Harga Emas Hari Ini 8 Desember 2023 adalah Rp1.116.000 per gram. Harga tidak ada perubahan dari perdagangan Kamis (6/12/2023). Pada perdagangan Kamis, harga emas Antam berada di posisi Rp1.116.000 per gram.

Adapun, harga pembelian kembali atau buyback di kisaran Rp1.015.000 per gram. Itu artinya jika Anda ingin menjual emas, Antam akan menghargainya Rp1.015.000 per gram.

Harga emas Antam tersebut berlaku di kantor Antam Pulogadung, Jakarta Timur.

 

Harga Emas 8 Desember 2023

Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram. Hingga pukul 08.00 WIB, sebagian besar ukuran emas Antam tersedia.

 

Emas Batangan

Berikut daftar harga emas batangan yang dijual Antam:

  • 0,5 gram: Rp608.000
  • 1 gram: Rp1.116.000
  • 2 gram: Rp2.172.000
  • 3 gram: Rp3.233.000
  • 5 gram: Rp5.355.000
  • 10 gram: Rp10.655.000
  • 25 gram: Rp26.512.000
  • 50 gram: Rp52.945.000
  • 100 gram: Rp105.812.000
  • 250 gram: Rp264.265.000
  • 500 gram: Rp528.320.000
  • 1000 gram: Rp1.056.600.000

 

Emas Corak Batik

Antam juga menjual emas dengan corak batik Bokor Kencono, batik Huk, batik Srimanganti dan batik Mahkota Siger.

Emas Corak Batik

Tampilan emas corak Batik Bokor Kencono, Huk, Srimanganti, dan Mahkota Siger

 

Untuk harga emas Antam bercorak batik:

 

#1 Batik Bokor Kencono

  • 10 gram = Rp11.660.000
  • 20 gram = Rp22.520.000

 

#2 Batik Huk

  • 10 gram = Rp11.660.000
  • 20 gram = Rp22.520.000

 

#3 Batik Srimanganti

  • 10 gram = Rp11.660.000
  • 20 gram = Rp22.520.000

 

#4 Batik Mahkota Siger

  • 10 gram = Rp11.660.000
  • 20 gram = Rp22.520.000

 

Keterangan:

  • Harga emas batangan sudah termasuk PPh 22 sebesar 0,9%.
  • Saat menyertakan NPWP akan memperoleh potongan pajak lebih rendah sebesar 0,45%.

 

Untuk informasi lebih lengkap mengenai harga emas hari ini di kota Surabaya, Bandung, Medan dan Semarang, silakan cek di halaman harga emas hari ini.

Selain harga emas, Anda dapat mengetahui harga komoditas lainnya pada Tabel Harga Komoditas.

 

Bingung bagaimana mulai investasi emas? Konsultasikan bersama Perencana Keuangan Finansialku.

Konsul Rencana Keuangan

 

Berita Harga Emas Hari Ini 8 Desember 2023

Trading Strategy: 

Opsi BUY dekat support

Entry: 2023.00 – 2025.00

Target/Reward:  2038.00 ($12 – $14)

Stop Loss: 2017.00 ($6 – $8)

(ideal SL di bawah 2015)

Risk Reward: 1: 2 

 

Opsi SELL  Saat Tembus Support

(atau Cek keterangan di artikel, sesuaikan

dengan hasil rilis NFP)

Entry: 2005.00 – 2006.00 

Target/Reward: 1994.00 ($11 – $12)

Stop Loss: 2011.00 ($5 – $6)

Risk Reward: 1: 2

 

Disclosure: Ini hanyalah hasil analisis dan bukan saran finansial. Selalu lakukan riset Anda sendiri sebelum membuka posisi Trade. Semua hasil Trade Anda merupakan tanggung jawab sendiri!

 

Berikut ini berita dan analisis emas hari ini 8 Desember 2023 yang dipersembahkan oleh Agrodana Futures:

 

Pergerakan Harga Emas Hari Ini 8 Desember 2023

Emas diperdagangkan nyaris flat di sesi perdagangan hari Kamis. Kenaikan tertahan di 2039, penurunan pun tertahan di 2020.

Market sepertinya enggan berspekulasi terlalu dini sebelum data NFP dirilis di Jumat malam.

 

Penggerak Pasar

Imbal hasil Treasury AS sedikit rebound setelah penurunan dalam 1 minggu terakhir tertahan di 4.100%, tapi kenaikan pun relatif terbatas.

Di sisi lain, dolar justru terkoreksi turun pasca kenaikannya di 3 hari terakhir, bahkan 2 hari terakhir yang berlawanan dengan imbal hasil Treasury.

Klaim dirilis naik ke 220K, di bawah ekspektasi 222K, tapi naik dari minggu sebelumnya 218K.

Pasca kenaikan yang mengejutkan minggu lalu terutama pada continues claim, angka tersebut kembali di bawah level 1.900 juta sehingga mendorong imbal hasil tenor 10-tahun rebound di malam hari.

Ada laporan yang menyebut tentang kembalinya para pekerja yang mogok yang akhirnya memberi kontribusi.

Di sisi lain, pasar masih menunggu laporan pekerjaan AS yang akan dirilis malam nanti. Beberapa web menulis ekspektasi kenaikan 180K, beberapa lainnya 190K, dari laporan bulan sebelumnya 150K.

Hal ini membuat investor cenderung menahan diri sehingga tidak terlihat agresif di sesi perdagangan hari Kamis.

 

Dolar Melemah Berkat JPY?

Penurunan USDJPY (penguatan JPY) kemungkinan menjadi penyebab aksi jual USD yang lebih luas.

Hal ini dipicu sejak sesi Asia setelah pernyataan Gubernur BOJ Kazuo Ueda yang mengisyaratkan tantangan yang sulit menjelang akhir tahun 2023 dan awal tahun depan.

Pasar menangkap pernyataan tersebut sebagai sinyal petunjuk bahwa bank mungkin saja akan menaikkan suku bunga di pertemuan 19 Desember mendatang. 

 

Fokus Malam Ini

Malam ini adalah malam yang dinantikan investor global dan para pembuat kebijakan. Non Farm Payroll, Unemployment Rate dan tingkat upah dirilis di jam 20.30 WIB.

Fed mencari bukti lebih lanjut proses disinflasi yang ditandai dengan melemahnya data-data ketenagakerjaan dan komponennya sehingga data yang melemah secara keseluruhan akan membuat dolar melemah dan emas berpeluang kembali naik.

Sebaliknya, data NFP yang kuat akan membuat dolar bangkit dan emas berpeluang kembali turun.

 

Skenario NFP 8 Desember 2023

Skenario NFP 8 Desember 2023

 

Disclaimer On!

Skenario 3 dan 5 adalah yang paling berpotensi membuat market volatile selama rilis data. (NFP di atas 250K berpotensi lebih mengejutkan pasar dan menekan emas lebih dalam)

Note: Tetap waspada dengan volatilitas besar pada market yang sewaktu-waktu bisa tiba-tiba berubah!

 

Analisis Teknikal Gold

Candle daily ditutup bullish meski dengan real body putih kecil dan tail atas yang lebih panjang dibanding tail bawah.

Kita berada di salah satu hari yang menentukan untuk penembusan di atas resistance 2037 (FR 50%) atau kembali turun di bawah 2012 (FR 61.8%).

Data NFP akan menjadi penentu meskipun secara umum resistance psikologis akan berada di zona 2048 – 2052 dan support psikologis di kisaran 2007 – 2009.

Jika tembus resistance psikologis, maka bullish akan kembali dominan. Dan jika support psikologis yang ditembus, maka bearish akan mendominasi.

 

Pergerakan Harga Emas dan Forex Hari Ini 8 Desember 2023 gh4

Note: Tayangan grafik lebih cepat, silakan cek Youtube @AgrodanaFutures di bagian “community

 

Grafik Harga H4

Di H4, trendline support menunjukkan support kemungkinan bisa menjadi acuan berikutnya.

Selama harga tidak tembus di bawah trendline support tersebut, maka alur kenaikan punya cukup peluang untuk kembali terjadi. 

Area resistance psikologis tetap berada di 2048 – 2052 (arsir hijau). Selama tidak terjadi kenaikan di atas zona 2052, maka bearish akan tetap membayangi setidaknya sampai menjelang rilis data NFP.

Data NFP yang lebih rendah dari ekspektasi akan membuka peluang harga mendekati resistance 2048 – 2052.

Dan angka NFP yang mengejutkan jauh di bawah ekspektasi (di bawah 150K) berpotensi mendorong harga bergerak lebih tinggi dari 2048 – 2052 dengan resistance berikutnya yang terdekat di kisaran 2062 dan 2079.

Sementara di sisi penurunan, support 2007 – 2009 sementara waktu menjadi support  psikologis, dan selama tidak ada penurunan di bawah zona 2007, maka bullish juga masih tetap memiliki kesempatan.

Data NFP yang sesuai ekspektasi atau lebih tinggi, akan membuka peluang tekanan menguji area 2007 – 2009.

Dan angka NFP yang secara mengejutkan jauh di atas ekspektasi (di atas 250K) akan membuka peluang tekanan emas lebih rendah dengan support terdekat berikutnya kisaran 1992 – 1994 dan 1984 – 1987.  

 

Pergerakan Harga Emas dan Forex Hari Ini 8 Desember 2023 gh1

 

Grafik Harga H1

Per jam 9.32 WIB, harga berada di 2032.33, dengan high di 2033.42 dan low 2026.70.

Harga bergerak relatif stabil di zona yang sama dengan hari sebelumnya. Penembusan salah satu area dibutuhkan untuk konfirmasi tren. 

Penembusan area resistance 2039 – 2041 akan memicu kenaikan lanjutan, dan cukup terbuka untuk mendekati resistance 2048 – 2052 (psikologis).

Penembusan di bawah support 2018 – 2020 akan memicu penurunan ke zona 2007 – 2009, dan bahkan berpotensi lanjut menguji zona 1984 – 1987 jika data NFP malam nanti jauh lebih kuat dari perkiraan.

Dan zona 1984 – 1987 diharapkan menjadi area support psikologis yang lebih kuat dengan asumsi market akan mulai fokus pada ekspektasi FOMC minggu depan.

Untuk malam hari sebaiknya Anda fokus perhatikan catatan kami di grafik H4!

 

Mau mulai berdagang emas? Yuk, di Agrodana Futures aja!

Banner Agrodana Futures

 

Sobat Finansialku, teman-teman Anda pasti banyak yang kebingungan tentang investasi emas saat ini.

Bisa jadi, Andalah orang yang pertama tahu di group Anda mengenai investasi emas. Jadi, jangan lupa share artikel ini di group Anda, terima kasih.

 

Sumber Data:

  • Logammulia.com

Sumber Gambar:

  • Emas – https://bit.ly/3XCw3Yi