuangan Anda, mencatat pengeluaran, hingga mengatur anggaran dengan praktis dan mudah.
Bagi Anda yang merupakan pengguna baru, download aplikasinya sekarang melalui Google Play Store, atau Anda bisa klik link berikut ini:
#3 “Apakah Bisa Ditunda?”
Saat Anda terpikir untuk mengajukan pinjaman baru di bank, coba Anda lihat kembali seberapa urgent kebutuhan tersebut.
Siapa tahu bisa ditunda hingga utang sebelumnya lunas terlebih dahulu.
Dengan demikian, beban angsuran Anda tidak akan tambah berat.
Selain itu, Anda juga sudah meminimalisasi risiko gagal bayar secara tidak langsung.
Ingatlah bahwa utang itu komitmen jangka panjang yang harus dijalani dengan taat.
Jangan sampai kesalahan perhitungan membuat komitmen Anda mustahil dilakukan dan akhirnya terjerat utang tiada akhir.
Apakah Anda Masih Ingin Mengambil Pinjaman Baru di Bank?
Melalui penjabaran di atas, apakah Anda masih ingin mengajukan pinjaman uang baru di bank?
Memang betul mengajukan pinjaman sah-sah saja, dan keputusan sepenuhnya berada di tangan Anda.
Tetapi mengingat beban secara finansial dan psikologis akan meningkat, pertimbangkan kembali pengajuan pinjaman sesuai dengan kebutuhan Anda sebelum mengambil keputusan.
Apakah Anda memiliki pertanyaan mengenai cara pinjam uang di bank saat Anda punya utang lain yang belum lunas lainnya? Tinggalkan komentar Anda di bawah.
Jika ada pertanyaan, silakan ajukan pertanyaan Anda pada kolom di bawah ini. Perencana Keuangan kami siap membantu Anda, terima kasih.
Sumber Referensi:
- Hardian. 15 September 2017. Begini Lho Cara Meminjam Uang di Bank Ketika Utang yang Lain Belum Lunas. Blog.duitpintar.com – https://goo.gl/Tf1dTH
Sumber Gambar:
- Cara Pinjam Uang di Bank 1 – https://goo.gl/zUWo1e
- Cara Pinjam Uang di Bank 2 – https://goo.gl/Pc4fVB
saya SYOPYAN SURI alamat kota jambi ..saya jd nasabah bank BRI sdh jln 8 thn pinjama dr 5 jt sampai 50 jt tdk pernah terlambat waktu pembayaran.. thn 2017 sy pinjam 100 jt jangka 4 thn ..sy pakai kan untuk sewa ruko untuk 4 thn 90 jt angsuran saya sdh berjalan 14 bulan..usaha yg sy alami macet kemudian kontrak ruko sya msh sisa 3 thn ..pertayaan sy untuk pihak BANK BRI apkah bs saya pinjam untuk nambah modal sedang kan utang saya di BANK masih ada..trm
SYOPYAN SURI
Hi Pak Sopyan Suri
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
Dalam kasus ini, sebenarnya Bapak perlu diskusi dengan pihak BRI.
Seharusnya bisa Pak, asalkan Bapak bisa menjelaskan lebih detil kondisi yang terjadi.
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Saya mempunyai pinjaman di mandiri 30jt dan sekarang rencana mau topup 50jt. Tapi saya masih punya pinjaman di bank lain & angsuran motor. Apakah bisa saya mengajukan topup?
Hi Bu Duta
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi yang kami dapat bahwa semuanya tergantung pihak bank jka Anda dinilai memiliki track record yang bagus dan jumlah pinjaman tdak melebihi kapisitas maka biasanyapinjaman akan d acc
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Maaf mau tanya,bisakah kita meminjam KTA atau pinjam uang di bank Panin sedangkan kita masih punya hutang di bank BRI lain tapi selama ini riwayat kredit saya bagus tidak pernah nunggak selama ini
Terimakasih
Hi Bu Umayah
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi yang kami dapat bahwa semua tergantung pihak ke dua jika semua syarat sudah memenuhi maka pinjaman akan d acc
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Kalau saya top up kredit kemudian saya harus bayar uang asuransi lagi untuk top up..apakah asuransi yang pertama bisa saya ambil uangnya /refound asuransi
Hi Pak Aditya
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi yang kami dapat untuk kebijakan hal ini setiap bank memiliki kebijakan masing2 maka sebaiknya Anda langsung menanykan hal ini pada pihak bank yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
saya ad pinjaman melalui aplikasi Online, tp sya membutuhkan modal dan mau melakukan pinjaman ke bank perkreditan rakyat, apakah bisa?
Hi Bu Lala
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi yang kami dapat biasanya Anda harus melakukan pelunasan terlbih dahulu pada pinjaman online yang dimiliki saat ini
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank yang
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.bersangkutan
Saya mau menanyakan. Jika ada tanggungan pinjaman online, apakah bisa untuk mengajukan ke kur? Mohon infonya. Terimakasih
Hi Kak Fitri
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
Tidak disarankan untuk membuka pinjaman baru jika masih ada tanggungan yang masih belum diselesaikan.
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Sy masih punya kpr btn ingin ngajuin pinjaman uang ke bank lain gimana caranya supaya diacc mksh
Hi Pak Ace
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi yang kami dapat bahwa anda harus memiliki track record yang bagus dan jumlah pinjaman tidak melebihi batas wajar yag telah di tentukan disesuaikan dengan pendapatan Anda
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank BTN yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Nama saya Rico,,saya meminjam di bank BRI,baru jalan 3 bulan dg jangka waktu 5 th,,tapi rencana saya mau perluasan usaha,,n saya butuh tambahan dana,,jdi rencana saya pengen mengajukan pinjaman KUR di BNI,apakah bisa,,tlg dibantu solusinya y admin,trima kasih sblumnya
Hi Pak Rico
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi yang kami dapat bahwa semua nya tergantung pada penilaian bank ke dua jika track record ada bagus dan jumlah pinjaman anda masih di anggap dlama batas yang wajar maka biasanya pinjaman akan d acc
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Saya ingin bertanya kebetulan saya masih ada pinjaman KTA bank swasta, beberapa bulan kemudian suami mengajukan KUR untuk pengembangan usaha, apakah pengajuan KUR suami bisa berhasil?
Hi bu Lely
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi yang kami dapat bahwa hal ini tergantung pda pertimbangn pihak bank yang akan dituju jika semua kriteria sesuai maka pinjaman akan d acc
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank yang dituju
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Jika sebelumnya sudh mengajukan pinjaman kur bri, dan sudh disurvey oleh pihak bank tp karena wktu pencairan lama sehingga berniat pindah berkas pinjaman ke pinjaman konvensional agar lebih cepat bisakah seperti itu?
Hi Pak Ucok
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi yang kami dapat maka Anda harus membatalkan pinjaman terlebih dahulu di bank sebelumnya
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Kak mohon dijawab yaa..
Aku butuh bgt uang sekitar 350jt minggu ini utk biaya kuliah. Sedangkan di bank pinjam max 200-250 jt trs utk 100-150 jtanya aku mau pinjam di bank lain misal 250 di bank A dan sisanya di bank B dalam waktu bersamaan. Bisa gak kak?
Hi Ka Adriani
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi yang kami dapat jika Anda mmeiliki jaminan yang sesuai dan jumlah pinjaman Anda masih dalam batas kemampuan Anda maka bisa saja pinjaman Anda di acc
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi pihak bank yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Nama saya yudha , aaya ada pinjaman di BNI dgn angsuran 1 juta / bulan ,dan sudah berjalan 1 tahun dgn tenor 3 tahun ,
Saya mau tambah pinjaman lagi 50 juta , dgn tenor 4 tahun ,
Pertanyaan saya
Jika acc pinjaman 50 juta sy ,
Apakah akan d potong untuk menutup.pinjaman sy sebelum ny yg masih 2 tahun ? Atau terima utuh ?
Terimakasih sebelum nya
Hi Pak Restian
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
Menurut informasi yang kami dapat bahwa jka kita mengajukan pinjaman di bank yang sama maka biasanya sisa pinjaman sebelumnya harus di tutup terlebih dahulu maka besar pinjaman ke dua yang akan turun akan di potong oleh pinjaman pertama yang belum lunas
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank BNI setempat
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Saya mau tanya ada ga yah bank yg bisa kasih pinjaman untuk lunasin hutang di bank lain, supaya jadi 1 cicilan saja
Hi Bu Diana
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
Menurut informasi yang kami dapat harusnya bisa dengan jaminan yang berbeda
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
saat ini saya ingin ajukan pinjaman di bank jaminan sertifikat rumah yg msh proses balik nama apa saya bisa ajukan pinjaman terima kasih
Hi Pak Sugianto
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi Anda bisa ajukan pinjaman meskipun belum balik nama.
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi pihak bank yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Saya misbah di medan, saya ingin bertanya tentang top up pinjaman di bank. Saat ini saya masih ada sisa hutang dg bank sebesar Rp.15jt, dan sudah 2 thn belum sya lunas, dikarenakan usaha saya saat ini lagi tidak menguntungkan. Apakah saya masih bisa mengajukan top up pinjaman? Terima kasih…
Hi Pak Misbah
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informaasi yang kami dapt syarat untuk top up pinjaman adalah Anda hrus memiliki track record yang bagus dan jumlah pinjaman anda dianggap masih dalam batas kemampuan Anda.
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Saya mau menanyakan,jika masih sementara mengangsur uang di dealer karena mengkredit motor apakah boleh meminjam uang di kur? mohon jawabannya…
Hi Pak Fandy
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.
Menjawab pertanyaan Anda:
Untuk pertanyaan mengenai peminjaman uang di KUR, Anda bisa menghubungi Bank penyedia layanan KUR yang akan dituju karena syarat dan ketentuan pinjaman berbeda, sesuai dengan kebijakan masing-masing Bank.
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.
Suami saya udah punya utang baru berjalan 4 bln,trus sy mendengar ada bank yg memberikan pinjaman dgn bunga lbh kecil.bolehkah sy pinjam bank dgn nm sy dgn jaminan yg berbeda tp blm balik nama,dgn tujuan melunasi utang suami sy.krn di hitung2 perbedaan bunganya lumayan banyak.mohon penjelasannya,trimakasih
Hi Bu Yuli
Terima kasih telah menghubungi Finansialku.com
Menjawab pertanyaan Anda:
menurut informasi yang kami dapt bahwa peminjaman di dua bank memang bisa dilakukan asalkan Anda dan suami memiliki jumlah pinjaman yang masih dalam batas kemampuan Anda mengacu pada pendapatan Anda dan suami.
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Bank yang bersangkutan
Semoga jawaban kami dapat bermanfaat.