Bagaimana cara memilih asuransi jiwa dan kesehatan syariah? Apa saja daftar asuransi syariah di Indonesia yang berkualitas?

Kali ini, Finansialku akan membahas tentang daftar asuransi syariah di Indonesia (asuransi jiwa dan kesehatan) yang dapat menjadi pertimbangan Anda.

 

Pengertian Asuransi Syariah

Yang dimaksud dengan asuransi syariah adalah perusahaan asuransi yang mengusung konsep syariah berlandaskan Al-Qur’an dan Hadist.

Dewan Syariah Nasional (DSN) serta Majelis Ulama Indonesia (MUI) menjelaskan bahwa kegiatan usaha dalam asuransi syariah memungkinkan untuk para kliennya berinvestasi sehingga bisa diambil klaimnya sesuai akad.

Jadi, pembayaran bulanan yang diberikan para klien diberikan dalam akad donasi. Jika tidak cair seluruhnya karena satu dan lain hal, maka donasi tersebut bisa dihitung sebagai amal jariyah.

Daftar Asuransi Syariah di Indonesia (Asuransi Jiwa dan Kesehatan) yang Dapat Menjadi Pertimbangan Anda 02 - Finansialku

[Baca Juga: Nasabah Bisa Sisihkan Harta Lewat Zakat Saham, Program Anyar Henan Putihrai Sekuritas Gaet Baznas]

 

Dana Tabarru’

Dana Tabarru’ adalah uang yang digunakan sebagai derma atau donasi dari dan oleh para peserta.

Dengan adanya sistem ini maka pertanggungan yang diberikan bukan berasal dari perusahaan dan jumlahnya diketahui secara pasti.

Tidak hanya itu, akadnya pun jelas sehingga tidak akan mengundang masalah serta para klien akan lebih merasa aman menyetorkan uangnya.

banner -pahami asuransi syariah

Konsep Asuransi Syariah adalah Takaful

Apa yang membedakan asuransi umum dan syariah? Salah satunya adalah takaful. Takaful merupakan konsep kooperatif yang diusung sehingga asuransi syariah tidak mengandung riba.

Hal ini menjadi landasan fundamental karena ada banyak Hadist dan aturan Al-Qur’an yang melarang praktik riba.

 

Prinsip dari Asuransi Syariah (Takaful, Cooperative)

Cara kerja prinsip asuransi syariah yaitu takaful adalah klien memberikan kontribusi misalnya Rp2.000.000 untuk jaminan kendaraan.

Maka uang tersebut diolah dengan uang klien lain dan apabila ada kecelakaan kendaraan akad pertanggungan senilai harga kendaraan misalnya Rp150.000.000.

 

Mekanisme Asuransi Syariah

Jadi, sistem mekanisme asuransi syariah sangat berbeda dengan asuransi umum meskipun tujuannya sama. Di dalam prosedur pelaksanaannya tidak ada riba dan perputaran uang dilakukan secara halal dalam akad yang jelas.

Itulah yang membuat banyak klien tertarik dengan mekanisme asuransi syariah dari dan untuk peserta.

 

Daftar Asuransi Syariah di Indonesia

Berikut ini adalah 11 daftar asuransi syariah di Indonesia serta layanannya. Manakah yang cocok dengan kebutuhan Anda?

 

#1 Asuransi Takaful

Asuransi Takaful merupakan perusahaan yang memulai bisnisnya dalam bidang asuransi syariah. Dalam usianya, asuransi ini termasuk yang paling tua, lama, dan berprestasi hingga mendapatkan berbagai penghargaan.

Dewan Pengawas Syariah Nasional telah memberikan pemantauan secara langsung atas kinerjanya. Tidak heran jika banyak program perusahaan ini yang recommended misalnya Takaful dana pendidikan (Fulnadi) asuransi kesehatan (Fullmedicare), dan Takafullink Salam Cendikia.

 

#2 Allianz Syariah (Allisya)

Allianz Syariah (Allisya) adalah bentuk syariah dari Asuransi Allianz.

Dengan sosialisasi dan promosi yang tinggi, maka klien dari Allisya pun semakin banyak. Tidak hanya promosinya, tetapi layanan Allisya juga sangat berkualitas seperti sistem cashless dengan menggunakan kartu serta reimbursement atau penggantian.

Fitur yang ditawarkan pun meliputi asuransi jiwa (Allisya protection), asuransi kesehatan (Allisya care), asuransi rumah serta mobil. Ada juga asuransi tasbih untuk calon Jamaah Haji.

 

#3 PRUSyariah

Prudential yang memiliki semboyan “Always Listening Always Understanding” ternyata juga memiliki asuransi syariah dengan kualitas tinggi yaitu PRUSyariah.

Keunggulan dari sistem PRUSyariah adalah bagi hak bagi hasil uang premi yang bernilai 56%.

Ada juga sistem bagi hasil dari uang yang digunakan untuk kegiatan usaha dan menghasilkan keuntungan secara halal.

Apakah Premi Asuransi Syariah Lebih Murah dan Lebih Aman daripada Asuransi Konvensional 01 - Finansialku

[Baca Juga: Slide: Mengapa Harus Punya Asuransi? Serta Istilah-istilah Asuransi]

 

#4 Asuransi Syariah Manulife

Hampir sama dengan Asuransi Takaful, Asuransi Syariah Manulife memiliki sistem kartu serta reimbursement sehingga memudahkan para klien dalam sistem pembayaran maupun pertanggungan.

Tidak hanya itu, dalam klaimnya proses tolong-menolong menjadi cara ampuh memaksimalkan sistem syariah.

Bagi Anda yang ingin bergabung, ada beberapa pilihan program menarik seperti Manulife Berkah Medicare Plus, Manulife Berkah Crisis Cover Protection, Berkah Waiver of Basic Contribution, Berkah Payor Benefit Plus, Manulife Berkah Income Replacement, Berkah Accidental Death and Disability Benefit, serta Berkah Yearly Renewable Term.

 

#5 Asuransi Syariah AIA

Asuransi terpercaya AIA yang membuka cabang di berbagai tempat juga memiliki sistem syariahnya.

Dengan nama Asuransi Syariah AIA, ada banyak layanan yang ditawarkan seperti Hasana Berkah, Fortuna X-Tra Plus Syariah, serta Provisa Syariah yang telah dilegalisasi Dewan Pengawas Syariah (DPS) sehingga aman untuk diikuti.

 

#6 Asuransi Sinar Mas Syariah

Dengan akad yang syar’i, Asuransi Sinar Mas Syariah terus memberikan kontribusi di bidang kesehatan dan pendidikan.

Banyak klien yang telah memberikan testimoni positif tentang kesepakatan dan bagi hasil asuransi ini dengan sistem syariah.

 

#7 Asuransi Bumiputera Syariah

Terdapat 3 layanan utama dari Asuransi Bumiputera Syariah antara lain Mitra Amanah (asuransi jiwa), Mitra Mabrur (asuransi Haji) serta Mitra Iqra Plus (asuransi pendidikan).

Tidak heran jika perusahaan Bumiputera semakin unggul di bidang jasa layanan asuransi.

Pahami 4 Alasan Dasar Mengapa Anda Perlu Asuransi Syariah 01 - Finansialku

[Baca Juga: Beberapa Hal Penting yang Perlu Anda Ketahui Tentang Asuransi Syariah]

 

#8 Asuransi Syariah Panin

Tidak hanya menjalankan bisnis perbankan, PT Panin Tbk. juga memiliki perusahaan yang memberikan layanan asuransi dengan legalitas di bawah Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Dengan fitur utama berupa asuransi jiwa, banyak klien yang telah terbantu melalui sistem tolong-menolong sesuai akad dalam pertanggungan secara syariah.

 

#9 Asuransi Syariah Central Jaya (CARlisya)

PT AJ Central Asia Raya sebagai perusahaan asuransi umum kini juga merambah dunia bisnis syariah dengan 3 layanan utama, diantaranya CARlisya Pro Fixed, CARlisya Pro Safe, dan CARlisya Pro Mixed.

Secara perencanaan, akad, hingga tatalaksana, Asuransi Syariah Central Jaya (CARlisya) menjunjung tinggi sistem syariah sehingga dapat memaksimalkan muamalah di antara para klien.

 

#10 Asuransi Syariah BNI Life

Seperti halnya Panin, BNI yang notabene terkenal dengan bisnis perbankannya kini juga memiliki asuransi syariah dari BNI Life. 3 produk utama andalannya antara lain Investa Plus, Wadi’ah Cendikia, dan Multi Investa.

Ketiganya merupakan fitur unggulan di bidang kesehatan, pendidikan, serta pertanggungan ketika melakukan ibadah Haji atau Umroh bagi para Jamaah.

 

#11 Asuransi Syariah Astra

Berbeda dengan asuransi lainnya di atas, Asuransi Syariah Astra memberikan bantuan pertanggungan atas kendaraan bermotor.

Hal inilah yang menjadi layanan utama dan unggulan karena tidak semua asuransi syariah memilikinya.

 

Disclaimer:

Penyebutan merek perusahaan dan produk asuransi pada artikel ini hanya bertujuan sebagai sarana edukasi. Finansialku tidak berafiliasi dengan perusahaan asuransi tersebut.

Masih ada masalah keuangan yang belum bisa diatasi? Perencana Keuangan Finansialku siap membantu! Langsung konsultasikan keuangan Anda dengan Perencana Keuangan Finansialku yang sudah bersertifikat.

Hubungi kami melalui Menu Konsultasi Keuangan di aplikasi Finansialku atau melalui link berikut ini Konsultasi Keuangan.

Anda juga dapat menjadwalkan konsultasi melalui WhatsApp.

Asuransi mana yang akan Anda pilih? Mengapa demikian?

Jelaskan jawaban tersebut dan berikan informasi ini pada rekan yang perlu mendaftar asuransi, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. Pengertian Asuransi Syariah. Asuransisyariah.asia – https://goo.gl/3zsMqu
  • 2 Desember 2017. Takaful. Wikipedia.com – https://goo.gl/wNrLpA
  • Admin. 11 Asuransi Syariah Terbaik di Indonesia Untuk Keluarga. Dosenekonomi.com – https://goo.gl/BBzayw

 

Sumber Gambar:

  • Daftar Asuransi Syariah – https://goo.gl/wpaaqK
  • Asuransi Syariah di Indonesia – https://goo.gl/v5KtMG

 

Free Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Perencanaan Keuangan Untuk Usia 30 an - Finansialku Mock Up