Jangan sampai malah nggak terpakai, ini dia enam cara membeli jas hujan yang aman dan nyaman!

Yuk ikuti artikel Finansialku berikut di bawah ini!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Enam Hal Penting Sebelum Membeli Jas Hujan

Pada saat musim hujan seperti akhir-akhir ini aktivitas keseharian pasti akan terganggu. Apalagi bagi orang yang pergi kemana-mana menggunakan sepeda motor.

Untuk menunjang kelancaran rutinitas bepergian biasanya pengendara motor akan mempersiapkan jas di bawah jok motor.

Namun tak jarang kita salah memilih jas hujan. Akibatnya pakaian tetap kuyup alih-alih sudah memakai jas.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah memprediksi mulai tanggal 19-21 Februari 2020 beberapa wilayah di Indonesia berpotensi terjadi hujan lebat disertai angin kencang.

Kali ini Finansialku akan menguraikan cara tepat memilih jas hujan, agar jangan sampai Sobat Finansialku sembarang beli!

 

#1 Lihat Pola Penjahitan

Sebetulnya jas hujan adalah barang wajib bagi pengendara motor namun Sobat Finansialku tak boleh asal.

Langkah pertama adalah periksa pola penjahitan dari detail jas. Hindari memilih jas yang memiliki banyak jahitan karena ini akan membiarkan air masuk lewat celah-celah jalur penjahitan.

 

#2 Pilih Bahan yang Aman dan Nyaman

Selayaknya memilih pakaian pada umumnya, Sobat Finansialku harus tahu ada beragam jenis bahan jas hujan yang aman dan nyaman sesuai selera.

Ada jenis jas berbahan plastik, parasut, hingga bahan PVC.

Jas berbahan plastik adalah jas hujan dengan harga paling terjangkau, namun, tidak disarankan untuk digunakan saat berkendara karena bahan yang tidak kuat diterpa hujan lebat.

6 Cara Memilih Jas Hujan yang Aman dan Nyaman 02

[Baca Juga: Musim Hujan, Wajib Cek Kondisi Wiper Kendaraan!]

 

Jas dengan bahan PVC memiliki karakteristik ringan dan tidak terlalu tebal, namun kekurangannya adalah bahan ini mudah sobek.

Sedangkan yang berbahan parasut mempunyai daya tahan air lebih kuat dibanding bahan PVC. Jas dengan bahan inilah yang paling disarankan untuk pengendara motor.

Selain tidak mudah tembus air, jas dengan bahan ini cukup nyaman digunakan karena ringan dan halus.

 

#3 Pilih Warna Terang

Biasanya jarak pandang pengendara motor akan sedikit terganggu ketika hujan turun dengan deras. Inilah alasannya memilih jas dengan warna yang terang, seperti biru muda, hijau muda, atau kuning.

Mengenakan jas hujan dengan warna terang akan memudahkan orang lain memperhatikan posisi Sobat Finansialku. Jadi berkendara bisa lebih aman meski hujan.

 

#4 Perhatikan Jenis Risleting

Sebaiknya sebelum membeli jas hujan, Sobat Finansialku perhatikan jenis risleting yang digunakan.

Biasanya risleting dari kuningan lebih tahan air dan kuat, sedangkan risleting jenis plastik akan lebih mudah patah.

 

#5 Hindari Membeli Jas Hujan Ponco

Memang harga jas ponco sangat murah, namun tak menjamin keselamatan Sobat Finansialku saat berkendara.

Tak sedikit kasus pengendara motor mengalami kecelakaan akibat jas ponconya tergulung rantai roda. Oleh sebab itu, jika bisa dihindari, lakukanlah.

 

#6 Soal Harga

Persoalan harga memang akan jadi penentu di akhir. Siapkan terlebih dahulu uang yang kiranya cukup untuk membeli jas hujan berkualitas sesuai dengan kemampuan finansial Sobat Finansialku sekalian.

Walaupun hanya membeli satu buah, keuangannya harus tetap dicatat dan dianggarkan lho. Karena pencatatan keuangan mendetail akan membantu Sobat Finansialku dalam mengatur keuangan.

6 Cara Memilih Jas Hujan yang Aman dan Nyaman 03

[Baca Juga: Begini 5 Cara Mudah Merawat Rumah Selama Musim Hujan Agar Tetap Sehat!]

 

Jika mencatat manual dirasa susah, Sobat Finansialku bisa menggunakan aplikasi Finansialku yang bisa membantu mencatat keuangan di smartphone.

Aplikasi ini bisa di-download gratis di Google Play Store maupun Apple Apps Store. Dengan aplikasi ini Sobat Finansialku juga bisa mendapatkan edukasi mengenai keuangan, Cek Kesehatan Keuangan, hingga Konsultasi Keuangan.

Download yuk! Lalu rasakan manfaatnya!

 

 

Pilih yang Nyaman dan Aman

Untuk merasa aman saat mengendarai motor di bawah guyuran hujan Sobat Finansialku perlu memilih jas hujan yang nyaman dan aman agar rutinitas tidak terhambat!

 

Sudah tahu kan bagaimana cara memilih jas hujan yang tepat? Jangan sembarangan beli lagi, ya. Demi keselamatan berkendara. Sebarkan informasi ini seluas-luasnya. Semoga Bermanfaat.

 

Ebook Panduan Sukses Atur Gaji Ala KARYAWAN

Download Sekarang, GRATISSS!!!

Mockup Ebook Karyawan

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 20 Februari 2020. Cara Benar Memilih JasHujan Agar Aman Berkendara. Jawapos.com – https://bit.ly/2SX81Y0
  • Admin. 20 Febuari 2020. Hujan Lebat Hingga Jumat, Pantau Banjir Lewat Petabencana.id. CNNIndonesia.com – https://bit.ly/3bVg9ki
  • Admin. 28 November 2017. 7 Tips Jitu Memilih JasHujan Terbaik! Ini Pilihan Warna, Bahan dan Setelan yang Paling Tepat! Tribunnews.com – https://bit.ly/3bOZJKq

 

Sumber Gambar:

  • Jas 01 – http://bit.ly/32lFos1
  • Jas 02 – http://bit.ly/2P81t7Z
  • Jas 03 – http://bit.ly/2vRZEoB